MODUL 2 INDIRECT RESTORATION Skenario 2 : Crown Pilihan
Hari ini pasien dokter gigi Ipul datang untuk dilakukan pengisian pada saluran akar gigi 11. Jika pada kunjungan berikutnya tidak ada keluhan,gigi tersebut akan direstorasi akhir. Pasiennya antusias mendengar gigi depannya akan ditambal tetap. Sebelum pasiennya pulang,dokter Ipul menjelaskan beberapa pilihan restorasi pasca endo pada pasiennya. Dokter Ipul memberikan kesempatan pada pasiennya untuk memilih,apalagi gigi yang akan direstorasi adalah gigi anterior. Setelah mendengar penjelasan dokter Ipul, pasiennya memilih restorasi porcelain crown yang pembuatannya dilakukan diluar mulut. Pasiennya senang mendapat penjelasan dari dokter Ipul mengenai beda restorasi setalah perawatan saluran akar untuk gigi depan dan gigi belakang. Kemudian pasien tersebut juga menanyakan pada dokter Ipul restorasi untuk sepupunya (7 tahun) yang juga telah dirawat saluran akar pada gigi gerahamnya sulungnya. Bagaimana saudara menjelaskan hal ini ?
LANGKAH 7 JUMPS Langkah 1. Mengklarifikasi terminologi yang tidak diketahui dan mendefinisikan halhal yang dapat menimbulkan kesalahan interpretasi. interpretasi.
1. Porcelain crown : gigi tiruan cekat yang berguna menggantikan anatomis gigi yang terbuat dari bahan porcelain 2. Restorasi indirect : restorasi stuktur gigi yang dilakukan diluar mulut pasien yang pekerjaannya dilakukan di laboratorium,dalam masa perawatan membutuhkan lebih darii satu kali kunjungan. Langkah 2. Menentukan Menentukan masalah
1. Bagaimana syarat ideal pasca perawatan endodontik ? 2. Tujuan restorasi gigi anterior pasca perawatan endodontik ? 3. Apa perbedaan restorasi setelah PSA pada gigi posterior dan anterior ? 4. Apa saja jenis-jenis restorasi indirect ? 5. Apa saja bahan untuk restorasi indirect ? 6. Apa saja indikasi dan kontraindikasi restorasi indirect ? 7. Apa keuntungan menggunakan teknik indirect dibanding direct ? 8. Apa kelebihan dan kekurangan porcelain crown ? 9. Apa saja syarat porcelain dalam kedokteran gigi ? 10. Apa teknik restorasi pada pasien yang berumur 7 tahun ? Langkah 3. Menganalisa masalah melalui brain storming dengan menggunakan prior knowledge
1. Bagamaina syarat ideal pasca perawatan endodontik ?
Menutupi koronal secara menyeluruh agar dapat mencegah terjadinya infeksi berulang
Melindungi struktur gigi yang tersisa
Memiliki retensi agar restorasi tidak lepas
Memiliki resistensi agar mampu menahan daya kunyah
Mampu mengembalikan fungsi gigi
Dapat mecapai oklusi yang baik
Memperhatikan posisi gigi
2. Tujuan restorasi gigi anterior pasca perawatan endodontik ?
Untuk mempertahankan kerapatan
Untuk mempertahankan fungsi estetik
Untuk mempertahankan jaringan gigi yang tersisa
Agar gigi tidak musah rapuh
3. Apa perbedaan restorasi setelah PSA gigi anterior dan posterior ?
Anterior
Menggunakan bahan kuat seperti logam
Bisa juga campuran logam dan porselen
Posterior
Bahan yang digunakan lebih lunak seperti porselen
Bisa juga menggunakan resin komposit
Menggunakan inti dan pasak
4. Apa saja jenis restorasi indirect ?
Restorasi inlay
Restorasi onlay
Crown pengganti
Veneer porcelain
5. Apa saja bahan untuk restorasi indirect ?
Logam
Resin komposit : inlay dan onlay
Porselen
Porselen fused metal
Alloy emas
6. Apa saja indikasi dan kontraindikasi restorasi indirect ? a. Restorasi inlay Indikasi :
Kerusakan gigi atau karies yang meliputi permukaan oklusal dan proksimal gigi posterior dan hanya mengenai sebagian cusp saja
Baik untuk kavitas yang kecil atau karies proksimal yang lebar
Kavitas dengan bentuk preparasi lebih dari 1,5 jarak central fossa ke puncak cusp
Mengembalikan estetik pada restorasi gigi posterior yang mengalami kerusakan akibat adanya karies sekunder
Kontra indikasi :
Kebersihan rongga mulut yang buruk
Pada pasien dengan insiden karies yang tinggi pada pasien muda dibawah 10 tahun
Pada kavitas yang besar di daerah proksimal pada gigi depan (anterior)
b. Restorasi onlay Indikasi :
Abrasi gigi posterior yang luas
Kerusakan gigi posterior yang besar tetapi email dan dentin bagian bukal dan lingualnya masih sehat
Telah dirawat endodontik
Memperbaiki fungsi oklusi
Lebar isthmus telah melebihi 1/3 jarak antar cusp
Kontra indikasi :
Dindingan bukal dan lingual sudah rusak
Mahkota klinis pendek
c. Veneer porcelain Indikasi :
Memperbaiki estetika dari gigi anterior yang mengalami perubahan warna atau hipoplastik
Restorasi yang disebabkan karena truma,fraktur,serta pertumbuhan gigi yang kurang sempurna
Untuk kasus diastema
Untuk karies apabila tidak terlalu luas tetapi dangkal dan perubahan wrna gigi akibat penambalan
Kontra indikasi :
Penderita dengan relasi oklusi edge to edge
Pasien dengan oklusi berat
Kesehatan mulut yang buruk
Kekurangan mineral dan fluoride pada gigi
Bad habbit bruxism
d. Mahkota pasak Indikasi :
Gigi pasca PSA dengan mahkota yang sudah rusak dan tidak dapat direstorasi secara konvensional
Merupakan single restorasi untuk memperbaiki inklinasi gigi
Sebagai abutment gigi tiruan cekat
Kontra indikasi :
Posisi gigi dengan gigitan tertutup dan edge to edge
Penderita dengan bad habbit
Kesehatan umum yang tidak baik
Gigi berakar pendek dan tipis
e. All metal crown Indikasi :
Gigi posterior atas dan bawah
Penderita oklusi dan artikulasi yang hebat
Tekanan kunyah yang besar dan tidak memerlukan estetik
Gigi dengan karies servikal
Kontra indikasi :
Gusi yang sensitif terhadap logam
Estetika
7. Apa keuntungan menggunakan teknik indirect dibanding direct ? Keuntungan restorasi secara indirect resin komposit dibanding restorasi secara direct adalah dapat dihindarinya kontraksi akibat polimerisasi bahan komposit, segingga kebocoran tepi dapat dihindari. 8. Apa kelebihan dan kekurangan porcelain crown ?
kelebihan : memiliki nilai esetis yang baik dan hampir menyerupai warna gigi
kekurangan : rapuh
9. Apa saja syarat porcelain dalam kedokteran gigi ?
Dapat memberikan penampilan natural gigi
Biokompatibel
Tidak toksik
Tidak mengiritasi
Tidak dapat larut dalam saliva
Dapat berradaptasi dengan baik dalam temperatur rongga mulut
10. Apa teknik restorasi pada pasien yang berumur 7 tahun ?
Stainless steel crown (SSC)
Poly carbonat crown (PCC)
Langkah 4. Membuat skema atau diagram dari komponen-komponen permasalahan dan mencari korelasi dan interaksi antar masing-masing komponen untuk membuat solusi secara terintegrasi Pasien drg. Ipul
PSA gigi 11
PSA gigi sulung
Syarat ideal
Tujuan
Restorasi
Preparasi dan
pasca endo
restorasi gigi sulung
Perbedaan posterior &
SSC
anterior
Restorasi
Restorasi
direct
indirect
PCC
Tu uan S arat ideal
Restorasi
Restorasi
inlay
onlay
All metal
Porcelain
Metal
Veneer
crown
porcelain
porcelain
Indikasi dan
Kelebihan dan
kontra indikasi
kekurangan
Tahapan
Langkah 5. Memformulasikan tujuan pembelajaran.
1. Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan restorasi indirect (tujuan,syarat ) 2. Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan jenis restorsi indirect ( Indikasi dan kontraindikasi, kelebihan dan kekurangan,tahapan) 3. Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan restorasi indirect gigi sulung (SSC,PCC) Langkah 6. Mengumpulkan informasi di perpustakaan, internet, dan lain-lain. Langkah 7. Sintesa dan uji informasi yang telah diperoleh 1. Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan restorasi indirect
Restorasi indirek adalah restorasi struktur gigi yang dilakukan diluar mulut pasien. Material untuk restorasi dibuat di laboratorium dental kemudian dipasangkan pada gigi yang sudah dipreparasi (Roberson dkk., 2006). Restorasi akhir gigi pasca perawatan saluran akar merupakan bagian integral kunci keberhasilan. Berdasarkan kenyataan bahwa kegagalan lebih sering disebabkan restorasi yang tidak adekuat dibanding hasil perawatan saluran akarnya sendiri. Restorasi yang ideal harus dapat melindungi permukaan oklusal dan menggantikan tonjol-tonjol yang hilang agar dapat secara optimal melindungi struktur mahkota gigi dan menambah ketahanan. Jenis restorasi yang diindikasikan bisa restorasi plastis maupun rigid. Namun pada gigi yang pasca perawatan saluran akar lebih banyak memakai restorasi rigid. Oleh karena banyak masalah-masalah restorasi yang memerlukan pemecahan dan batasan-batasan tertentu
yang tidak dapat diselesaikan dengan
menggunakan restorasi plastis. Karena untuk masing-masing restorasi diperlukan dukungan dari gigi. Bila dukungan dari gigi terbatas atau bahkan tidak ada, restorasi tuang merupakan restorasi pilihan. Restorasi indirek sering digunakan untuk gigi yang kehilangan banyak strukturnya karena dapat mengembalikan kontur, fungsi, dan penampilan dari gigi. Indikasi penggunaan restorasi indirek adalah pada kasus karies primer atau karies akibat restorasi yang sudah ada, fraktur jaringan gigi, dan dampak dari trauma. Restorasi indirek dapat berupa restorasi intrakoronal (inlei), ekstrakoronal (mahkota jaket), dan kombinasi intra dan ekstrakoronal (onlei) (Bartlett dan Ricketts, 2007; Walmsley dkk., 2007).
Syarat ideal pasca perawatan endodontik
Menutupi koronal secara menyeluruh agar dapat mencegah terjadinya infeksi berulang
Melindungi struktur gigi yang tersisa
Memiliki retensi agar restorasi tidak lepas
Memiliki resistensi agar mampu menahan daya kunyah
Mampu mengembalikan fungsi gigi
Dapat mecapai oklusi yang baik
Memperhatikan posisi gigi
2. Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan jenis restorasi indirect Inlay dan onlay
Inlay merupakan tumpatan intrakoronal yang dibentuk diluar mulut dengan cara membuat model malam terlebih dahulu,kemudian dibuat dari logam atau bukan logam (porselen/akrilik) dan disemenan pada kavitas yang telah dipreparasi. Onlay merupakan etorasi tumpatan tuang yang terdiri dari sebagian intra koronal dan sebagian ekstra koronal dengan tujuan untuk meli ndungi tonjol gigi. Ada beberapa macam inlay dan onlay berdasarkan bahannya :
Inlay dan Onlay Logam Inlay merupakan restorasi intrakoronal bila kerusakan mengenai sebagian cusp
atau tambalan yang berada di antara cusp,sehingga ukurannya biasanya tidak begitu luas. Onlay merupakan restorasi intrakoronal bila kerusakan mengenai lebih dari 1 cusp atau lebih dari 2/3 dataran oklusalkarena sisa jaringan gigi yang tersisa sudah lemah. Indikasi :
Untuk mempertahankan kontak interproksimal yang tepat dan kontur dan untuk koreksi bidang oklusal
Pada pasien dengan kebersihan mulut yang baik dan indeks karies rendah
Restorasi postendodontik sebaiknya dipulihkan oleh onlay untuk memperkuat struktur gigi yang tersisa dan untuk mendistribusikan kekuatan oklusal
Pada gigi dengan restorasi luas, terkadang garis fraktur ada pada enamel dan dentin. Inlay dan onlay dapat menahan gigi dan mencegah fragmentasi gigi
Kontraindikasi :
Dimana estetika menjadi pertimbangan pertama karena logam inlay dan onlay manampilkan warna metal
Pasien yang memiliki indeks karies tinggi
Ketika pasien tidak dapat datang pada kunjungan kedua
Kelebihan :
karena dibuat dengan teknik tidak langsung, ada perbanyakan reproduksi kontak dan kontur
`
Lebih tahan aus dibanding restorasi komposit
Lebih biokampatibel dengan respon yang lebih baik
Kekurangan :
Lebih mahal
Lebih banyak menggunakan teknik sensitivitas
Perbaikan sulit dilakukan dengan restorasi ini
Tidak dapat diterima secara estetik
Ikatan dari restorasi ini ke gigi lemah
Inlay dan Onlay Porselen
Restorasi inlay dan onlay porselen menjadi populer untuk restorasi gigi posterior dan memberikan penampilan estestik yang lebih alamiah dibandingkan dengan inlay dan onlay logam tuang dan lebih tahan abrasi dibandingkan dengan resin komposit. Porselen tidak sekuat logam tuang tetapi jika sudah berikatan dengan permukaan email akan menguat pada gigi dengan cara yang sama seperti pada restorasi resin berlapis komposit atau semen ionomer-resin komposit. Indikasi :
Estetik
Pasien yang memiliki status kebersihan mulut yang baik
Aksesibilitas dan isolasi gigi mudah dicapai
Cocok untuk preparasi yang luas
Tidak ada undercut yang berlebihan dalam preparasi gigi
Kontraindikasi :
Pasien dengan kebersihan mulut yang buruk
Pasien dengan beberapa karies aktif
Karena sifatnya rapuh, restorasi ini merupakan kontraindikasi pada pasien dengan ruang oklusal yang berlebihan, seperti bruxers
Dalam kasus dengan kehilangan gigi minimal
Ketika kontrol kelembaban sulit dicapai
Enamel tidak memadai untuk ikatan
Dalam kasus dengan gesekan gigi yang berlebihan
Kelebihan :
Estetika yang sangat baik
Konduktivitas termal rendah
Tahan lama
Secara kimia inert
Koefisien ekspansi termal rendah
Biokompatibel
Kekurangan :
Lebih mahal
Membutuhkan peralatan laboratorium khusus dan mahal
Rapuh
Abrasi terhadap enamel yang berlawanan
Teknik sangat sensitif
Inlay dan Onlay Komposit (indirect)
Restorasi dengan resin komposit dapat dilakukan secara indirect (tidak langsung), yaitu berupa inlay dan onlay. Bahan resin komposit untuk tambalan inlay lebih sering digunakan daripada pemakaian bahan keramik, sebab kekerasan bahan keramik menyebabkan kesulitan apabila diperlukan penyesuaian oklusal atau kontur, mudah pecah saat pemasangan percobaan sehingga menyulitkan operator. Sedangkan resin komposit dapat dipoles kembali dengan mudah dan efektif, lebih murah serta restorasi yang berlebihan pada daerah gingival dapat dibuang hanya dengan menggunakan hand instrument. Indikasinya :
menggantikan tambalan lama (amalgam) dan atau yang rusak dengan memperhatikan nilai estetik terutama pada restorasi gigi posterior
memperbaiki restorasi yang tidak sempurna atau kurang baik
fraktur yang terlalu besar dan apabila pembuatan mahkota bukan merupakan indikasi.
Keuntungan restorasi secara indirect resin komposit dibanding restorasi secara direct adalah dapat dihindarinya konstraksi akibat polimerisasi bahan komposit, sehingga kebocoran tepi dapat dihindari. Kontak pada bagian proksimal dapat dibuat rapat dan pembentukan kontur anatomis lebih mudah. Sedangkan kekurangan restorasi secara indirect resin komposit adalah adanya ketergantungan restorasi pada semen perekat (lutting cement). Isolasi yang kurang baik serta polimerisasi yang kurang sempurna dari semen akan berakibat negatif terhadap restorasi tersebut. Tahapan pembuatan inlay dan onlay adalah sebagai berikut :
Preparasi Pada tahap ini dilakukan preparasi sesuai bahan dan pembuatan yang dilakukan. Untuk inlay/onlay emas dan logam menggunakan bevel chamfer sedangkan untuk inlay/onlay porcelain dan komposit bevel selain chamfer.
Pencetakan
Ada dua macam pencetakan : direct dan indirect . untuk yang direct dengan menggunakan malam yang dipanaskan (kavitas diolesi vaselin atau vanish terlebih dahulu) atau menggunakan self cure acrylic. Untuk yang indirect ,dengan menggunakan double impression. Untuk direct komposit maka tidak perlu dilakukan pencetakan. Karena onlay atau inlay langsung dibuat didalam mulut,dengan cara sebelum komposit dimanipulasi (dibuat inlay/onlay),gigi diolesi varnish atau vaselin terlebih dahulu.
Tumpat sementara Lebih baik menggunakan seng okside eugenol. Pada pembuatan direct komposit tidak dilakukan .
Insersi/ sementasi Sebelum dilakukan sementasi,dilakukan try in terlebih dahulu. Kemudian dilakukan insersi/sementasi bisa menggunakan semen polikarboksilat dan seng fosfat untuk bahan emas ,logam dan SIK tipe 1 untuk porcelain dan resin komposit. Bevel dibuat untuk mendapatkan kekuatan tepi,melindungi prisma email dan mendapatkan hubungan tepi yang baik. Macam-macam bevel yaitu :
Slight bevel Pengurangan sedikit pada email biasanya untuk restorasi resin komposit
Short bevel Pada email sudut 45 untuk inlay logam
Long bevel Sampai dentinoenamel junction sudut kurang dari 45 untuk inlay logam
Full bevel : Sampai dentin pada dasar kavitas untuk inlay akrilik dan porselen
Crown (pasak)
Mahkota adalah restorasi rigid sebagian/ seluruh mahkota yang disemenkan. Rekonstruksi kembali gigi yang kerusakannya lebih besar daripada gigi yang sehat. Indikasi:
Gigi vital/ non vital
Sudah tidak bisa ditambal lagi
Karies yang meluas sampai menghilangkan cusp gigi
Jaringan periodontal sehat
Tidak ada riwayat alergi pada bahan mahkota pasak
Gigi antagonisnya masih bagus sehingga tidak menjadi iritasi pada bagian mukosa palatal.
Retensi pada gigi yang akan diberi mahkota masih baik dalam artian masih mampu menerima beban mahkota pasak itu sendiri
Akar gigi masih bagus.
Kontraindikasi:
Karies pada gigi masih belum meluas masih tergolong pit dan fissure
Jaringan pendukung tidak memungkinkan adanya mahkota karena adanya periodontitis kronis
Tidak adanya gigi antagonis sehingga menyebabkan mukosa palatal iritasi
Gigi yang akan dibuatkan mahkota masih vital artinya tidak sampai perforasi.
Kondisi gigi pada lengkung rahang tidak crowded.
Full ceramic crown
Indikasi :
Di daerah dengan persyaratan estetik tinggi dimana lebih banyak restorasi konservatif tidak akan memadai
Pada gigi dengan karies proksimal atau wajah yang tidak bisa direstorasi dengan resin komposit
Pada gigi dengan struktur coronal yang cukup untuk mendukung restorasi terutama didaerah insisal
Kontraindikasi :
Ketika restorasi yang lebih konservatif dapat digunakan
Pada gigi posterior dengan peningkatan beban oklusal dan mengurangi kebutuhan estetik dimana keramik logam lebih disukai
Jika pemuatan oklusal tidak baik
Kelebihan :
Estetika yang sangat baik
Translusen mirip dengan struktur gigi alami
Biokompatibel
Kekurangan :
Membutuhakn lebih banyak pemotongan gigi karena
Tidak dapat dimodifikasi setelah di preparasi
Sulit untuk mencapai margin yang pas dalam beberapa kasus
Desain preparasi yang tepat sangat penting untuk memastikan mekanisme keberhasilan
Restorasi ini tidak efektif untuk gigi tiruan sebagian cekat
Prosedur kerja full ceramic crown 1) Preparasi mahkota
Preparasi dilakukan dengan ketebalan 2 mm pada seluruh bagian gigi
Lakukan pengambilan dinding-dinding proksimal
Pemotongan dimulai pada marginal ridge di insisal ke servikal
Bentuk bidang mesial distal sedikir mengkerucut ke arah insisal dn lingual
Lakukan pengurangan dengan menggunakan bur fisur
Lanjutkan dengan pengurangan permukaan oklusal atau insisal
Preparasi dilakukan hingga menghasilkan permukaan insisal sudut 45 derajat pada gigi anterior
Preparasi dapat dilakukan dengan menggunakan bur silindris atau bur fisur
Untuk gigi poterior, hasil preparasi sama dengan bentuk anatomis gigi dan menghasilkan ruangan antara gigi atas dan gigi bawah
Lanjutkan dengan pengurangan permukaan lingual,labial,dan bukal
Preparasi dilakukan mengikuti kecembungan gigi
Dengan menggunakan bur silindris
Pengurangan bagian palatal gigi anterior dengan menggunakan bur flame
Lakukan pembulatan sudut-sudut dan pembentukan pinggiran servikal
Sudut dibulatkan
Akhiran dibentuk
2) Lakukan pencetakan dengan menggunakan teknik double impression dan sendok cetak parsial 3) Pembuatan mahkota sementara Pembuatan mahkota sementara diperlukan sebagai estetik, proteksi pulpa dan mencegah overerupsi atau drifting dari gigi antagonis atau gigi tetangga. Mahkota sementara dapat menggunakan resin akrilik atau poliakrilik 4) Mengirim hasil cetakan ke lab Komunikasi kepada teknisi lab terkait warna,bentuk,dan desain secara jelas. 5) Sementasi mahkota Sebelum dilakukan sementasi,lakukan try in terlebih dahulu dengan memeriksa marginal fit,contact point dengan gigi tetangga,dan oklusi. All Metal crown
Mahkota ini sering disebut dengan mahkota tuang penuh atau full cast crown. Merupakan suatu restorasi yang menyelubungi permukaan gigi dari logam campur yang dituang. Indikasi :
Untuk gigi molar dan premolar rahang atas dan bawah
Penderita dengan oklusi dan artikulasi berat
Tekanan kunyah besar
Tidak memerlukan estetik
Gigi dengan karies servikal
Dekalsifikasi
Enamel hipoplasia
Kontraindikasi :
Sisa mahkota gigi tidak cukup terutama pada gigi dengan pulpa vital
Memerlukan estetik pasien dengan oral hygiene buruk sehingga restorasi mudah tarnish
Gusi sensitif terhadap logam
Porcelain fused to metal
Pemilihan restorasi porselen fused to metal sebagai restorasi akhir pasca perawatan saluran akar karena mampu memberikan keuntungan ganda, yaitu dari segi kekuatan dan dari segi estetik. Lapisan logam sebagai substruktur mahkota jaket porselen fused to metal akan mendukung lapisan porselen di atasnya sehingga mengurangi sifat getas (brittle) dari bahan porselen, memiliki kerapatan tepi dan daya tahan yang baik. Sementara lapisan porselen akan memberikan penampilan yang estetik. Gigi pasca perawatan saluran akar yang direstorasi dengan mahkota porselen fused to metal tingkat keberhasilan perawatannya tinggi. Veener Porcelain
Indikasi :
Diskolorisasi gigi yang disebabkan oleh staining tetrasiklin,gigi non vital maupun fluorosis
Defek email : hipoplasia email,malforrmasi
Trauma pada gigi anterior
Untuk mengoreksi diastema
Mengoreksi bentuk gigi seperti peg shaped
Memperbaiki kerusakan struktur gigi, seperti gigi yang mengalami fraktur
Untuk menambah cerah warna gigi dan memperbaiki penampilan
Bila pasien menginginkan suatu perawatan kosmetik yang konservatif dan menyetujui dilakukan preparasi
Kontra indikasi :
Diskolorisasi gigi yang direstorasi sangat parah sehingga veneer yang tipis tidak dapat menutup kerusakan gigi
Defek email yang parah
Diskolorisasi marginalis
Gigi yang mengalami sensitifitas post operatif
Penderita dengan kebiasaan bruxism
Gigi dengan email yang tidak memadai untuk retensi yang cukup
Celah interdental yang besar (diastema yang besar )
Gigi dengan mahkota yang pendek
Gigi dengan restorasi yang besar dan dalam
Kelebihan :
Anestesi lokal tidak diperlukan
Estetika yang sangat baik
Secara kimia inert jadi tahan terhadap cairan
Biokompatibel
Tahan terhadap abrasi
Kekurangan :
Rapuh
Sulit untuk diperbaiki setelah sementasi
Mahal
Butuh peralatan labor khusus dan mahal
Teknik sangat sensitif
Prosedur kerja dalam pembuatan veneer indirect 1) Dilakukan preparasi minimal terlebih dahulu pada gigi yang akan dilakukan veneer 2) Dilakukan pencetakan dengan bahan cetak akurat (silikon atau polieter) 3) Permukaan yang telah dipreparasi dilakukan tumpatan sementara terlebih dahulu untuk menghindari terjadinya hipersensitifitas dentin atau bahkan nekrose pulpa
4) Cetakan dikirim ke lab (tentukan warna,bentuk,kontur) 5) Pada kunjungan berikutnya dilakukan sementasi
Lakukan retraksi gingiva
Bersihkan gigi dari plak dan debris
Pasang seluloid strip pada bagian proksimal gigi yang dipreparasi
Lakukan etsa pada gigi dengan asam fosfor 30%-40% selama 20 detik,bilas selama 3 detik,dan keringkan
Aplikasikan bonding
Pasang veneer pada gigi,lakukan curing selama 30 detik pada bagian labial dan lingual
Buang sisa resin komposit dibagian distal gigi
Pastikan veneer terpasang dengan baik
3. Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan restorasi indirect gigi sulung (SSC,PCC)
Restorasi pada gigi decidui pada umumnya sama dengan gigi permanen. Namun pada gigi decidui lebih bersifat sementara dan lebih memerlukan release fluor. Sekarang ada beberapa kombinasi antara komposit dengan glass ionomer seperti kompomer dan IKMR yang baik untuk restorasi gigi decidui. Pada gigi molar dan premolar decidui yang telah dilakukan perawatan saluran akar maka restorasi yang tepat dengan SSC, sedangkan pda gigi anterior pada PSA dengan PCC. Stainless steel crown (SSC)
Stainless steel crown adalah mahkota logam yang dibuat oleh pabrik dalam berbagai ukuran dan mempunyai bentuk anatomis sesuai gigi asli. Materialnya mengandung 18% chromium dan 8% nikel. Adanya chromium mengurangi korosi logam. Sejak diperkenalkan oleh Humphrey (1950) dalam bidang kedokteran gigi anak, disamping sebagai retainer pada beberapa kasus, SSC menjadi bahan restorasi pilihan dalam perawatan gigi sulung dengan kerusakan gigi yang luas karena dapat menutupi seluruh mahkota gigi dan membentuk kembali bentuk anatomi gigi serta lebih tahan lama dibandingkan restorasi lainnya. Ada dua macam Stainless steel crown :
Festooned : adalah metal crown yang sudah dibentuk menurut anatomis gigi, baik kontour oklusal, bukal / lingual,proksimal dan tepi servikal. Penyelesaian preparasi SSC jenis festooned ini tinggal membentuk / menggunting permukaan servikal mahkota tersebut.
Unfestooned : adalah metal crown yang telah dibentuk permukaan oklusal saja sedangkan bagian bukal / lingual dan servikal harus dibentuk dengan tang khusus. Kedua macam bentuk mahkota harus dimanipulasi agar tetap baik marginalnya.
Indikasi stainless steel crown SSC banyak digunakan dalam perawatan gigi anak – anak karena banyak keuntungannya SSC merupakan suatu bahan restorasi yang ideal untuk mencegah kehilangan gigi susu secara prematur.
Kerusakan yang meluas pada gigi susu. Finn (1973) menyatakan pemakaian SSC sangat efektif untuk perawatan karies rampan atau frekwensi kariesnya tinggi, dimana gigi sudah banyak kehilangan struktur mahkota, sehingga tidak dapat ditambal dengan bahan tambalan biasa. SSC merupakan restorasi mahota penuh, menutupi gigi secara keseluruhan sehingga kemungkinan terjadinya sekunder karies menjadi kecil.
Gigi yang mengalami gangguan pertumbuhan dan perkembangan. Kelainan hipoplastik akan merusak permukaan oklusal dari gigi molar satu susu jika dijumpai adanya gangguan sistemik. Misalnya pada kasus amelogenesis imperfekta dan dentinogenesis imperfekta akan merubah morfologi gigi. Pemakaian gigi yang berlebihan merupakan faktor predisposisi terjadinya abrasi pada bagian oklusal. Kelainan ini menyebabkan gigimudah terkena karies, oleh karena permukaan oklusal menjadi kasar yang dapat merupakan retensi dari plak. Lokasi dan perluasan dari kerusakan hipoplastik tidak memungkinkan dibuat tambalan amalgam, pemakaian SSC perlu dipertimbangkan.
Gigi sesudah perawatan saluran akar. Hilangnya struktur gigi sesudah perawatan endodontik yang meluas sampai di bawah perlekatan epitel, maka SSC merupakan indikasi. Pada gigi molar
sulung setelah pulpotomi dan perawatan saluran akar, yang terbaik adalah dibuatkan restorasi dengan mahkota logam. Hal ini disebabkan karena tidak hanya struktur jaringan gigi yang umunya sudah rusak, tetapi dentin pada gigi yang non vital lebih rapuh dan dapat menjadi fraktur oleh karena tekanan oklusal dari kekuatan pengunyahan. Untuk mencegah kegagalan perawatan sebaiknya digunakan restorasi mahkota logam. Hal ini disebabkan karena pada umumnya gigi sulung dengan indikasi perawatan pulpa kemungkinan besar telah memerlukan mahkota sebagai restorasi.
Sebagai pegangan dari space maintainer atau protesa. SSC digunakan sebagai pegangan untuk space maintainer akar jika gigi pegangan itu merupakan indikasi untuk pembuatan SSC. Misalnya pada kasus :
Gigi molar dua susu (m2) yang berbentuk konus.
Gigi molar satu permanen (M1) pada umur muda, dimana selanjutnya akan diganti dengan gold crown oleh karena pada umur tesebut morfologi pulpa dan panjang mahkota gigi secara klinis mungkin menghalangi penggunaan gold crown.
Pada kasus – kasus bruxism yang berat. Gigi
mungkin
mengalami
abrasi
sehingga
SSC
dibutuhkan
untuk
mengembalikan vertikal dimensi dan mencegah kerusakan pulpa akibat trauma.
Untuk mengoreksi single crossbite anterior pada gigi susu. Untuk perawatan CBA, mahkota dipasangkan terbalik pada gigi anterior atas ± 2 minggu sampai maloklusi terkoreksi.
Keuntungan stainless steel crown
Kerja lebih cepat, oleh karena mahkota SSC sudah tersedia sesuai dengan ukuran dan bentuk gigi.
Lebih tahan lama oleh karena terbuat dari logam
SSC dapat diselesaikan dalam 1 kali kunjungan, hal ini sangant baik terutama untuk anak – anak.
Kerugian stainless steel crown
Estetis kurang baik, warna mahkota SSC tidak sesuai dengan warna gigi asli. Untuk mengatasinya maka pada bagian labial SSC tersebut digunting dan dibuatkan jendela yang kemudian jendela tersebut diisi / ditambal dengan bahan yang sama warnanya dengan gigi misalnya self curing acrylic, composit resin. Metode penatalaksaan Stainless Steel Crown :
Untuk memudahkan maka gigi diisolasi terlebih dahulu dengan menggunakan rubber dam
Gigi di restorasi dengan GIC atau kompomer untuk kemudian dilakukan preparasi untuk SSC
Pengurangan permukaan oklusal sebesar 1.5 mm menggunakan bur flame atau bur fisur ujung membulat
Menggunakan bur diamond taper mengurangi interproksimal pada bagian mesial dan distal
Pengurangan pada bagian bucoolingual juga diperlukan. Ukuran yang sesuai dari mahkota yang sesuai kontur dipilih dengan mengukur lebar mesiodistal
Dilakukan pencetakan, dan kemudian dikirim ke la b
Mahkota (setelah jadi), dicobakan pada gigi yang di preparasi
Sementasi mahkota dengan menggunakan GIC atau semen polikarboksilat
Poly carbonat crown (PCC)
PCC (Poly Carbonate Crown) merupakan restorasi untuk gigi anterior desidui, bila dengan resin tidak ada retensi (Kuswandari dkk, 2009). PCC (Poly Carbonate Crown) juga merupakan resin akrilik yang dibentuk secara panas yang beradaptasi di mulut dengan resin akrilik self cure (Schwartz, 2012). PCC (Poly Carbonate Crown) mulai dikenal sejak tahun 1970 (Schwartz, 2012). Keuntungan dari Poly Carbonate Crown adalah estetik baik, peningkatan retensi, fleksibel, adaptasi lebih baik. Kekurangan dari Poly Carbonate Crown adalah perubahan warna gigi (diskolorisasi gigi), kerapuhan gigi, letak tumbuh kembang gigi tidak pada gusi yang tepat (Venkataraghavan, 2014) Menurut Mathew Renu Ann (2013) Poly Carbonate Crown baik untuk restorasi gigi
anterior
anak
karena
estetiknya
yang
bagus,
serta
teknik
dalam
mengaplikasiannya yang mudah seperti mudah dipegang dengan plier dan mudah
dalam memangkasnya, tetapi Poly Carbonate Crown ini tidak terlalu kuat pada tekanan abrasi dan merupakan kontraindikasi untuk pasien bruxism dan deep bite serta penggunaan PCC (Poly Carbonate Crown) yang dianjurkan untuk mendukung fungsi utama dari tujuan restorasi PCC (Poly Carbonate Crown) pada anak harus memperhatikan beberapa aspek yaitu kemampuan artistik, kondisi gigi pasien dan teknik restorasi yang kompeten. Menurut Steven Schwartz (2012) Poly Carbonate Crown memiliki nilai estetik lebih tinggi daripada Stainless Steel Crowns, walaupun dilihat dari segi kekuatan. Poly Carbonate Crown memiliki kekuatan lebih rendah dibanding dengan Stainless Steel Crowns, seperti mudah rapuh. Teknik restorasi PCC (Poly Carbonate Crown) untuk gigi anak juga harus memperhatikan fungsi dan estetik pada gigi yang dianjurkan untuk restorasi PCC (Poly Carbonate Crown) sehingga hal ini mendukung suatu tingkat kualitas kedokteran gigi.
Tahapan prosedur poly carbonat crown :
Untuk memudahkan maka gigi diisolasi terlebih dahulu dengan menggunakan rubber dam
Gigi di restorasi dengan GIC atau kompomer untuk kemudian dilakukan preparasi untuk PCC
Pengurangan permukaan oklusal sebesar 1-1.5 mm menggunakan bur flame atau bur fisur ujung membulat
Menggunakan bur diamond taper mengurangi interproksimal pada bagian mesial dan distal
Pengurangan pada bagian lingual juga diperlukan. Ukuran yang sesuai dari mahkota yang sesuai kontur dipilih dengan mengukur lebar mesiodistal
Dilakukan pencetakan, dan kemudian dikirim ke la b
Mahkota (setelah jadi), dicobakan pada gigi yang di preparasi
Sementasi mahkota dengan menggunakan GIC tipe luting
LAPORAN TUTORIAL BLOK 11 MODUL 2 “ INDIRECT RESTORATION”
Kelompok 1 Tutor
: Drg. Eni Rahmi, Sp.Pros
Ketua
: Ridha Dian Lestari (1611411019)
Sekretaris papan
: Velya Apro (1611411004)
Sekretaris meja
: Putri Amelia (1611413004)
Anggota
: Inne Pratiwi Debita (16611411014) Kuntum Khaira Ummah (1611412001) Aisya Dalvi (1611412005) Atika Rahmayeni (1611412007) Sonya Juita (1611412008) Harlisa Puspa Wati (1611412013) Dinda Wigaty Rahajeng (1611411010) Sarah Nabila Wiguna (1611412004)
FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS ANDALAS 2018
DAFTAR PUSTAKA
Bakar, Abu. 2011. Kedokteran Gigi Klinis. Penerbit Quantum Sinergis Media Fatmawati DWA. 2011. Macam-macam Restorasi Rigid Pasca Perawatan Endodonsia. J.K.G Unej. Vol 2. No.2:96-102. Nisha Garg. Textbook Of Operative Dentistry, New Delhi, India : Jaypee Brothers Medical Publishers ; 2013, 140-63: 298-329: 330-51