Dr. Eggy Jita Pradana Serah terima jenaazah dari pihak rumah sakit ke keluarga adalah tindakan dalam menyerahkan jenazah dari petugas kepada keluarga jenazah sebagai pertanggungjawaban rumah sakit terhadap keluarga. Sebagai acuan penerapan langkah – langkah langkah serah terima jenazah dari pihak rumah sakit ke keluarga. 1. PERSIAPAN 1.1 Ambulan jenazah 1.2 Kereta jenazah 1.3 Surat kematian yang diisi oleh dokter yang merawat 1.4 Surat serah terima jenazah 2. PELAKSANAAN 2.1 Petugas jenazah cuci tangan 2.2 Keluarga mengurus administrasi 2.3 Menganjurkan dan memberi tahu keluarga untuk mengurus surat keluar, bila kartu sudah diterima oleh petugas dari keluarga, jenazah boleh dibawa pulang/ disemayamkan dikamar jenazah minimal 2 jam setelah meninggal. 2.4 Pindahkan jenazah ke kereta jenazah. 2.5 Apabila jenazah akan dibawa pulang menggunakan kendaraan pribadi bukan menggunakan ambulan jenazah, mintakan surat pernyataan yang isinya isin ya mencakup bahwa segala resiko yang terjadi selama dalam perjalanan menjadi tanggung jawab keluarga.