PEMBUATAN PETA PENGGUNA AIR TANAH BAGI INDUSTRI DI WILAYAH KABUPATEN CIREBON
LAPORAN PRAKTIK KERJA Oleh : Kemal Faizal Hermawan 232013159
PROGRAM STUDI TEKNIK GEOMATIKA JURUSAN TEKNIK GEODESI FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN PERENCANAAN INSTITUT TEKNOLOGI NASIONAL BANDUNG 2017
LEMBAR PENGESAHAN
Judul Laporan
: PEMBUATAN PETA PENGGUNA AIR TANAH BAGI INDUSTRI DI WILAYAH KABUPATEN CIREBON
Nama Pelaksana
: KEMAL FAIZAL HERMAWAN
NRP
: 23-2013-159
Diperiksa dan Disetujui Oleh : Dosen Pembimbing Praktik Kerja
( Sumarno, Ir., M.T. )
Disahkan Oleh : Ketua Program Studi Teknik Geomatika FTSP-ITENAS
( Rinaldy, ST.,MT. )
LEMBAR PENGESAHAN
Judul Laporan
: PEMBUATAN PETA PENGGUNA AIR TANAH BAGI INDUSTRI DI WILAYAH KABUPATEN CIREBON
Nama Pelaksana
: KEMAL FAIZAL HERMAWAN
NRP
: 23-2013-159
Diperiksa dan Disetujui Oleh : Dosen Pembimbing Praktik Kerja
( Sumarno, Ir., M.T. )
Disahkan Oleh : Ketua Program Studi Teknik Geomatika FTSP-ITENAS
( Rinaldy, ST.,MT. )
KATA PENGANTAR
KATA PENGANTAR Segala puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan segala hidayahNya hingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktik Kerja ini. Laporan Praktik Kerja ini merupakan salah satu syarat untuk menyelesaikan Program Pendidikan Sarjana Strata Satu, Program Studi Teknik Geomatika, Jurusan Teknik Geodesi, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Nasional. Proses penyusunan laporan ini tidak terlepas dari bantuan, dorongan serta bimbingan dari berbagai pihak. Untuk itu, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada : 1.
Bambang Rudianto, Ir., M.T., Ketua Jurusan Teknik Geodesi FTSP, ITENAS.
2.
Rinaldy, S.T., M.T., Ketua Program Studi Teknik Geomatika dan Dosen wali , ITENAS.
3.
Ir. Sumarno., M.T. dosen pembimbing Praktik Kerja yang selalu memberikan arahan dan masukan bagi penulis dalam penyusunan laporan.
4.
Dr.rer.nat, Dian Noor Handiani S.Si, M.T. Koordinator Praktik Kerja Jurusan Teknik Geodesi FTSP, ITENAS.
5.
Para Dosen dan Karyawan Jurusan Teknik Geodesi Itenas.
6.
Kedua Orangtua dan keluarga yang selalu memberikan dukungan dan juga do’ do’a.
7.
Grevan Hakim, Wyman Grahana, Reyza Mauldy, Alfian Diaz, Fabella Ghassani, dan Agni Chandra Nitami tim seperjuangan selama Praktik Kerja.
8.
Asep Kurnia., A.Md. selaku Pembimbing dari PT. EFORT Digital Multisolution.
9.
Dwiki Lazuardi, Deski Rojali, Rizal Irfani yang selalu memberi dukungan.
10. Rekan-rekan mahasiswa geodesi angkatan 2013. 11. Seluruh anggota HMGD ITENAS. 12. Winda Wulandari yang selalu mem beri dukungan dan do’a do’a.. Penulis menyadari laporan Praktik Kerja ini masih banyak kekurangan dalam penyusunannya, sehingga penulis berharap adanya kritik ataupun saran yang bersifat membangun sehingga memberikan pandangan yang baru dan perbaikan terhadap penulis. Akhir kata, semoga laporan Praktik Kerja ini dapat berguna dikemudian hari dan dapat dimanfaatkan sebagai mana mestinya. Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
i
KATA PENGANTAR
Bandung, April 2017
Kemal Faizal Hermawan NRP. 23.2013.159 23.2013.159
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
ii
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ............................................. ................................................................... ............................................ ................................ .......... i DAFTAR ISI ............................................. ................................................................... ............................................ ............................................. .......................iii DAFTAR GAMBAR ........................................... ................................................................. ............................................ ................................... ............. v DAFTAR TABEL........................................................... ................................................................................. ............................................. .......................vi DAFTAR ISTILAH ......................................... ............................................................... ............................................ .................................... .............. viii BAB I PENDAHULUAN
1.1
LATAR BELAKANG .................................. ........................................................ ............................................. ............................ ..... 1
1.2
TUJUAN PEKERJAAN ........................... .................................................. .............................................. ............................... ........ 1
1.3
RUANG LINGKUP PEKERJAAN ............................................................. ............................................................... .. 1
1.4
METODOLOGI PELAKSANAAN PEKERJAAN .............................. ....................................... ......... 2
1.5
TEMPAT,WAKTU DAN ORGANISASI PELAKSANA PEKERJAAN ..... 3
1.5.1
Tempat Pelaksana Pekerjaan ............................ .................................................. ....................................... ................. 3
1.5.2
Waktu Pelaksanaan Pekerjaan.......................... Pekerjaan................................................ ....................................... ................. 3
1.5.3
Struktur Organisasi Pelaksanaan Pekerjaan ............................... ............................................ ............. 4
1.6
SISTEMATIKA PENULISAN ............................................................. ...................................................................... ......... 4
BAB II DASAR TEORI
2.1
Air Tanah ......................... ............................................... ............................................ ............................................ ................................... ............. 5
2.1.1
Kedalaman Air Tanah ..................................................... ............................................................................ ......................... 5
2.1.2
Kebutuhan Air Bersih .......................................... ................................................................. ................................... ............ 5
2.1.3
Kegiatan Pendataan dan Pemetaan Air Tanah ........................................ ........................................ 6
2.2
PENENTUAN POSISI DENGAN GPS . .................................................. ........................................................ ...... 7
2.2.1
Metode Penentuan Posisi Absolut.......................................... ........................................................... ................. 8
2.2.2
Penentuan Posisi Dengan GPS Handheld ............................................ 11 Handheld .............................................
2.2.3
Teknik Pengambilan Posisi menggunakan GPS Handheld Handheld .................. 11
2.3
GEODATABASE ............................................ .................................................................. ............................................ ...................... 14
2.4
KARTOGRAFI ............................................ .................................................................. ............................................ .......................... .... 16
2.4.1
Proses Kartografi ................................... ......................................................... ............................................. .......................... ... 16
2.4.2
Peta Tematik.......................................... Tematik................................................................ ............................................ .......................... .... 18
2.4.3
Fungsi Peta ............................................................... ..................................................................................... ............................. ....... 19
2.4.4
Komponen-komponen Komponen-komponen Peta ........................................................ ................................................................... ........... 19
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
iii
DAFTAR ISI
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
3.1
Studi Literatur ............................................................................................... 21
3.2
Tahapan Pekerjaan ....................................................................................... 21
3.3
Persiapan ...................................................................................................... 22
3.3.1
Persiapan Administrasi.......................................................................... 22
3.3.2
Persiapan Teknis ................................................................................... 22
3.3.3
Persiapan Peralatan ............................................................................... 22
3.4
Orientasi Lapangan ....................................................................................... 23
3.5
Pengumpulan Data ....................................................................................... 23
3.6
Pengolahan Data ........................................................................................... 23
3.6.1
Pengisian Atribut ................................................................................... 23
3.6.2
Penggabungan Data ............................................................................... 24
3.6.3
Pembangunan Geodatabase ..................................................................26
3.7
Penyajian Data .............................................................................................. 35
3.7.1
Layout Peta............................................................................................ 35
BAB IV HASIL DAN ANALISIS
4.1
Hasil Pembangunan Geodatabase ................................................................ 36
4.2
Analisis Sebaran Pengguna Air Tanah ......................................................... 37
4.2.1
Analisis Jumlah Pengguna Air Tanah ................................................... 37
4.2.2
Analisis Jumlah Sumur Air Tanah ........................................................ 39
4.2.3
Analisis Jumlah Ketidaktersediaan Data Survei Sumur Air Tanah ...... 39
4.3
Peta Sebaran Pengguna Air Tanah ............................................................... 40
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1
Kesimpulan ................................................................................................... 41
5.2
Saran ............................................................................................................. 41
DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
iv
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR GAMBAR Gambar 1.1 Diagram Alir Metodologi Pelaksanaan Pekerjaan .................................... 2 Gambar 1.2 Struktur Organisasi Pelaksana Pekerjaan .................................................. 4 Gambar 2.1 Metode penentuan posisi absolut ............................................................ 10 Gambar 2.2 Tampilan Sinyal Pada GPS Handheld ..................................................... 12 Gambar 2.3 Mark Waypoint Pada GPS Handheld ...................................................... 13 Gambar 2.4 Menu Pada GPS Handheld ...................................................................... 13 Gambar 2.5 Tampilan – Tampilan pada GPS Handheld ............................................. 14 Gambar 2.6 Geodatabase Components Vector Data and Tabel .................................. 15 Gambar 2.7 Proses Kartografi ..................................................................................... 16 Gambar 3.1 Metodologi Pekerjaan ............................................................................. 21 Gambar 3.2 Hasil attribute di ms excel ....................................................................... 24 Gambar 3.3 Attribute pada ms excel dan pada shapefile ............................................ 25 Gambar 3.4 Tahap Proses Join .................................................................................... 25 Gambar 3.5 Proses Join ............................................................................................... 26 Gambar 3.6 Hasil Join ................................................................................................. 26 Gambar 3.7 Tahap Membuat file Geodatabase ........................................................... 27 Gambar 3.8 Proses Membuat file Geodatabase .......................................................... 27 Gambar 3.9 Hasil file geodatabase.............................................................................. 27 Gambar 3.10 Membuat feature dataset ....................................................................... 28 Gambar 3.11 Pengisian nama feature dataset ............................................................. 28 Gambar 3.12 Pengaturan system datum ...................................................................... 29 Gambar 3.13 Pengaturan feature dataset ..................................................................... 29 Gambar 3.14 Membuat feature class baru................................................................... 30 Gambar 3.15 Pengisian nama feature class ................................................................. 30 Gambar 3.16 Memasukkan field atribut pada feature class ........................................ 31 Gambar 3.17 Hasil feature class.................................................................................. 31 Gambar 3.18 Tampilan arcmap ................................................................................... 32 Gambar 3.19 Add shapefile......................................................................................... 32 Gambar 3.20 Hasil shapefile yang dipilih ................................................................... 32 Gambar 3.21 Tampilan start editing............................................................................ 33 Gambar 3.22 Tahap Tampilan load objek ................................................................... 33 Gambar 3.23 Tampilan load object ............................................................................. 33 Gambar 3.24 Tampilan penyimpanan load object ...................................................... 34 Gambar 3.25 Tampilan Hasil load object ................................................................... 34 Gambar 3.26 Tampilan hasil shapefile........................................................................ 34 Gambar 3.27 Layout Peta ............................................................................................ 35 Gambar 3.28 Tampilan Hasil Peta Sebaran Pengguna Air Tanah .............................. 35 Gambar 4.1 Visualisasi Geodatabase pengunaan air tanah di Kab. Cirebon ............. 37 Gambar 4.2 Persentase Jumlah Pemilik Sumur Air Tanah ......................................... 38 Gambar 4.3 Persentase Jumlah Sumur Air Tanah ...................................................... 39 Gambar 4.4 Persentase Ketidaktersedian Data Sumur Air Tanah .............................. 40
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
v
DAFTAR TABEL
DAFTAR TABEL Tabel 1.1 Pelaksanaan Kerja Praktek ............................................................................ 3 Tabel 2.1 Contoh tingkat ketelitian posisi .................................................................. 10 Tabel 4.1 Data pengguna air tanah di Kabupaten Cirebon ......................................... 37
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
vi
DAFTAR ISTILAH
DAFTAR ISTILAH GPS
Global Positioning System Sistem Navigasi Berbasis Satelit.
NAVSTAR
Navigation Satellite Timing and Ranging sistem militer yang dioperasikan oleh Dept. Pertahanan Amerika Serikat. Pengembangan sistem tahun 1973 - 1994.
WGS’84
Datum World Geodetic System 1984 standar yang digunakan dalam kartografi, geodesi, dan navigasi.
SPS
Standard Positioning Service penentuan posisi pada sistem navigasi berbasis GPS secara teoritik dilakukan dengan metode absolute positioning.
PPS
Precise Positioning Service Tingkat Ketelitian posisi presisi.
CAT
Cekungan Air Tanah.
INDUSTRI
Bidang yang menggunakan ketrampilan, dan ketekunan kerja (bahasa Inggris: industrious) dan penggunaan alatalat di bidang pengolahan hasil-hasil bumi, dan distribusinya sebagai dasarnya.
BAKTERIOLOGIC
Ilmu yang mempelajari kehidupan dan klasifikasi bakteri.
IMPERMEABLE
Suatu keadaan dimana semua zat yang ada di luar sel tidak dapat masuk ke dalam sel karena adanya mekanisme penolakan oleh sel.
KOMERSIL
Suatu yang memungkinkan seseorang untuk menarik keuntungan dari produksi pencipta.
AIR TANAH
Istilah yang digunakan bangsa Indonesia untuk menyebut seluruh bumi Indonesia yang terdiri dari darat dan lautan.
AIR BERSIH
adalah salah satu jenis sumberdaya berbasis air yang bermutu baik dan biasa dimanfaatkan oleh manusia untuk dikonsumsi atau dalam melakukan aktivitas mereka seharihari termasuk diantaranya adalah sanitasi.
NERACA AIR
Digunakan untuk menghitung besarnya aliran air yang masuk dan keluar dari sebuah sistem. Sistem tersebut dapat berupa kolom tanah atau wilayah aliran sungai.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
viii
BAB I PENDAHULUAN
BAB I PENDAHULUAN 1.1
LATAR BELAKANG Air merupakan sumber kehidupan utama bagi semua makhluk hidup.
Kebutuhan manusia akan air berawal hanya untuk memenuhi kebutuhan yang sederhana seperti untuk minum dan memasak. Semakin berkembangnya kebutuhan maka pemanfaatan air ini semakain beragam dalam kegiatan kehidupan dan terus meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk. Saat ini air selain digunakan sebagai keperluan rumah tangga juga digunakan untuk kebutuhan pertanian, peternakan, industri, fasilitas umum ataupun untuk kebutuhan pariwisata. Air tanah merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia, sehingga sumber daya air tanah dikuasai oleh negara dan dipergunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran masyarakat. Pengelolahan air tanah secara nasional dilaksanakan atas dasar Cekungan Air Tanah. Dengan demikian untuk menunjang kinerja pemantauan pemanfaatan air tanah untuk industri tersebut seiring dengan berkembangnya teknologi informasi dan digitalisasi sekarang ini, maka perlunya pengumpulan dan penyusan data dan informasi
dasar
yang
akan
dijadikan
sebagai
dasar
untuk
melakukan
pemantauan,pengawasan dan perijinan. Kebijakan strategis pengelolaan sumber daya tanah akan menjadi landasan koordinasi,
kerjasama
serta
penyusunan
program
pembangunan
dalam
pengelolahan sumber daya air tanah yang berbasis cekungan air tanah dan berwawasan lingkungan. Hal ini ditunjukkan dengan telah disahkannya UndangUndang Nomor 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air dan Peraturan Pemerinttah Nomor 43 Tahun 2008 tentang Air Tanah.
1.2
TUJUAN PEKERJAAN Tujuan pekerjaan ini adalah untuk memvisualisasikan data hasil inventarisasi
penguna air tanah bagi industri di kabupaten Cirebon dalam bentuk peta tematik. 1.3
RUANG LINGKUP PEKERJAAN Ruang lingkup pekerjaan yang dilakukan meliputi survei lapangan untuk
pengambilan data yang terdiri dari data posisi dan atributnya. Data posisi yang diambil berupa data koordinat posisi penguna air tanah yang diambil menggunakan
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
1
BAB I PENDAHULUAN
alat GPS Handheald . Pada pelaksanaan pekerjaan inventarisasi penggunaan air tanah bagi industri bermaksud untuk membuat peta pengguna sumur air tanah wilayah kabupaten Cirebon di PT. EFORT Digital Multisolution. 1.4
METODOLOGI PELAKSANAAN PEKERJAAN Metodologi pelaksanaan pekerjaan seperti yang ditunjukkan pada Gambar
1.1 Persiapan:
Tahap Persiapan
- Persiapan Administrasi - Persiapan Teknis
Orientasi La an an Pelaksanaan Survei
Penentuan Posisi GPS
Pen ambilan Data Atribut
Pengolahan Data GPS
Pengolahan Data
Pengolahan Data Atribut
Pembuatan Geodatabase
Kartografi
Penyajian Data dan Pelaporan
Pencetakan Data Gambar 1.1 Diagram Alir Metodologi Pelaksanaan Pekerjaan
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
2
BAB I PENDAHULUAN
Ringkasan tahap pelaksanaan pekerja seperti berikut : 1. Tahap Persiapan Tahap persiapan merupakan tahap awal dari praktik kerja ini, dimulai dari persiapan administrasi yaitu terkait dengan perizinan pelaksanaan praktik kerja, dilanjutkan persiapan teknis berupa kemampuan menggunakan perangkat lunak dan alat pengukuran yang akan digunakan. 2. Pelaksanaan Survei Tahapan pelaksanaan Survei dimulai dengan pengecekan alat, setelah itu melakukan orientasi lapangan, penentuan posisi GPS , yang terakhir pengambilan data atribut. 3. Tahap Pengolahan Data Tahap pengolahan data merupakan hasil pengolahan data pengukuran GPS , data atribut, pembuatan geodatabase. 4. Tahap Penyajian Data dan Laporan Penyajian data pada pekerjaan ini adalah hasil kartografi dan peta tematik.
1.5
TEMPAT, WAKTU, DAN ORGANISASI PELAKSANA PEKERJAAN
1.5.1 Tempat Pelaksana Pekerjaan Kegiatan pelaksanaan praktik kerja mengenai pengolahan data inventarisasi
penguna air tanah bagi industri wilayah kerja di kabupaten Cirebon. Penyajian data dilakukan di PT. EFORT Digital Multisolution terletak di Jalan Sidoluhur No. 26 Sukaluyu dan Jalan Kalijati Indah Raya No. 29 Antapani Bandung 1.5.2 Waktu Pelaksanaan Pekerjaan Waktu pelaksanaan mulai bulan Agustus 2016 hingga bulan Desember 2016.
Rangkaian kegiatan dan waktu seperti pada Tabel 1.1 berikut: Tabel 1.1 Pelaksanaan Kerja Praktek No
Kegiatan/Minggu
1 2 3 4 5
Administrasi Pe rsi apan Survey Lapangan Pengolahan Data Penyajian Data
Agustus 1 2 3
4
September 1 2 3 4
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
Oktober 1 2 3
4
November 1 2 3 4
Desember 1 2 3 4
3
BAB I PENDAHULUAN
1.5.3 Struktur Organisasi Pelaksanaan Pekerjaan Struktur organisasi pelaksana pekerjaan seperti yang di tunjukkan pada
gambar berikut :
Gambar 1.2 Struktur Organisasi Pelaksana Pekerjaan
1.6
SISTEMATIKA PENULISAN Sistematika penulisan yang digunakan dalam penyusunan laporan praktik
kerja ini terdiri dari 5 bab, diantaranya : BAB I PENDAHULUAN
Bab ini berisi tentang latar belakang, tujuan pekerjaan, ruang lingkup pekerjaan, metodologi pekerjaan, tempat, waktu dan struktur organisasi pelaksanaan pekerjaan, serta sistematika penulisan. BAB II DASAR TEORI
Bab ini berisi teori yang berkaitan dengan praktik kerja mengenai metode penentuan posisi menggunakan GPS . BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Bab ini menjelaskan tentang persiapan, pelaksanaan pengukuran, tahapan pengolahan data, dan penyajian data. BAB IV HASIL DAN ANALISIS
Bab ini menjelaskan hasil akhir dari produk pelaksanaan kerja pr aktik yang berupa data hasil survei lapangan dan hasil pembuatan peta tematiknya. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
Bab ini menyimpulkan dari seluruh kegiatan praktik kerja yang telah dilakukan
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
4
BAB I PENDAHULUAN
BAB II DASAR TEORI 2.1 Air Tanah Air tanah adalah air yang terdapat dalam lapisan tanah atau bebatuan di
bawah permukaan tanah. Air tanah merupakan salah satu sumber daya air selain air sungai dan air hujan, air tanah juga mempunyai peranan yang sangat penting terutama dalam menjaga keseimbangan dan ketersediaan bahan baku air untuk kepentingan rumah tangga maupun untuk kepentingan industri. Dibeberapa daerah, ketergantungan pasokan air bersih dan air tanah telah mencapai ± 70%.
2.1.1
Kedalaman Air Tanah Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya perbedaan kedalaman air tanah
adalah sebagai berikut : 1. Permeabilitas Tanah Permeabilitas tanah adalah tingkat kemampuan lapisan batuan atau kemampuan tanah dalam menyerap air. Hal ini ditentukan oleh besar kecilnya pori-pori batuan penyusun tanah. Semakin besar pori-pori batuan, semakin banyak air yang dapat diserap oleh tanah tersebut. Lapisan batuan yang tidak dapat ditembus air disebut lapisan kedap air atau impermeable dan yang dapat ditembus air disebut lapisan lolos air atau permeable. 2. Kemiringan Lereng Kemiringan lereng atau topografi curam menyebabkan air yang lewat sangat cepat sehingga air yang meresap sangat sedikit.
2.1.2
Kebutuhan Air Bersih Air bersih merupakan salah satu hal yang paling penting dan mendapat
prioritas dalam perencanaan kota. Kebutuhan air suatu kota, dapat dibagi menjadi beberapa kategori Catanese dan Snyder (1996), yaitu : 1. Penggunaan rumah tangga, dipakai di tempat hunian pribadi , rumah, apertemen dan sebagainya untuk minum, masak, mandi, cuci dan penyiraman tanaman dan kebutuhan rumah tangga lainnya.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
5
BAB II DASAR TEORI
2. Penggunaan komersil dan industri, digunakan oleh kegiatan komersil seperti toko, rumah makan, salon dan sebagainya serta kegiatan pabrik dan industri. 3. Penggunaan umum, digunakan pada fasilitas umum seperti taman, sekolah, rumah sakit, bangunan pemerintah dan sebagainya. Kebutuhan air bersih merupakan kebutuhan yang mendasar bagi kehidupan manusia dan mendapatkan prioritas yang utama untuk pemenuhannya. Kebutuhan air tidak hanya menyangkut kuantitas atau jumlah, tetapi juga kualitas atau mutunya. Kualitas air yang baik merupakan salah satu alasan sebagian penduduk kota membeli air kemasan untuk konsumsi (minum dan masak). Jumlah kebutuhan air bersih meningkat seiring dengan meningkatnya status sosial ekonomi dan kualitas hidup masyarakat. Semakin meningkat kondisi sosial ekonomi masyarakat dan kualitas hidup seseorang, maka semakin meningkat pula aktivitasnya sehingga kebutuhan air bersih yang diperlukan untuk kehidupannya juga meningkat. Kualitas atau mutu yang disyaratkan untuk air bersih adalah berdasarkan syarat fisik, kimia dan bakteriologik sesuai standart atau baku mutu yang di cantumkan pada Permenkes RI No. 416/Menkes/PER/XI/1990. Kualitas air dapat dilakukan dengan uji laboraturium, sedangkan syarat fisik dapat dilakukan dengan pengamatan langsung terhadap kondisi fisik air, seperti tidak berwarna, tidak berasa, tidak berbau dan jernih.
2.1.3
Kegiatan Pendataan dan Pemetaan Air Tanah Dalam Kegiatan ini pada umumnya di kelompokkan dalam beberapa tahap,
sebagai berikut : 1. Pengambilan Data Pengambilan Data yaitu kegiatan pengambilan data dengan menggunakan GPS Handheld, caranya dengan melakukan marking di tempat yang menggunakan
sumur air tanah lalu foto tempat tersebut. Dalam kegiatan ini tentu saja t ermasuk pencatatan sebaran sumur air tanah di Kabupaten Cirebon sehingga bisa diketahui jumlah sumur yang tersedia dan memudahkan pencarian kembali dokumen tersebut jika diperlukan. 2. Pengelompokkan Data Pengelompokkan Data yaitu dimaksudkan untuk memberi arti tertentu atau untuk memudahkan pengolahan data antara lain dengan cara mengelompokkan Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
6
BAB II DASAR TEORI
data berdasarkan jumlah sumur atau fungsi penggunaan sumur air tanah berdasarkan keadaan sewaktu dilapangan. 3. Editing Data Data Editing adalah tahap untuk melakukan pemeriksaan kondisi dari dokumen di kelompokan, apakah cukup jelas dan mudah dipahami untuk dilakukan pemindahan data kedalam media penyimpanan. 4. Pengolahan Data Pengolahan Data, setelah data selesai diedit barulah masuk pada tahapan pembuatan peta sebaran air tanah dengan menggunakan software ArcGis untuk mulai pembuatan database dan SHP ( shapefile) seperti berikut :
Database Pengguna Air Tanah
Jaringan Jalan Kabupaten Cirebon
Jaringan Sungai Kabupaten Cirebon
Batas Kabupaten
Batas Wilayah Tengah
Batas Laut
5. Distribusi Data Distribusi Data yaitu tahap kegiatan untuk membagikan informasi kepada pihak yang berkepentingan sesuai dengan yang direncanakan.
2.2
PENENTUAN POSISI DENGAN GPS Pada penulisan ini, GPS yang digunakan adalah GPS Etrex 10 dengan
keakurasian posisi sebesar ± 5 meter dan berfungsi untuk menentukan posisi lokasi awal dan lokasi tujuan. Posisi yang diperoleh adalah posisi yang benar terhadap system koordinat bumi
Pada dasarnya penentuan posisi dengan GPS adalah pengukuran jarak secara bersama-sama ke beberapa satelit sekaligus. Untuk menentukan koordinat suatu titik dibumi, penerima ( receiver ) setidaknya membutuhkan 4 satelit yang dapat ditangkap sinyalnya dengan baik. Secara default , posisi atau koordinat yang diperoleh bereferensi pada global datum yaitu World Geodetic System 1984 atau disingkat WGS’84 [Abidin,2007] Secara garis besar penentuan posisi dengan GPS ini dibagi menjadi dua metode yaitu sebagai berikut :
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
7
BAB II DASAR TEORI
1. Metode Absolut atau dikenal juga sebagai point positioning, menentukan posisi hanya berdasarkan pada 1 pesawat penerima saja. Ketelitian posisi dalam beberapa meter (tidak berketelitian tinggi) dan umumnya hanya diperuntukan bagi keperluan NAVIGASI. 2. Metode Relative atau sering disebut differential positioning, menentukan posisi dengan menggunakan lebih dari sebuah penerima. Satu GPS dipasang pada lokasi tertentu dimuka bumi dan secara terus menerus menerima sinyal dari satelit dalam jangka waktu tertentu dijadikan sebagai referensi bagi yang lainnya. Metode ini menghasilkan posisi berketelitian tinggi dan diaplikasikan untuk keperluan survey GEODESI ataupun pemetaan yang memerlukan ketelitian tinggi. GPS adalah singkatan dari Global Positioning System yang merupakan sistem
untuk menentukan posisi dan navigasi secara global dengan menggunakan satelit. Sistem yang pertama kali dikembangkan oleh Departemen Pert anahan Amerika ini awalnya digunakan untuk kepentingan militer maupun sipil (survei dan pemetaan). Sistem GPS , yang nama aslinya adalah NAVSTAR GPS ( Navigation Satellite Timing and Ranging Global Positioning System), mempunyai tiga segmen yaitu
satelit, pengendali, dan penerima/pengguna. Satelit GPS yang mengorbit bumi, dengan orbit dan kedudukan yang tetap, seluruhnya berjumlah 24 buah dimana 21 buah aktif bekerja dan 3 buah sisanya adalah cadangan. Satelit ini bertugas untuk menerima dan menyimpan data yang ditransmisikan oleh stasiun-stasiun pengendali, menyimpan dan menjaga informasi waktu berketelitian tinggi, dan memancarkan sinyal dan informasi secara kontinyu ke perangkat penerima (receiver) dari pengguna. Segmen pengendali bertugas untuk mengendalikan satelit dari bumi baik untuk mengecek kesehatan satelit, penentuan, prediksi orbit dan waktu, sinkronisasi waktu antar satelit, dan mengirimkan data ke satelit. Sedangkan untuk segmen penerima bertugas menerima data dari satelit dan memprosesnya untuk menentukan posisi (posisi tiga dimensi yaitu koordinat di bumi dan ketinggian), arah, jarak dan waktu yang diperlukan oleh pengguna.
2.2.1
Metode Penentuan Posisi Absolut Penentuan posisi secara absolut (absolute positioning) adalah metode
penentuan posisi yang paling mendasar dari GPS . Bahkan tidak dapat dikatakan bahwa metode ini adalah metode penentuan posisi dengan GPS yang direncanakan pada awalnya oleh pihak militer Amerika untuk meberikan pelayanan navigasi Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
8
BAB II DASAR TEORI
terutama bagi personil dan wahana militer mereka. Metode penentuan posisi ini, dalam moda statik dan kinematic [Abidin,2007]. Diilustrasikan pada Gambar 2.1. Berkaitan dengan penentuan posisi secara absolut, ada beberapa catatan yang perlu diperhatikan yaitu sebagai berikut :
Metode ini kadang dinamakan juga metode point positioning, karena penentuan posisi dapat dilakukan per titik tanpa tegantung pada titik lainnya.
Posisi ditentukan dalam sistem WGS-84 terhadap pusat massa Bumi.
Prinsip penentuan posisi adalah reseksi dengan jarak ke beberapa satelit secara simultan.
Untuk penentuan posisi hanya memerlukan satu receiver GPS , dan tipe receiver yang umum digunakan untuk keperluan ini adalah tipe navigasi atau kadang dinamakan tipe genggam ( hand held ).
Titik yang ditentukan posisinya bisa dalam keadaan diam (moda statik) maupun dalam keadaan bergerak (moda kinematik). Seperti yang ditunjukkan pada Gambar 2.1.
Biasanya menggunakan data pseudorange. Perlu juga dicatat bahwa dalam moda static, meskipun jarang sekali dilakukan, data fase sebernanya juga bisa digunakan yaitu dengan mengestimasi ambiguitas fase bersama-sama dengan posisi.
Ketelitian posisi yang diperoleh sangat tergantung pada tingkat ketelitian data serta geometri satelit.
Metode ini tidak dimaksudkan untuk penentuan posisi yang teliti.
Aplikasi utama dari metode ini adalah untuk keperluan navigasi atau aplikasi-aplikasi lain yang memerlukan informasi posisi yang tidak perlu terlalu teliti tetapi tersedia secara instan (real-time), seperti untuk keperluan reconnaissance dan ground trothing.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
9
BAB II DASAR TEORI
Gambar 2.1 Metode penentuan posisi absolut
Perlu ditekankan bahwa metode penentuan posisi absolut dengan menggunakan data pseudorange pada prinsipnya adalah metode penentuan dasar yang didesain untuk GPS oleh pihak pengelola satelit (DoD, Amerika Serikat). Dalam hal ini, ada dua level ketelitian yang diberikan oleh GPS , yaitu yang dinamakan SPS (Standard Positioning Service) dan PPS (Precise positioning Service ) [Abidin,2007].
SPS adalah pelayan standar yang diberikan oleh GPS secara umum kepada siapa saja tanpa dipungut biaya, dengan mengasumsikan penggunaan kode-C/A. Sedangkan PPS adalah pelayanan yang dikhususkan untuk pihak militer Amerika Serikat serta pihak-pihak yang diizinkan, melalui pemakaian kode-P yang terdapat pada 2 frekuensi, L1 dan L2. Disamping itu, PPS juga mempunyai karakteristik anti-jamming (sinyal yang lebih kuat) dan anti-spoofing [Abidin,2007]. Contoh
tingkat ketelitian posisi absolut (komponen horizontal dan vertical) yang diberikan oleh PPS dan SPS ditunjukan pada Tabel 2.1. Tingkat ketelitian yang diberikan oleh pelayanan SPS dan PPS pada Tabel 2.1 didasarkan pada metode penentuan posisi sec ara absolut dengan menggunakan data pseudorange. Tingkat ketelitian tersebut dapat secara dramatis ditingkatkan dengan menggunakan metode penentuan posisi diferensial ( differential positioning) dan juga data pengamatan fase [Abidin,2007]. Tabel 2.1 Contoh tingkat ketelitian posisi
Persentil 50 %
Persentil 95 %
PPS
SPS
PPS
SPS
Horizantal
1.6 m
3.1 m
1.6 m
8.3 m
Vertikal
2.1 m
5.8 m
2.1 m
16.8 m
3 Juni 2000
8 Juni 2000
Horizantal
Persentil 50 %
Persentil 95 %
PPS
SPS
PPS
SPS
1.3 m
2.9 m
2.6 m
7.8 m
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
10
BAB II DASAR TEORI Vertikal
2.2.2
1.8 m
5.5 m
4.3 m
16.2 m
Penentuan Posisi Dengan GPS Handheld GPS merupakan alat untuk pengambilan data spatial yang paling mudah,
cepat, dan akurasinya bisa dipertanggung jawabkan. Saat ini GPS bukan lagi merupakan alat survey yang mahal atau terlalu rumit untuk diaplikasikan. Dengan menggunakan GPS Handheld sudah bisa dilakukan kegiatan survey dan hasil dari survey dapat digunakan sebagai data dasar dalam melakukan kegiatan perencanaan. GPS bisa menghasilkan data spatial berupa titik, garis dan polygon. Data-
data menyangkut lokasi seperti lokasi infrastruktur seperti jembatan, gardu listrik, lokasi pusat pemerintahan mulai dari desa sampai ke pprovinsi, lokasi pusat pelayanan seperti puskesmas. Pada survey untuk fitur line dilakukan pada survey jalan, sungai atau juga perencanaan untuk saluran air dan batas wilayah dengan menggunakan GPS . Sementara data polygon atau area dapat dilakukan pada survey untuk landuse, survey untuk perencanaan wila yah lindung dan banyak lagi. Kemudahan teknologi menjadi factor penunjang lainnya sehingga penggunaan GPS menjadi pilihan yang paling mudah dalam mengambil data GPS . Saat ini GPS terkoneksi dengan software GIS sehingga bisa mempermudah pengolahan data dari GPS untuk langsung menjadi data digital peta dalam software GIS. Setelah data GPS dikonversi dalam peta digital, langkah selanjutnya adalah menambahkan database sebanyak mungkin yang dilakukan dengan menggunakan survei.
2.2.3
Teknik Pengambilan Posisi menggunakan GPS Handheld Pengambilan posisi dengan menggunakan GPS sangat bergantung dari
seberapa kuat sinyal yang dapat diterima oleh GPS . Semakin banyak dan kuat sinyal yang diterima oleh GPS maka semakin tinggi pula akurasi yang dihasilkan oleh GPS tersebut. Oleh sebab itu, ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi
tingkat penerimaan oleh GPS , antara lain adalah kondisi cuaca. Cuaca mendung dapat menghalangi tingkat penerimaan sinyal oleh GPS . Selain itu, penerimaan sinyal oleh GPS juga dapat dipengaruhi oleh halanganhalangan fisik seperti bangunan, pohon, atap rumah dan lainlain, berikut langkah-langkahnya : 1. Nyalakan GPS , dengan menekan tombol power, setelah itu GPS akan segera melakukan kalkulasi posisi berdasarkan penerimaan sinyal oleh satelit.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
11
BAB II DASAR TEORI
Besarnya sinyal satelit yang diterima oleh GPS dapat dilihat diagram batang (bar indikator).
Gambar 2.2 Tampilan Sinyal Pada GPS Handheld
2. Jika GPS telah berhasil menerima sinyal dari satelit minimal 3 atau 4 buah, maka posisi GPS akan segera tampak, beserta dengan perhitungan akurasinya. Sebaiknya akurasi yang digunakan adalah dibawah 8 meter. GPS akan senantiasa melakukan kalkulasi berdasarkan tingkat penerimaan
sinyal, oleh sebab itu posisi geografis yang ditunjukkan akan selalu berubahubah. 3. Jika nilai akurasi yang diinginkan telah dicapai, maka kita dapat melakukan penaandaan posisi (marking) dengan menggunakan tombol enter , dengan cara menekan lama (5 detik). Setelah itu tampilan akan berubah ke Mark Waypoint. Waypoint merupakan istilah untuk titik (s tasiun) yang posisinya kita ambil menggunakan GPS . Kita juga dapat melakukan perubahan jenis simbol,nama waypoint, serta memasukkan sedikit catatan. Pengaturan tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan tombol arah dan enter. Waypoint hasil penandaan oleh GPS tersebut selain berisi posisi GPS saat itu, juga memuat informasi waktu pengambilan dan elevasi permukaan bumi. Jika pengaturan selesai dilakukan, tekan tombol OK untuk mengakhiri proses penandaan data (sekaligus menyimpan data).
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
12
BAB II DASAR TEORI
Gambar 2.3 Mark Waypoint Pada GPS Handheld
4. GPS juga dapat menyimpan Track . Dimana Track merupakan jalur yang telah dilalui oleh GPS ketika sedang on (aktif) dan menerima sinyal dari satelit. Track akan otomatis diambil oleh GPS , dimana track tersebut berisi informasi posisi, waktu, serta ketinggian tempat. 5. Tombol find berfungsi untuk membantu kita dalam melakukan pengecekan terhadap titik yang telah diambil sebelumnya.
Gambar 2.4 Menu Pada GPS Handheld
Caranya, tekan tombol find , kemudian pada layar akan tampil menu Find , setelah itu pilih waypoint dan tekan enter. Setelah itu kita tinggal memilih titik yang ingin di cek ataupun di cari. GPS kemudian akan memberikan tampilan informasi titik tersebut. Kita juga bisa melihat posisi titik tersebut pada peta dengan memilih Map atau mengecek arahnya dari GPS dengan memilih GO TO. Selain berfungsi menentukan posisi, GPS juga memiliki beberapa fungsi tambahan, antara lain : Penerimaan Satelit, mengukur trip (perjalanan), peta, kompas, ketinggian, pasang surut, dan lainlain.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
13
BAB II DASAR TEORI
Gambar 2.5 Tampilan – Tampilan pada GPS Handheld
2.3
GEODATABASE Geodatabase adalah database relasional yang memuat informasi geografi.
Dari sisi sistem, basis data merupakan tabel-tabel atau file yang saling berelasi. Sementara dari sisi manajemen, basis data dapat dipandang sebagai kumpulan data yang memodelkan ativitas-aktivitas yang terdapat di dalam enterprise-nya. Selain itu, basis data juga mengandung pengertian kumpulan data non-redundant yang dapat digunakan besama oleh sistem-sistem aplikasi yang berbeda. Atau dengan kata lain, basis data adalah kumpulan data-data ( file) non-redundant yang saling terkait satu sama lainnya. Dengan basis data, perubahan, editing, dan updating data dapat dilakukan tanpa mempengaruhi komponen-komponen lainnya di dalam sistem yang bersangkutan. Perubahan ini mencangkup perubahan fomat data (konversi), struktur file, atau relokasi data dari satu perangkat ke perangkat lainnya. Beberapa terminology yang ada didalam basis data adalah:
Atribut , menggambarkan properti dari sebuah entitas;
Entitas, istilah bagi suatu unsur spesifik di lapangan yang akan
dimasukkan kedalam basis data;
Relationships, hubungan antara entitas;
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
14
BAB II DASAR TEORI
Record , anggota dari suatu entitas tertentu; Indentifier , atribut yang
dimiliki record. Unsur-unsur yang akan dimasukkan ke dalam basis data dikumpulkan dan didaftar sebagai entitas. Setiap entitas dibuat satu file data spasial dan ditentukan bentuk geometri untuk setiap entitas. Bentuk geometri berupa primitive object dalam bentuk titik, garis, dan area. Setelah itu, masuk ke dalam tahap konseptual pembuatan basis data. Setelah selesai dari tahap konseptual barulah dilakukan tahap implementasi basis data yang telah dikonsepkan. Kelebihan Geodatabase ArcGIS :
Struktur , berkembang dari sisi kegunaan, performa optimal, tanpa batas
ukuran.
Performa ,
perpindahan data yang mudah, model editing yang
berkembang, menyimpan data raster dalam geodatabase.
Manajemen
Data,
konfigurasi
penyimpanan
yang
dapat
diatur,
mengijinkan pembaharuan menjadi indeks spasial, bisa menggunakan data yang dikompres. Geodatabase merupakan singkatan dari geografik database. Perbedaan
antara geodatabase dan basis data biasa adalah geodatabase mengombinasikan geo (data spasial) dan database (Gudang data/basis data) untuk membentuk pusat data untuk penyimpanan dan manajemen data spasial. Setiap data spasial memiliki informasi keruangan berupa koordinat.
Gambar 2.6 Geodatabase Components Vector Data and Tabel
Berikut adalah komponen-komponen geodatabase :
Tabel, menyimpan obyek non-spasial (informasi tabular), seperti tabel pemilik lahan, alamat pemilik, tabel koordinat, dan lain sebagainya;
Feature Class, kumpulan dari obyek spasial, titik, garis, area
(poligon).Bisa juga untuk menyimpan feature anotasi, dimensi, rute;
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
15
BAB II DASAR TEORI
Feature Dataset , tempat/wadah untuk feature class yang memiliki
referensi spasial sama. Dataset ini perlu apabila kita ingin membuat network dan topologi;
Relationship classes, mengatur hubungan tematik antara tabel, feature classes , atau kedua-duanya. Mendukung integrasi antara origin data dan destination class;
Geometrik Network , hubungan topologi khusus antara titik dan garis yang
digunakan untuk analisa pada alur sistem jaringan langsung.
2.4
KARTOGRAFI Kartografi sebagai ilmu yang mempelajari peta, dimulai dari pengumpulan
data di lapangan, pengolahan data, simbolisasi, penggambaran, analisis peta, serta interpretasi peta.
2.4.1 Proses Kartografi Proses kartografi merupakan metode dalam menghasilkan sebuah peta.
Metode tersbut menjadi pedoman yang memudahkan kartografer atau orang yang membuat peta untuk mengetahui urutan proses kartografi. Urutan proses kartografi sebagai berikut :
Gambar 2.7 Proses Kartografi
1. Pengumpulan Data Pengumpulan data merupakan proses mengumpulkan informasi yang dibutuhkan baik secara langsung maupun tidak langsung. Informasi ters ebut kemudian diolah dan diintpretasikan dalam bentuk gambar. Hasil dari proses pengumpulan data adalah data mentah.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
16
BAB II DASAR TEORI
Terdapat beberapa metode dalam pengumpulan data berdasarkan jenisnya. Data primer didapatkan dengan survei langsung ke lapangan. Survei tersebut dapat berupa pengukuran, wawancara dan pengisian kuisioner. Data sekunder dapat diperoleh dengan mengumpulkan berkas, catatan, atau dokumentasi. Data sekunder tersebut dapat diperoleh di dinas atau lemba ga tertentu seperti Biro Pusat Statistik (BPS), Departemen Pekerjaan Umum (DPU), Badan Pertahanan Nasional (BPN), Dinas Pariwisata dan sebagainya. 2. Pengolahan Data Pengolahan data merupakan intepretasi data. Data mentah diseleksi dan dikelompokkan berdasarkan jenisnya seperti kelompok data kualitatif dan data kuantitatif. Bentuk dari pengelompokan data dapat berupa tabel, diagram batang, diagram lingkaran ataupun diagram garis.Data Lapangan Data Mentah. Hasil dari proses pengolahan data berupa data langkap yang telah diolah. Proses pengolahan data dilakukan untuk mempermudah kartografer dalam memindahkan data ke dalam bentuk gambar. 3. Pembuatan Peta Pembuatan peta merupakan proses memindahkan data berupa angka atau deskripsi ke dalam bentuk gambar. Gambar tersebut merupakan perwujudan kenampakan permukaan bumi yang diperkecil dengan skala tertentu dalam bentuk bidang datar atau biasa disebut peta. 4. Evaluasi Evaluasi merupakan proses peninjauan kembali peta yang telah dihasilkan. Jika peta tersebut telah sesuai, proses kartografi dilanjutkan ke penggunaan peta. Jika terdapat kekeliruan dalam peta yang dihasilkan, perlu dilakukan pemeriksaan kembali mulai dari data yang ada atau teknik pembuatannya. 5. Penggunaan Peta Penggunaan peta merupakan kegiatan akhir dari proses kartografi. Kegiatan tersebut merupakan membaca peta sesuai tema dan memanfaatkannya untuk kegiatan penelitian atau analisis kawasan. Peta merupakan wahana bagi penyimpanan dan penyajian data kondisi lingkungan, merupakan sumber informasi bagi para perencana dan pengambilan keputusan pada tahapan dan tingkatan pembangunan. Peta adalah gambaran sebuah lingkungan di permukaan bumi. Dalam konteks ini lingkungan yang dimaksud dipakai secara luas untuk memasukkan semua aspek lingkungan budaya dan fisik. Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
17
BAB II DASAR TEORI
Penting di cermati bahwa definisi tersebut memasukkan juga fenomena-fenomena yang tidak tampak secara fisik pada landskap geografi, seperti suhu. Pemetaan suhu mungkin dilakukan meskipun hal ini tidak mencangkup pemetaan benda-benda fisik pada landskap geografi tersebut. Pada zaman digital sekarang ini, pembuatan peta tidak terpaku hanya pada bentuk fisik (kertas) yang konvensional. Peta sudah dibuat dan disajikan dalam bentuk digital tanpa perlu di cetak. Pencetakan tergantung pada kepentingan pengguna peta saja. Dengan perkembangan teknologi seperti ini, pembuatan peta menjadi lebih mudah. Selain itu penggunaan peta juga menjadi lebih luas daripada sekedar penampilan informasi spasial. Peta dapat juga digunakan dalam analisis keruangan dengan menggunakan perangkat lunak tertentu. Pembuatan peta sangat erat hubungannya dengan kartografi. Untuk mengenal lebih dalam lagi tentang kartografi maka dari itu harus didefinisikan dengan baik. Sebagai sebuah disiplin yang memiliki cakupan yang luas, banyak kartografer professional yang menarik batas antara pembuatan peta dan kartografi. Secara umum, kartografi dilihat secara lebih luas daripada pembuatan peta karena kartografi membutuhkan pembelajaran tentang dasar filosofi dan teori dari peraturan pembuatan peta, termasuk pembelajaran tentang komunikasi peta. Seringkali kartografi dianggap sebagai pelajaran tentang pondasi artistik dan keilmuan dari pembuatan peta.
2.4.2
Peta Tematik Peta tematik adalah peta yang isinya mengutamakan penggambaran objek
tertentu. Peta tematik juga disebut sebagai peta statistik ataupun peta khusus, yaitu peta dengan obyek khusus. Tujuan utamanya adalah untuk secara spesifik mengkomunikasikan konsep dan data. Contoh peta tematik yang biasa digunakan dalam perencanaan termasuk peta kadastral (batas pemilikan), peta zona (yaitu peta rancangan legal penggunaan lahan), peta tata guna lahan, peta kepadatan penduduk, peta kelerengan, peta geologi, peta curah hujan dan peta produktivitas pertanian. Pemilihan sumber data disesuaikan dengan maksud dan tujuan pembuatan peta serta keadaan medan yang dihadapi. Terdapat beberapa sumber data yang digunakan pada pemetaan yaitu dengan pengamatan langsung di lapangan, dengan penginderaan jauh atau dari peta yang sudah ada ( base map). Secara khusus, peta Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
18
BAB II DASAR TEORI
pengelolaan hutan berisikan tentang kejelasan pemilikan (batas-batas kadastral maupun administratif), wilayah itu sendiri dan hasil inventarisasi yang menunjukkan unit-unit tegakan yang seragam.
2.4.3
Fungsi Peta Peta tidak hanya diperlukan dalam bidang geografi, tetapi juga dibutuhkan
di bidang-bidang lain. Segala kegiatan yang terkait dengan lokasi atau keruangan membutuhkan peta. Petugas Departemen Permukiman dan Prasarana Wila yah tidak dapat membuat jalan tanpa ada petanya terlebih dahulu. Perusahaan-perusahaan perkebunan besar yang akan membuka lokasi perkebunan harus melihat peta sebelum memulai pekerjaan. Pelayar-pelayar yang mengarungi laut luas akan tersesat tanpa peta. Secara umum, fungsi peta dapat disimpulkan sebagai berikut :
Penunjuk jalan bagi orang-orang yang bepergian ke tempat-tempat yang belum pernah dikunjunginya.
Menunjukkan letak satu tempat di permukaan bumi dalam hubungannya dengan tempat lain (letak relatif).
Memperlihatkan ukuran, karena dari peta dapat diukur jarak, luas, ataupun arah sebenarnya di permukaan bumi.
Memperlihatkan bentuk seperti bentuk pulau, negara, benua, pola aliran sungai dan sebagainya.
Membantu para peneliti sebelum melakukan survei untuk mengetahui kondisi daerah yang akan diteliti.
Alat untuk menjelaskan rencana-rencana yang diajukan, dan lain-lain.
2.4.4
Komponen-komponen Peta Pembuatan peta tidak dapat terlepas dari komponen-komponen penting pembentuknya, berikut adalah komponen-komponen yang harus ada pada peta:
1. Judul peta Judul peta biasanya diletakkan di bagian atas peta. Judul mencerminkan isi dan tipe peta. 2. Tahun dan sumber pembuatan peta Tahun atau sumber pembuatan peta dapat diletakkan di bagian bawah kolom legenda atau sudut kiri bawah, di luar garis tepi peta. 3. Penunjuk arah
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
19
BAB II DASAR TEORI
Penunjuk arah disebut juga mata angin. Umumnya menggunakan penunjuk arah utara. Penunjuk diletakkan di tempat yang kosong di bagian pinggir peta agar tidak mengganggu peta induknya. 4. Skala Skala peta dapat dituliskan di bawah legenda, di luar garis pinggir peta, atau di bawah judul peta.
5. Legenda Legenda berisi keterangan-keterangan tentang simbol-simbol yang digunakan pada peta. Simbol adalah gambar yang digunakan untuk mewakili objek yang dipetakan. Tujuannya adalah untuk memudahkan pemakai peta dalam memahaminya. 6. Garis Astronomi Garis astronomi terdiri dari garis lintang dan garis bujur. Gunanya untuk menentukan letak astronomis satu tempat (letak lintang dan bujur). Pada pinggir peta ditulis angka derajat yang menunjukkan derajat garis lintang atau garis bujur. Garis astronomis dipakai dalam peta-peta yang skalanya kecil sampai sedang. 7. Garis tepi Garis tepi biasanya dibuat dua buah dengan ketentuan garis luar lebih tebal dari garis dalam. 8. Inset Inset adalah gambar peta yang menunjukkan letak atau posisi satu daerah terhadap daerah sekitarnya yang lebih luas. Misalnya, posisi Indonesia di Benua Asia. Petanya dibuat di luar peta utama tetapi masih berada dalam garis tepi peta utama.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
20
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN 3.1
Studi Literatur Dalam tahap ini yang dilakukan adalah mencari referensi teori yang relevan
dengan kasus atau permasalahan yang ditemukan guna menunjang dalam pelaksanaan pembuatan Geodatabase untuk pengunaan air tanah di Kabupaten Cirebon. Studi literatur adalah cara yang dipakai untuk menghimpun data-data atau sumber-sumber yang berhubungan dengan topik yang diangkat dalam suatu penelitian. Studi literatur bisa didapat dari berbagai sumber, jurnal, buku dokumentasi, internet dan pustaka. Tujuannya adalah untuk memperkuat permasalahan serta sebagai dasar teori dalam melakukan studi peta sebaran pengguna air tanah di Kabupaten Cirebon.
3.2
Tahapan Pekerjaan Pelaksanaan pekerjaan merupakan kegiatan inti di dalam pelaksanaan prakti k
kerja, dimana pelaksanaan praktik kerja pada bab ini akan menjelaskan tahapantahapan yang dilakukan selama proses pekerjaan. Praktik kerja ini dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu persiapan (persiapan teknis, persiapan administrasi, dan persiapan peralatan), penyusunan rencana kerja, studi literatur, pengumpulan data, pengolahan data, pembuatan feature, pembuatan feature class, load data , serta menampilkan hasil Geodatabase untuk pengunaan air tanah di Kabupaten Cirebon.
Tahap Persiapan
Pelaksanaan Survei
Pengolahan Data
Penyajian Data dan Pelaporan Gambar 3.1 Metodologi Pekerjaan
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
21
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
3.3
Persiapan Tahap persiapan merupakan tahap awal dari praktik kerja ini, dimulai dari
persiapan administrasi yaitu terkait dengan perizinan pelaksanaan praktik kerja, dilanjutkan persiapan teknis berupa kemampuan menggunakan perangkat lunak dan alat pengukuran yang akan digunakan. 3.3.1
Persiapan Administrasi Persiapan administrasi diantaranya adalah menyelesaikan syarat-syarat
akademik yang telah ditetapkan oleh Jurusan Teknik Geodesi Institut Teknologi Nasional dan mempersiapkan perizinan lokasi yang dijadikan praktik kerja, serta koordinasi dengan PT. EFORT Digital Multisolution selaku penerima pekerjaan pembuatan Geodatabase untuk pengunaan air tanah di Kabupaten Cirebon.
3.3.2
Persiapan Teknis Persiapan Teknis bertujuan untuk mempersiapkan peta dasar yang akan
digunakan dalam pembuatan Geodatabase untuk pengunaan air tanah di Kabupaten Cirebon. Dalam tahapan persiapan teknis ini, data awal seperti informasi mengenai batas-batas administrasi, data penggunaan air tanah, dan data tematik diperoleh dari PT. EFORT Digital Multisolution.
3.3.3
Persiapan Peralatan Peralatan yang digunakan dalam pembuatan Geodatabase untuk pengunaan
air tanah di Kabupaten Cirebon ini meliputi perangkat keras dan perangkat lunak yang akan dijelaskan sebagai berikut :
3.3.3.1 Perangkat Keras Dalam kerja praktik ini menggunakan beberapa peralatan yaitu : a. Satu unit Laptop (HP) b. Printer digunakan untuk pengeplotan gambar, data dan percetakan laporan. c. Kamera digital untuk dokumentasi.
3.3.3.2 Perangkat Lunak Dalam kerja praktik ini menggunakan beberapa software, yaitu: a. Sistem Operasi Windows 10 \ b. Software pengolah data spasial menggunakan software ArcGis (untuk melakukan konversi data dan pembangungan Geodatabase)
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
22
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
c. Microsoft Office Excel (digunakan untuk proses penginputan data atribut) d. Microsoft Office Word (digunakan untuk proses pembuatan laporan)
3.4
Orientasi Lapangan Orientasi lapangan bertujuan untuk mengetahui obyek-obyek disuatu area
yang akan dipetakan (dibangun Geodatabase). Tahapan orientasi lapangan berguna untuk: 1. Mendapatkan kepastian dan melihat kembali sampai sejauh mana persiapan dan rencanaan awal yang telah diat dapat disesuaikan dengan keadaan sebenarnya di lapangan. 2. Mengetahui kondisi dan situasi daerah yang akan dipetakan (dibangun geodatabase).
Selama orientasi lapangan berlangsung dibuat sketsa yang selanjutnya digunakan sebagai acuan penggambaran. Hal tersebut dapat membantu dalam proses penyajian data yang sesuai dengan situasi dilapangan yang sebenarnya.
3.5
Pengumpulan Data Pengumpulan data adalah mengumpulkan informasi-informasi mengenai
pengunaan air tanah (sumur) yang akan dipetakan seperti, nama usaha, identitas pemilik, alamat, jenis usaha, peruntukan, jumlah sumur, kedalaman, jenis mesin.
3.6
Pengolahan Data Setelah semua data terkumpul, maka pada tahap pengolahan data yang harus
dilakukan adalah :
3.6.1 Pengisian Atribut 3.6.1.1 Pengumpulan Data Atribut
Adapun pengumpulan data atribut yang telah diperoleh dari survey lapangan di input ke dalam software Ms. Excel, serta diberikan nomor identitas . Data-data yang akan diberi atribut diantara nya sebagai berikut (sampel dari beberapa data) :
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
23
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN DATA ATRIBUT PENGGUNAAN AIR TANAH DI KABUPATEN CIREBON ID
NAMA USAHA 1 CV. Ria Jaya 2
PEMILIK H. Tulis
Koord_X
Koord_Y
108° 37' 0.696" E
6° 49' 4.260" S
ALAMAT Jl. Mertapada Kulon
JENIS USAHA Toko Bangunan
PERUNTUKAN Penunjang
JUMLAH SUMUR
KEDALAMAN
2
Dangkal
JENIS MESIN Sanyo
KECAMATAN ASTANAJAPURA
2 PD. Iban Mandiri Sukses
M. Syarif
108° 37' 1.361" E
6° 49' 5.585" S
Jl. KH. Wahid Hasyim
Jual Kayu
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
3 Saung Tepi Sawah
Pak Arif
108° 37' 0.775" E
6° 49' 3.360" S
Jl. Raya Mertapada rt 03/04
Rumah Makan
Penunjang
3
Dangkal
ASTANAJAPURA
108° 37' 0.948" E
6° 49' 1.956" S
Jl. Mertapada no 1-2
Cuci Mobil
Inti
Banyak
4 Mandiri Nusantara Steam
Sanyo
ASTANAJAPURA
5 Penggilingan Padi Trijaya
Isyam mansyur
108° 37' 27.732" E 6° 48' 11.556" S
Ds. Kendal Kec. Astanajapura
Penggilingan Padi
Inti
1
Dangkal
Jetpam
ASTANAJAPURA
6 PD. Sri Barokah
H. Ahmad
No info
108° 37' 40.836" E 6° 48' 5.220" S
Ds. Astanajapura
Penggilingan Padi
Inti
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
7 Toko Mebeul SJB Furniture
108° 37' 54.372" E 6° 48' 31.536" S
Ds. Japura kidul
Mebeul
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
8 Apotek Anugrah
Dokter ida
108° 37' 58.548" E 6° 48' 23.508" S
Ds. Japura kidul
Apotik
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
9 Penggilingan padi
6° 48' 33.624" S
Dangkal
108° 37' 0.085" E
Ds. Japura bakti
Penggilingan padi
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
10 Penggilingan padi pak dakir
Dakir
108° 37' 56.820" E 6° 49' 1.632" S
Ds. Japura Bakti
Penggilingan padi
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
11 No info
No info
108° 37' 59.520" E 6° 48' 19.188" S
Ds. Japura kidul
Kayu
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
12 TB. Sumber Jaya Buana
Nahrowi
108° 38' 0.204" E
6° 48' 18.972" S
Ds. Japura kidul rt1/2
Toko bangunan
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
6° 48' 14.724" S
ASTANAJAPURA
13 Toko H. Ahmad Zani
Ahmad
108° 38' 0.240" E
Ds. Japura Kidul
Sembako
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
14 AHS
Mas nuha
108° 37' 26.730" E 6° 48' 52.020" S
Jl. Mertapada no 24
Toko beras
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
15 Toko Berkah 2
Jafar
108° 36' 57.240" E 6° 48' 51.372" S
Jl. Mertapada n0 5
Sembako
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
16 Toko Anugerah
Fitri
108° 36' 56.700" E 6° 48' 49.608" S
Wahid Hasyim
Toko Klontong
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
17 TB. Harapan Jaya 18 RMS
H. Eri Sumiati
108° 36' 56.484" E 6° 48' 48.924" S 108° 36' 56.772" E 6° 48' 47.412" S
Wahid Hasyim Ds. Astapada Wetan no 14
Toko Bangunan Bengkel
Penunjang Penunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
Sa’adah
19 Toko Berkah Sejati
Toni
108° 36' 55.728" E 6° 48' 46.368" S
Jl. Mertapada no 24
Toko Klontong
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
20 Abe Rolista
Nana Suryana
108° 36' 55.656" E 6° 48' 46.080" S
Jl. Mertapada
Optik
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
21 Bintang Alumunium
Sukron
108° 36' 55.980" E 6° 48' 45.612" S
Jl. Mertapada
Jual Alumunium
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
22 TB. Atika
108° 36' 56.124" E 6° 48' 44.532" S
Jl. Mertapada
Toko Bangunan
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
23 TB. Makmur
Firman
108° 36' 55.692" E 6° 48' 44.208" S
Jl. Mertapada
Toko Bangunan
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
24 Yara
Anto Wijaya
108° 35' 22.884" E 6° 48' 49.608" S
Ds. Munjul
Toko Klontong
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
25 Pacing House
108° 35' 26.268" E 6° 48' 49.068" S
Ds. Munjul
Gudang
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
26 Toko Tri Jaya
108° 35' 31.992" E 6° 48' 47.592" S
Ds. Munjul
Toko Bangunan
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
27 Toserba Putri Mandiri
Endot suhendra
108° 36' 15.300" E 6° 48' 57.816" S
Ds. Munjul
Toserba
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
28 Pabrik Bantalan Kereta
108° 36' 17.892" E 6° 48' 59.580" S
Ds. Munjul
Bantalan kereta
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
29 Black Rebell
Jumiah
108° 36' 28.872" E 6° 48' 57.996" S
Ds. Sidamulya
Distro
Penunjang
1
Dangkal
Sanyo
ASTANAJAPURA
30 Sumber Rejeki 31 Gudang Bata
Abdul rohim Sofian
108° 36' 29.268" E 6 ° 48' 56.916" S 108° 36' 30.636" E 6° 48' 55.548" S
Ds. Sidamulya Ds. Sidamulya
Penggilingan padi Batako
Penunjang Penunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
Gambar 3.2 Hasil attribute di ms excel
3.6.2
Penggabungan Data Data – data yang di bentuk di gabungkan menjadi satu hingga terbentuklah
hasil dari penggabungan tersebut berupa layer Database _Penggunaan_Air_Tanah dengan cara :
3.6.2.1 Penggabungan Data Spasial Dengan Data Atribut Join adalah proses menggabungkan data atribut dari suatu feture-class dengan tabel atribut terpisah (misalnya dengan atribut basis data). Data dari suatu “ feature-class” biasanya hanya berisi beberapa atribut penting (atau bahkan hanya nomor identitasnya saja atau “id ”). Sementara, untuk melengkapi atribut yang tidak terdapat pada atribut “ feature-class” dibuatlah atribut terpisah. Berikut langkah-langkahnya : 1. Buat terlebih dahulu atributnya dengan Microsoft Excel dengan memyamakan ID di Microsoft Excel dan atribut di software pengolah data spasial seperti
gambar di bawah ini.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
24
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
ID NAMA USAHA 1 CV. Ria Jaya 2 2 PD. Iban Mandiri Sukses 3 S aung Te pi S aw ah 4 Mandiri Nusantara Steam 5 P e ng gi l in ga n P ad i T ri ja ya 6 PD. Sri Barokah 7 Toko Mebeul SJB Furni ture 8 Apotek Anugrah 9 Penggil ingan padi 10 P en ggi li ngan padi pak dak ir 11 No info 12 TB. Su mbe r Jaya Buana
PEMILIK H. Tulis
Koord_X 108° 37' 0.696" E
Koord_Y 6° 49' 4.260" S
ALAMAT Jl. Mertapada Kulon
JENIS USAHA Toko Bangunan
PERUNTUKAN JUMLAH SUMUR K EDALAMAN J ENIS MESIN KECAMATAN Penunjang 2 Dangkal Sanyo ASTANAJAPURA
M. Syarif Pak A ri f
108° 37' 1.361" E 108° 37' 0.775" E
6° 49' 5.585" S 6° 49' 3.360" S
Jl. KH. Wahid Hasyim Jl .Raya Me rtapada rt 03/ 04
Jual Kayu Rumah Makan
Pe nunjang Pe nunj ang
No info I sy am ma ns yu r H. Ahmad Dokte rida Dak ir No info N ahrow i
108° 37' 0.948" E 1 08 °37 '27. 732 "E 108° 37' 40.836" E 108° 37' 54.372" E 108° 37' 58.548" E 108° 37' 0.085" E 108° 37' 56. 820" E 108° 37' 59.520" E 108° 38' 0.204" E
6° 49' 1.956" S 6° 4 8' 11 .55 6" S 6° 48' 5.220" S 6° 48' 31.536" S 6° 48' 23.508" S 6° 48' 33.624" S 6° 49' 1.632" S 6° 48' 19.188" S 6° 48' 18.972" S
Jl. Me rtapada no 1-2 D s. Ke nd al Ke c. As ta na ja pu ra Ds. Astanajapura Ds. Japura ki dul Ds. Japura ki dul Ds. Japura bakti Ds. Japura Bakti D s. Japura kidul Ds. Japura ki dul rt1/ 2
Cuci Mobil Inti P en gg il in ga n P ad i I nt i Penggilingan Padi Inti Mebeul Pe nunjang Apotik Pe nunjang Penggilingan padi Pe nunjang Pe nggi li ngan pad i P enunj ang Kayu Penunjang Tok obangu nan Pe nunj ang
1 3
Dangkal Dan gkal
Sanyo
ASTANAJAPURA A STA NA JA PURA
Banyak 1 1 1 1 1 1 1 1
Dangkal D an gk al Dangkal Dangkal Dangkal Dangkal Dan gkal Dangkal Dan gkal
Sanyo J et pa m Sanyo Sanyo Sanyo Sanyo Sanyo Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA A ST AN AJ AP UR A ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA A STA NA JA PURA ASTANAJAPURA A STA NA JA PURA
13 Toko H. Ahmad Zani 14 AHS Sa’adah
Ahmad Mas nuha
108° 38' 0.240" E 6° 48' 14.724" S Ds. Japura Kidul 108° 37' 26.730" E 6° 48' 52.020" S Jl. Me rtapada no 24
Sembako Toko beras
Penunjang Pe nunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
15 Toko Berkah 2 16 Toko Anugerah
Jafar Fitri
108° 36' 57.240" E 6 ° 48' 51.372" S Jl. Mertapada n0 5 108° 36' 56.700" E 6 ° 48' 49.608" S Wahid Hasyim
Sembako Toko Klontong
Penunjang Penunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
17 TB. Harapan Jaya 18 RMS
H. Eri Sumiati
108° 36' 56.484" E 6° 48' 48.924" S Wahid Hasyim 108° 36' 56.772" E 6 ° 48' 47.412" S Ds. Astapada Wetan no 14
Toko Bangunan Bengkel
Penunjang Penunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
19 Toko Berkah Sejati 20 Abe Rolista
Toni Nana Suryana
108° 36' 55.728" E 6° 48' 46.368" S Jl. Me rtapada no 24 108° 36' 55.656" E 6 ° 48' 46.080" S Jl. Mertapada
Toko Klontong Optik
Pe nunjang Penunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
21 Bintang Alumunium 22 TB. Atika
Sukron
108° 36' 55.980" E 6° 48' 45.612" S Jl. Me rtapada 108° 36' 56.124" E 6 ° 48' 44.532" S Jl. Mertapada
Jual Alumunium Toko Bangunan
Pe nunjang Penunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
23 TB. Makmur 24 Yara
Firman Anto Wijaya
108° 36' 55.692" E 6 ° 48' 44.208" S Jl. Mertapada 108° 35' 22.884" E 6° 48' 49.608" S D s. Munjul
Toko Bangunan Toko Klontong
Penunjang Penunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
25 Pacing House 26 Toko Tri Jaya
108° 35' 26.268" E 6° 48' 49.068" S D s. Munjul 108° 35' 31.992" E 6° 48' 47.592" S Ds. Munjul
Gudang Toko Bangunan
Penunjang Pe nunjang
1 1
Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
27 Toserba Putri Mandiri 28 Pabrik Bantalan Kereta 29 Black Rebell 30 Sumber Rejeki 31 Gudang Bata
Endot suhendra Jumiah Abdul rohim Sofian
108° 36' 15.300" E 6° 48' 57.816" S Ds. Munjul 108° 36' 17.892" E 6° 48' 59.580" S Ds. Munjul 108° 36' 28.872" E 6° 48' 57.996" S D s. Sidamulya 108° 36' 29.268" E 6° 48' 56.916" S Ds. Sidamulya 108° 36' 30.636" E 6° 48' 55.548" S D s. Sidamulya
Toserba Bantalan kereta Distro Penggilingan padi Batako
Pe nunjang Pe nunjang Penunjang Pe nunjang Penunjang
1 1 1 1 1
Dangkal Dangkal Dangkal Dangkal Dangkal
Sanyo Sanyo Sanyo Sanyo Sanyo
ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA ASTANAJAPURA
Gambar 3.3 Attribute pada ms excel dan pada shapefile
2. Lakukan join dengan cara membuka atribut layernya lalu pilih option and Relate
Join
Join.
Gambar 3.4 Tahap Proses Join
3. Pada kolom satu isi ID, pada kolom keedua cari file atribut yang telah dibuat di MS Excel tadi. Pada kolom tiga pilih ID sebagai primary keynya dan pada kolom Join Option pilih Keep Only Matcing Record . Kemudian pilih Ok.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
25
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Gambar 3.5 Proses Join
4. Maka gambar dibawah ini adalah hasil yang telah di join pada shapefile Database _Penggunaan_Air_Tanah.
Gambar 3.6 Hasil Join
3.6.3
Pembangunan Geodatabase Pada tahapan ini, dilakukan pembangunan geodatabase untuk pengunaan
air tanah di Kabupaten Cirebon. Adapun tahapan pembangunan geodatabase adalah : 1. Membuka ArcCatalog, kemudian menentukan folder penyimpanan, dengan klik kanan, pilih New Folder .
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
26
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Gambar 3.7 Tahap Membuat file Geodatabase
2. Membentuk
folder
penyimpanan,
selanjutnya
membuka
folder
penyimpanan, klik kanan, pilih New, kemudian pilih File Geodatabase.
Gambar 3.8 Proses Membuat file Geodatabase
3. Membangun File Geodatabase. File ini dapat disimpan sesuai dengan nama projek nya.
Gambar 3.9 Hasil file geodatabase
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
27
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
4. Membentuk Feature Dataset.
Gambar 3.10 Membuat feature dataset
5. Tahap
berikutnya
mengisi
kotak
dialog
New
Feature
Dataset
DATA_TEMATIK.
Gambar 3.11 Pengisian nama feature dataset
6. Pada
tahap
ini
memilih
sistem
koordinat
yang
sesuai,
yaitu
WGS_1984_UTM_Zone_48S.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
28
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Gambar 3.12 Pengaturan system datum
7. Masuk pada pengaturan fitur dataset.
Gambar 3.13 Pengaturan feature dataset
8. Membangun File Feature Dataset data_tematik.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
29
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Gambar 3.14 Membuat feature class baru
9. Pada kotak dialog New Feature Class, memulai pengisian nama di feature class.
Gambar 3.15 Pengisian nama feature class
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
30
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
10. Tahap ini mengisi kolom dialog dengan nama sesuai atribut yang akan ditampilkan dalam geodatabase beserta type nya.
Gambar 3.16 Memasukkan field atribut pada feature class
11. Berikut hasil data Feature Class Data_Pengguna_Air
Gambar 3.17 Hasil feature class
12. Selanjutnya langkah pembuatan Feature Dataset maupun Feature Class pada File Geodatabase dilakukan berulang sesuai dengan jenis pembuatan
penggunaan air tanah di Kabupaten Cirebon yang telah ditentukan. 13. Untuk memudahkan memasukkan data yang disimpan dalam bentuk shapefile diubah atau dikonversi dari format shapefile menjadi format geodatabase dengan membuka ArcMap.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
31
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Gambar 3.18 Tampilan arcmap
14. Add data shapefile Database _Penggunaan_Air.
Gambar 3.19 Add shapefile
15. Berikut tampilan Layer Database _Pengguna_Air.
Gambar 3.20 Hasil shapefile yang dipilih
16. mengkonversi
data
shapefile
Database _Pengguna_Air
menjadi
geodatabase, dengan cara Editor pada menu Start editing.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
32
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Gambar 3.21 Tampilan start editing
17. Masuk pada menu Load Objects dan mulai memasukan atau mengubah data Database _Pengguna_Air.shp ke dalam format geodatabase feature class.
Gambar 3.22 Tahap Tampilan load objek
18. Berikut jendela kotak dialog Object Loader.
Gambar 3.23 Tampilan load object
19. Pada kolom Input Data, Add data shapefile Database _Pengguna_Air. 20. pada kolom List of source data to load lakukan Add.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
33
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
Gambar 3.24 Tampilan penyimpanan load object
21. Begitu seterusnya hingga Finish.
Gambar 3.25 Tampilan Hasil load object
22. berikut tampilan layer sebagai berikut:
Gambar 3.26 Tampilan hasil shapefile
Tampilan layer yang muncul tersebut adalah layer Database _Penggunaan_Air yang sudah dikonversi ke dalam format geodatabase feature class.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
34
BAB III PELAKSANAAN PEKERJAAN
3.7
Penyajian Data Hasil dari pemetaan studi penggunaan air tanah di Kabupaten Cirebon yang
berbasis Sistem Informasi Geografis berupa: 3.7.1
Layout Peta
Gambar 3.27 Layout Peta
Gambar 3.28 Tampilan Hasil Peta S ebaran Pengguna Air Tanah
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
35
BAB IV HASIL DAN ANALISIS
BAB IV HASIL DAN ANALISIS Setelah serangkaian praktik kerja yang telah dilaksanakan, didapatkan hasil berupa Geodatabase untuk pengunaan air tanah di Kabupaten Cirebon. Geodatabase tersebut diharapkan dapat digunakan sebagai file inventarisasi dalam
pelaksanaan projek selanjutnya.
4.1
Hasil Pembangunan Geodatabase Hasil dari pembangunan Geodatabase untuk pengunaan air tanah di
Kabupaten Cirebon adalah file Geodatabase (*.gdb) yang dibuat mengacu pada hasil interpretasi terhadap Peraturan Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik yang bermaksud Badan Publik harus membangun dan mengembangkan sistem informasi dan dokumentasi untuk mengelola informasi publik secara baik dan efisien sehingga dapat diakses dengan mudah dengan sistem koordinat WGS 84, zona 48 South. Dengan basis data, perubahan, editing, dan updating data dapat dilakukan tanpa mempengaruhi komponen-komponen lainnya di dalam sistem yang bersangkutan. Perubahan ini mencangkup perubahan fomat data (konversi), struktur file, atau relokasi data dari satu perangkat ke perangkat lainnya. Unsur-unsur yang akan dimasukkan ke dalam basis data dikumpulkan dan didaftar sebagai entitas. Setiap entitas dibuat satu file data spasial dan ditentukan bentuk geometri untuk setiap entitas. Bentuk geometri berupa primitive object dalam bentuk titik, garis, dan area. Setelah itu, masuk ke dalam tahap konseptual pembuatan basis data. Setelah selesai dari tahap konseptual barulah dilakukan tahap implementasi basis data yang telah dikonsepkan. Berikut hasil peta sebaran pengguna air tanah di Kabupaten Cirebon.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
36
BAB IV HASIL DAN ANALISIS
Gambar 4.1 Visualisasi Geodatabase pengunaan air tanah di Kab. Cirebon
4.2
Analisis Sebaran Pengguna Air Tanah
4.2.1 Analisis Jumlah Pengguna Air Tanah Daerah Sebaran Pengguna Air Tanah di Kabupaten Cirebon memiliki total
sumur yang terbagi kedalam 11 kecamatan, 1964 pemilik sumur air tanah, 1296 jumlah sumur dan ketidaktersediaan informasi sumur air tanah sebesar 766 yang tertera pada tabel berikut: Tabel 4.1 Data pengguna air tanah di Kabupaten Cirebon
Jumlah Penggguna
Kecamatan
1
Astanajapura
94
108
3
2
Tengah Tani
104
88
29
3
Plered
85
71
26
4
Weru
171
126
51
5
Kedawung
441
285
178
6
Palimanan
46
41
9
7
Duku Puntang
77
46
37
8
Gunung Jati
188
131
67
9
Sumber
308
197
113
(orang)
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
Jumlah Sumur
Jumlah Sumur Yang
No.
Tidak Beroperasi
37
BAB IV HASIL DAN ANALISIS 10
Talun
189
86
105
11
Mundu
261
117
148
Jumlah
1964
1296
766
Berdasarkan tabel diatas, dapat disimpulkan bahwa daerah sebaran pengguna air tanah meliputi sebelas kecamatan, kecamatan
Kedawung dan
Kecamatan Sumber merupakan kecamatan yang paling banyak menggunakan sumur air tanah untuk berbagai macam kebutuhan. Pada bab ini memaparkan sebaran pengguna air tanah di sebelas Kecamatan yang ada di Kabupaten Cirebon, berikut pada gambar 4.2 adalah diagram yang menggambarkan persentase jumlah pemilik sumur air tanah berdasarkan Kecamatan. PERSENTASE JUMLAH PEMILIK SUMUR AIR TANAH Astanajapura Tengah Tani 5% 5%Plered 4%
Mundu 13% Talun 10%
Astanajapura Tengah Tani
Weru 9%
Plered Weru Kedawung Palimanan Duku Puntang
Sumber 16%
Kedawung 22% Gunung Jati 10%
Gunung Jati Sumber Talun
Duku Puntang Palimanan 2% 4%
Mundu
Gambar 4.2 Persentase Jumlah Pemilik Sumur Air Tanah
Berdasarkan diagram persentase jumlah pemilik sumur air tanah di atas berdasarkan kecamatan dapat dilihat bahwa 22% kecamatan yang memiliki sumur adalah Kedawung, 16% Kecamatan Sumber, 13% Kecamatan Mundu, 10% Kecamatan Talun dan Kecamatan Gunung Jati, 9% Kecamatan Weru , 5% Kecamatan Astanajapura dan Kecamatan Tengah Tani, 4% Kecamatan Plered dan Kecamatan Duku Puntang, dan 2 % Kecamatan Palimanan.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
38
BAB IV HASIL DAN ANALISIS
4.2.2
Analisis Jumlah Sumur Air Tanah Dari data jumlah sumur yang diperoleh pada saat survei dapat dilihat pada
tabel 4.3 Kecamatan Kedawung memiliki jumlah sumur air tanah sebanyak 285 sumur dan Kecamatan Sumber memiliki 197 sumur. Berikut tampilan persentase jumlah air tanah di kabupaten Cirebon.
PERSENTASE JUMLAH SUMUR AIR TANAH Talun 7%
Mundu 9%
Astanajapura 8% Tengah Tani 7% Plered 5%
Sumber 15%
Astanajapura Tengah Tani Plered Weru
Weru 10%
Kedawung Palimanan Duku Puntang
Gunung Jati 10%
Gunung Jati
Duku Puntang Palimanan 4% 3%
Kedawung 22%
Sumber Talun
Gambar 4.3 Persentase Jumlah Sumur Air Tanah
Berdasarkan diagram persentase jumlah sumur air tanah di atas berdasarkan kecamatan dapat dilihat bahwa 22% Kecamatan yang memiliki jumlah sumur terbanyak adalah Kedawung, 15% Kecamatan Sumber, 10% Kecamatan Weru dan Kecamatan Gunung Jati, 9% Kecamatan Mundu , 8% Kecamatan Astanajapura, 7% Kecamatan Tengah Tani dan Kecamatan Talun, 5% Kecamatan Plered, 4% Kecamatan Duku Puntang dan 3% kecamatan palimanan.
4.2.3
Analisis Jumlah Ketidaktersediaan Data Survei Sumur Air Tanah Berdasarkan hasil survei lapangan terdapat beberapa kendala antara lain,
toko atau bangunan yang ingin disurvei tutup, sumur yang sudah tidak beroperasi lagi dan ketidaktersedian informasi di bebearapa tempat saat melakukan survei di Kabupaten Cirebon. Dari data jumlah ketidaktersediaan data sumur air tanah saat survei dapat dilihat pada gambar 4.4. Kecamatan Kedawung memiliki jumlah ketidaktersedian informasi sumur air tanah sebanyak 178 sumur dan Kecamatan Mundu memiliki 148 sumur. Berikut tampilan persentase jumlah air tanah di kabupaten Cirebon.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
39
BAB IV HASIL DAN ANALISIS
PERSENTASE KETIDAKTERSEDIAAN INFORMASI SAAT SURVEI SUMUR AIR TANAH Mundu 19%
Astanajapur a Tengah Tani
Astanajapura TengahPlered Tani 0% 4% 3% Weru 7%
Plered Weru Kedawung
Kedawung 23% Palimanan
Talun 14%
Duku Puntang
Sumber 15%
Gunung Jati 9%
Palimanan Duku Puntang 1% 5%
Gambar 4.4 Persentase Ketidaktersedian Data Sumur Air Tanah
Berdasarkan diagram persentase ketidaktersediaan informasi sumur air tanah saat survei di atas berdasarkan Kecamatan dapat dilihat bahwa 23% Kecamatan dengan ketidaktersedian informasi sumur air tanah terbanyak adalah Kedawung, 19% Kecamatan Mundu, 15% Kecamatan Sumber, 14% Kecamatan Talun, 9% Kecamatan Gunung Jati, 7% Kecamatan Weru, 5% Kecamatan Duku Puntang, 4% Kecamatan Tengah Tani, 3% Kecamatan Plered, 1% Kecamatan Palimanan dan 0% kemacatan Astanajapura.
4.3
Peta Sebaran Pengguna Air Tanah
Berdasarkan data yang sudah diolah pada geodatabase diturunkan peta sebaran pengguna air tanah. Dari total 1964 data, terdapat 46 data posisi yang mempunyai kesalahan dalam pencatatan koordinat. Dalam hal ini posisinya terletak diluar wilayah pekerjaan. Data ini tidak dicantumkan didalam peta tematik yang dibuat. Rincian data yang mempunyai kesalahan ini terdapat pada lampiran IV data koordinat hasil survei yang mempunyai kesalahan posisi.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
40
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1
Kesimpulan Berdasarkan data dan pelaksanaan kerja yang telah dilakukan dapat diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut:
1. Jumlah pengguna air tanah yang dapat didata dan tersebar di Kabupaten Cirebon sebanyak 1964 titik. 2. Sebaran pengguna air tanah di Kabupaten Cirebon terbagi menjadi 3 yaitu jumlah pemilik sumur air tanah, jumlah sumur air tanah, dan jumlah ketidaktersediaan informasi sumur tanah seperti yang dapat dilihat bahwa jumlah pemilik sumur air tanah terbanyak terdapat di Kecamatan Kedawung sebesar 441 dan Kecamatan Sumber sebesar 308, kemudian jumlah sumur terbanyak tedapat di Kecamatan Kedawung dan Kecamatan Sumber, dan untuk ketidaktersediaan informasi sumur terdapat di Kecamatan Kedawung sebesar 178 dan Kecamatan Mundu. 3. Geodatabase (*.gdb) yang dibuat mengacu pada hasil interpretasi terhadap Peraturan Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik untuk pembuatan peta penggunaan air tanah bagi industri di wilayah kab. Cirebon.
5.2
Saran Berdasarkan pelaksanaan praktik kerja ini, terdapat beberapa saran terkait dengan pelaksanaan pekerjaan sebagai berikut:
1. Pekerjaan (kerja praktik) ini dapat dikembangkan lagi dengan mengangkat tema kajian teknis pelaksanaan sebaran pengguna air tanah di Kabupaten Cirebon dengan menganalisis 2. Dalam bidang Geodatabase pekerjaan ini juga dapat dikembangkan dengan mengangkat tema Sistem Informasi Geografis berbasis WEB ( WEB GIS ), dimana informasi-informasi terkait dalam geodatabase dapat di akses secara terbuka oleh pihak-pihak yang berkepentingan.
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
41
DAFTAR PUSTAKA
DAFTAR PUSTAKA Abidin, H.Z. (2007). Penentuan Posisi Dengan GPS dan Aplikasinya. PT. Pradnya Pramita, Jakarta. Abidin, H.Z., Jones, A., Kahar, J. (2011). Survei Dengan GPS . PT. Pradnya Pramita, Jakarta. Abidin, H.Z., Surveyor Indonesia dalam era GPS .majalah S&P Vol. 11: No. 1; pp: 35-46. Diakses dari: http://www.coremap.or.id/download s/GPS .pdf. Diakses pada tanggal 23 Januari 2017. Bernhardsen, (2002). Diakses dari: http://arriv.lecturer.pens.ac.id/GIS %202015/2.%20%Praktikum%20GIS/01%20%20Pengenalan%20ArcGI S%20Desktop.pdf. Diakses pada tanggal 25 Februari 2017 Bouwer, (1978); Freeze dan Cherry, 1979; Kodoatie,1996. Diakses dari: http://www.geologinesia.com/2016/03/pengertian-jenis-manfaat-dan pencemaran-air-tanah.html. Diakses pada tanggal 17 Januari 2017. Eko
Budiyanto, (2004); Sistem Informasi Geografis. Diakses dari: http://tpl303.weblog.esaunggul.ac.id/wpcontent/upload /sites/244/2014/1 1/Sistem-InfotrmasiGeografis-2-Pertemuan-10.pdf. Diakses pada tanggal 1 Februari 2017.
Subagio, 2002, Pengetahuan Peta, Penerbit ITB, Bandung. Diakses dari: http://prodi1.stpn.ac.id/wp-content/upload s/2016/12/ModulKartografi.pdf. Diakses pada tanggal 10 Februari 201
Kemal Faizal Hermawan/23-2013-159
42
LAMPIRAN I ADMINISTRASI PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA
LAMPIRAN II DATA
LAMPIRAN III PETA PENGGUNA AIR TANAH