TUGAS MAKALAH SEMINAR AKUNTANSI IAS 38 – ASET ASET TIDAK BERWUJUD
NAMA
:
NISRINA NUR RACHMAYANI
NIM
:
1511060086
KELAS
:
AKUNTANSI KELAS KARYAWAN 6604
Perbanas Institute
PEMBAHASAN PENDAHULUAN
Definisi Aset Tidak Berwujud Berdasarkan PSAK 19 paragraf 8 (revisi 2009) aset aset tidak berwujud berwujud adalah aset nonmoneter yang dapat diidentifikasi tanpa wujud fisik. Aset ini dimiliki untuk digunakan dalam menghasilkan atau menyerahkan barang atau jasa, disewakan kepada pihak lain, atau untuk tujuan administratif. Aset tetap tidak berwujud diakui jika dan hanya jika: a.
Kemungkinan besar perusahaan akan memperoleh manfaat manfaat ekonomis masa masa depa dari aktiva tersebut, dan
b.
Biaya perolehan aset tersebut dapat dikur secara andal.
ASET TIDAK BERWUJUD
Berdasarkan PSAK 19 paragraf 8 (revisi 2009) aset tidak berwujud adalah aset nonmoneter yang dapat diidentifikasi tanpa wujud fisik. Aset ini dimiliki untuk digunakan dalam menghasilkan atau menyerahkan barang atau jasa, disewakan kepada pihak lain, atau untuk tujuan administratif. Aset tetap tidak berwujud diakui jika dan hanya jika: 1. Kemungkinan besar perusahaan akan memperoleh manfaat ekonomis masa depa dari aktiva tersebut, dan 2. Biaya perolehan aset tersebut dapat dikur secara andal.
KARAKTERISTIK ASET TIDAK BERWUJUD
Aset tidak berwujud memiliki tiga karakteristik utama, yaitu: 1. Kurang memiliki eksistensi fisik Aset tidak berwujud memperoleh nilai dari hak dan keistimewaan atau privilege yang diberikan kepada perusahaan yang menggunakannya. 2. Bukan merupakan instrumen keuangan Aset tidak berwujud merupakan instrumen keuangan dan menghasilkan nilainya dari hak (klaim) untuk menerima kas atau ekuivalen kas di masa depan.
3. Bersifat jangka panjang dan menjadi subjek amortisasi Aset tidak berwujud menyediakan jasa selama periode bertahun-tahun. Investasi dalam aset ini biasanya dibebankan pada periode masa mendatang melalui beban amortisasi periodik. Selain tiga karakteristik utama tersebut, terdapat juga beberapa karakteristik pendukung aset tidak berwujud, yaitu: 1. Aset tidak berwujud diperoleh melalui pencairan/pengembangan atau dibeli baik secara terpisah atau menjadi satu dengan aset lain; 2. Aset tidak berwujud digunakan dalam operasi perusahaan secara tidak langsung; 3. Aset tidak berwujud sangat dipengaruhi oleh aktivitas pesaing; 4. Aset tidak berwujud hanya memiliki nilai pada suatu perusahaan; 5. Aset tidak berwujud bukan ditentukan umur ekonomisnya.
PENGAKUAN DAN PENGUKURAN
Aset tidak berwujud diakui, jika (par 20): 1. Kemungkinan besar perusahaan akan memperoleh manfaat ekonomi masa depan dari aset tsb. 2. Biaya perolehan aset tsb dapat diukur secara andal Perolehan aset tidak berwujud 1. Pembelian tunai Jika aset tidak berwujud diperoleh secara terpisah, biaya aset tidak berwujud biasanya dapat diukur secara wajar. Hal ini akan tampak jelas jika pembayaran dilakukan dalam bentuk uang tunai atau aset moneter lainnya (par 24). Biaya perolehan aset tidak berwujud terdiri atas harga beli, termasuk bea masuk (impor), pajak yang sifatnya tidak dapat direstitusi ( nonrefundable) dan semua pengeluaran yang dapat dikaitkan langsung dalam mempersiapkan aset tsb sehingga siap digunakan sesuai dengan tujuan (par 25).
Tanggal 1 April 2009 PT A membeli hak patent dengan harga Rp.1.000.000.000. Jurnal: Patent Rp. 1.000.000.000 Kas Rp.1.000.000.000
2. Pembelian angsuran Aset tidak berwujud yang dibeli secara kredit, biaya perolehannya sebesar nilai tunainya. Selisih antara jumlah pembayaran dengan nilai tunai dicatat sebagai beban bunga ditangguhkan. 3. Pertukaran aset Aset tidak berwujud yang diperoleh melalui pertukaran aset sejenis atau pertukaran aset tidak sejenis. Biaya perolehan aset tidak berwujud diukur sebesar nilai wajar aset yang diterima, yang sama dengan nilai wajar aset yang diserahkan setelah diperhitungkan jumlah uang tunai atau kas yang diserahkan (par 28). PT A menukar tanah dengan Patent. Nilai wajar tanah sebesar Rp.200.000.000. dan kas yang dibayar PT A Rp.800.000.000. Nilai wajar tanah Rp.200.000.000 Kas yang dibayarkan Rp.800.000.000 + Biaya perolehan patent Rp.1.000.000.000 Jurnal: Patent Rp.1.000.000.000 Tanah Rp.200.000.000 Kas Rp.800.000.000 4. Ditukar dengan instrumen ekuitas perusahaan Aset tidak berwujud yang diperoleh dengan menukarnya dengan instrumen perusahaan pelapor, biaya perolehannya adalah nilai wajar instrumen yang diterbitkan yaitu sama dengan nilai wajar aset tsb (par 27). PT A menukar 1.000.000 lembar saham biasa dengan patent. Nilai nominal saham biasa sebesar Rp.10.000/lembar, harga pasar saham biasa pada saat pertukaran sebesar Rp.11.000/lembar. Buatlah jurnal untuk mencatat pertukaran saham. 5. Aset tidak berwujud yang dihasilkan secara internal Ada dua tahap yaitu tahap penelitian (riset) dan tahap pengembangan. Biaya perolehan sebesar jumlah pengeluaran yang dilakukan sejak tanggal aset tidak berwujud pertama kali memenuhi kriteria pengakuan. Pengukuran setelah pengakuan awal Setelah pengakuan awal, aset tidak berwujud dinilai sebesar biaya perolehannya dikurangi akumulasi amortisasi dan akumulasi rugi penurunan nilai (par 57). Jumlah yang dapat diamortisasi dari aset tidak berwujud harus dialokasikan secara sismatis berdasarkan perkiraan terbaik masa manfaatnya. Pada umumnya masa manfaat aktiva tidak berwujud tidak akan melebihi 20 tahun sejak tanggal aset
siap digunakan. Amortisasi harus dimulai dihitung saat aset siap digunakan (par 58). Neraca Patent Akumulasi Amortisasi Patent Rp.95 jt
Rp.100 juta
Rp.
5 juta –
Jenis aset tidak berwujud 1. Patent adalah hak yang diberikan kepada pihak yang menemukan sesuatu hal baru untuk membuat, menjual atau mengawasi penemuannya selama jangka waktu 17 tahun. 2. Hak cipta (copyright ) adalah hak yang diberikan kepada pengarang atau pemain (artis atau aktor) untuk menerbitkan, menjual atau mengawasi karangannya, musik atau pekerjaan pementasan selama jangka waktu 28 tahun. 3. Merk dagang. Merk dagang harus didaftarkan sehingga akan dilindungi oleh undang-undang. 4. Franchises adalah hak yang diberikan oleh suatu fihak ( franchisor ) kepada fihak lain untuk menggunakan fasilitas yang dimiliki oleh franchisor . 5. Leasehold adalah hak dari penyewa untuk menggunakan aset tetap dalam suatu perjanjian sewa menyewa. 6. Goodwill adalah semua kelebihan yang terdapat dalam suatu usaha seperti letak perusahaan, nama yang terkenal, pimpinan yang ahli dll. Goodwill timbul jika ada penggabungan perusahaan. PT A membeli PT B dan digabungkan menjadi satu. Harga beli PT B Rp.1.000.000.000 Nilai wajar aktiva PT B: Kas Rp.50.000.000 Surat berharga Rp.50.000.000 Piutang dagang Rp.100.000.000 Persediaan barang Rp. 50.000.000 Tanah Rp.200.000.000 Gedung Rp.400.000.000 Peralatan toko Rp.100.000.000 + Rp.950.000.000 Utang dagang Rp. 50.000.000 -
Total aktiva bersih Goodwill
Rp. 900.000.000 – Rp. 100.000.000
a. Biaya penelitian dan pengembangan
Metode amortisasi Metode amortisasi harus mencerminkan pada konsumsi manfaat ekonomis oleh perusahaan. Jika pola tsb tidak dapat ditentukan secara andal, maka harus digunakan metode garis lurus. Biaya amortisasi setiap periode harus diakui sebagai beban kecuali PSAK lainnya mengijinkan atau mengharuskannya untuk dimasukkan kedalam nilai tercatat aset lain (par 67). Metode amortisasi: 1. Metode garis 2. Metode saldo menurun 3. Metode jumlah unit produksi (par 68) Periode amortisasi dan metode amortisasi ditelaah setidak-tidaknya setiap akhir tahun. Jika perkiraan masa manfaat aset berbeda secara signifikan dengan estimasi-estimasi sebelumnya, periode amortisasi harus disesuaikan. Jika terjadi perubahan yang signifikan dalam perikiraan pola konsumsi manfaat ekonomis dari aset, metode amortisasi harus dirubah untuk mencerminkan pola yang berubah tsb. (par 72). BP - NS Amortisasi patent / tahun = -----------------------------------Masa manfaat dalam tahun Jurnal Amortisasi Patent xx Akumulasi amortisasi Patent xx
RUANG LINGKUP
Dikecualikan dari penerapan PSAK 19 : a. Aset tidak berwujud yang diatur standar lain (goodwill-PSAK 22 ) b. Aset keuangan (PSAK 50) c. Hak penambangan (PSAK 29) dan sumber daya lain yang tidak dapat diperbarui IAS 38 mengatur semua aset tidak berwujud kecuali : a. aset keuangan; b. hak penambangan, eksplorasi, dan pengembangan mineral, minyak, gas alam dan sumber daya lainnya yang tidak dapat diperbarui; c. aset tidak berwujud yang diatur standar lainnya: -Aset tidak berwujud yang dimiliki entitas untuk dijual dalam kegiatan usaha normal (IAS 2: Inventories)
- Aset pajak tangguhan (IAS 12: Income Taxes) - Aset sewa (IAS 17: Leases) - Aset yang timbul dari imbalan kerja (IAS 19: Employee Benefits) - Goodwil yang timbul dari kombinasi bisnis (IFRS 3: Business Combination) ASET TIDAK BERWUJUD, TIDAK BERWUJUD DAN PENGAKUAN
Pengelompokkan aktiva tetap berwujud dan tidak berwujud didasarkan pada sifat fisik aktiva tersebut. Aktiva tetap berwujud adalah aktiva yan memiliki wujud fisik yang dimaksudkan bukan untuk dijual melainkan untuk digunakan menunjang aktivitas operasional perusahaan. Aktiva tetap tidak berwujud adalah aktiva yang tidak memeiliki wujud fisik yang digunakan untuk menunjang operasi perusahaan Aktiva Tetap Berwujud
Aktiva tetap berwujud dapat dikelompokkan menjadi aktiva tetap yang dibebankan dengan depresiasi dan deplesi serta aktiva tetap berwujud lain-lain. Akuntansi aktiva tetap berwujud diatur dengan standar akuntansi keuangan tersendiri, yaitu IAS 16 tentang, ‘Property, Plant and Equipment’ yang mengatur perlakuan akuntansi keuangan atas tanah, bangunan dan peralatan. Standar tersebut diberlakukan efektif sejak tanggal 1 Januari 2005 oleh IASB. Pengakuan
Berdasarkan IAS 16 paragraf 7, suatu aktiva tetap berwujud diakui apabila memenuhi dua syarat sebagai berikut:
Besar kemungkinan bahwa manfaat ekonomi di masa yang akan dating yang terkait dengan aktiva tersebut akan mengalir ke dalam perusahaan Biaya perolehan dapat diukur secara andal
Secara garis besar, biaya-biaya yang terkait dengan aktiva berwujud dikelompokkan ke dalam 3 jenis biaya, yaitu:
Biaya penempatan aktiva atau biaya yang dikeluarkan untuk menempatkan aktiva hingga aktiva tersebut dapat digunakan atau biasa disebut dengan initial cost Biaya yang terkait dengan pengoperasian aktiva, yaitu biaya yang dikeluarkan untuk mengoperasikan aktiva tersebut Biaya yang terkait dengan penghentian aktiva atau termination cost.
Penilaian
IAS 16 menetapkan dua alternative pendekatan yang dapat digunakan untuk menilai aktiva tetap berwujud. Kedua alternative tersebut adalah historical cost dan
revaluation model. Salah satu dari kedua pendekatan tersebut harus dipilih dan diterapkan secara konsisten. Berbeda dengan revaluasi aktiva tetap yang ditetapkan dalam PSAK No. 16, revaluasi yang diperbolehkan IAS 16 adalah konsekuensi diadopsinya revaluation model sebagai alternative penilaian aktiva tetap. Revaluasi yang dimaksud dalam IAS 16 tidak hanya revaluasi yang mengakibatkan kenaikan niali aktiva tetap (surplus), tetapi juga revaluasi yang mengakibatkan penurunan nilai aktiva tetap (kerugian). Aktiva Tetap Tidak Berwujud
Berdasarkan IAS 38 yang telah direvisi pada tahun 2004, aktiva tetap tidak berwujud adalah aktiva non-moneter yang dapat diidentifikasi yang tidak memiliki wujud fisik. IAS 38 paragraf 11-17 menyebutkan ada 3 kriteria utama yang harus dipenuhi sehingga suatu aktiva tetap dapat dikatakan aktiva tetap tidak berwujud yaitu identifiability, control, dan economic benefit. Aktiva tetap tidak berwujud juga dinilai dengan menggunakan dua pendekatan, yaitu metode harga perolehan dan revaluasi. Perlakuan akuntansi pada saat dilakukan revaluasi juga sama dengan aktiva berwujud, dan selisih akibat revaluasi akan dicatat sebagai bagian dari ekuitas. Pengakuan
Suatu aktiva tetap tidak berwujud diakui apabila memenuhi dua syarat sebagai berikut:
Besar kemungkinan bahwa manfaat ekonomi di masa yang akan dating yang terkait dengan aktiva tersebut akan mengalir ke dalam perusahaan Biaya perolehan dapat diukur secara andal
Goodwill yang diciptakan secara internal tidak boleh diaku sebagai aktiva karena tida memenuhi sifat identifiability. Terdapat dua kendala umum yang harus diperhatikan untuk mengakui aktiva tetap tidak berwujud yang diciptakan sendiri yaitu:
Identifikasi atas ada tidaknya aktiva tidak berwujud yang akan menghasilkan manfaat ekonomi pada masa yang akan dating sangat sulit dilakukan. Menentukan besarnya biaya perolehan secara andal sangat sulit dilakukan.
Penilaian
IAS 38 juga menetapkan dua alternative pendekatan yang dapat digunakan dalam mebukukan aktiva tetap tidak berwujud, yaitu historical cost dan revaluatian model yang harus diterapkan secara konsisten.
PENGUKURAN AWAL
Suatu aset diakui sebagai intangible asset jika memenuhi : a. definisi aset tidak berwujud; b. kriteria pengakuan. Kriteria Pengakuan dan Pengukuran Awal Sama halnya dengan PPE, kriteria pengakuan intangible asset yaitu jika dan hanya jika : a. Mempunyai kemungkinan manfaat ekonomis di masa yang akan datang; b. Cost/ biaya dari aset dapat diukur secara nyata. Intangible asset dapat diperoleh dalam beberapa cara, yaitu : a. Perolehan Secara Terpisah Elemen biaya : 1. Harga beli + bea masuk + pajak/PPn yang tidak dapat dikreditkan – diskon; 2. Biaya yang diatribusikan. b. Perolehan sebagai Bagian dari Kombinasi Bisnis Diakui jika nilai wajar dapat diukur dengan andal. c. Perolehan dari Bantuan Pemerintah Diakui sebesar : 1. Fair value, atau 2. Nilai nominal ditambah biaya langsung yang diatribusikan. d. Pertukaran Aset Perolehan intangible asset dari pertukaran nonmonetary asset, atau kombinasi dari monetary atau nonmonetary asset, diakui sebesar fair value-nya, kecuali kalau : 1. Tidak terdapat substansi komersial; 2. Fair value baik aset yang diterima maupun aset yang diberikan dapat diukur secara andal. Jika perolehan intangible asset tidak sebesar fair value-nya, maka diukur sebesar carrying amount dari aset yang diberikan.
PENGAKUAN AWAL UNTUK BIAYA RISET DAN PENGEMBANGAN
Pengembangan Intangible Asset secara Internal Dalam menentukan apakah suatu aset tidak berwujud yang dihasilkan secara internal memenuhi syarat untuk diakui, entitas menggolongkan proses dihasilkannya aset tidak berwujud menjadi dua tahap: a. Tahap Penelitian atau Riset Entitas tidak boleh mengakui aset tidak berwujud yang timbul dari riset. Pengeluaran untuk riset diakui sebagai beban pada saat terjadinya. b. Tahap Pengembangan Aset tidak berwujud yang timbul dari pengembangan diakui, jika dan hanya jika, entitas dapat menunjukkan semua hal berikut: a. kelayakan teknis penyelesaian aset tak berwujud sehingga dapat digunakan atau dijual; b. niat untuk menyelesaikan aset tersebut dan menggunakannya atau menjualnya; c. kemampuan untuk menggunakan atau menjual; d. kemungkinan besar akan menghasilkan manfaat ekonomis masa depan. Contoh-contoh pengembangan : desain, konstruksi, serta pengujian purwarupa dan model sebelum produksi atau sebelum digunakan Desain, konstruksi dan pengujian alternatif bahan baku, peralatan, produk, proses, sistem atau jasa yang baru atau diperbaiki, Desain peralatan, konstruksi, jig, cetakan dan pewarnaan yang melibatkan teknologi baru Desain, konstruksi dan operasi pabrik percontohan yang skalanya tidak ekonomis untuk produksi komersial. Semua pengeluaran merupakan expense Semua pengeluaran merupakan cost Contoh aset tidak berwujud: Paten: Hak eksklusif yang diberikan oleh pemerintah yang memungkinkan penemu untuk mengendalikan produksi, penjualan atau penggunaan dari penemuannya. Copy right : Hak eksklusif yang diberikan oleh pemerintah yang mengijinkan pengarang untuk menjual, memberi lisensi atau mengendalikan pekerjaannya. Trademark and Tradename : Hak eksklusif yang diberikan oleh pemerintah untuk menggunakan simbol, label dan desain yang unik. Franchise : Hak eksklusif yang diterima oleh suatu perusahaan/individual untuk melaksanakan fungsi tertentu atau menjual produk atau jasa tertentu. Pengukuran setelah Pengakuan
Ada dua metode yang dapat digunakan untuk pengukuran intangible asset. yaitu: 1. Cost Model Intangible asset dinilai berdasarkan cost; dikurangi akumulasi amortisasi; dan impairment losses. 2. Revaluation Model Intangible asset dinilai berdasarkan nilai yang telah direvaluasi pada fair value; dikurangi jumlah akumulasi amortisasi dana akumulasi impairment setelah revaluasi. Revaluation model tidak dapat digunakan jika: 1. Intangible asset sebelumnya tidak diakui sebagai aset; atau 2. Pengakuan intangible asset pada nilai yang lebih besar dari cost. IAS 38 secara spesifik menjelaskan penentuan fair value merujuk pada active market. Active market adalah pasar yang memenuhi kondisi sebagai berikut: · Barang yang diperdagangkan sejenis; · Keeinginan penjual dan pembeli dapat diketahui kapanpun; · Harga dapat diketahui oleh public. Jika tidak ada active market untuk suatu aset, maka aset tersebut dinilai sejumlah cost dikurangi akumulasi amortisasi dan impairment loss. Jika nilai suatu intangible asset bertambah setelah direvaluasi, akan muncul revaluation surplus (kredit). Jika ada penurunan revaluasi dari aset yang sama dimana telah diakui gain atau loss sebelumnya, maka harus ada pengakuan kenaikan atau penurunannya untuk membalikkan penurunan revaluasi sebelumnya. Jika nilai suatu intangible asset menurun setelah direvaluasi (defisit), entitas memerlukan pengakuan penurunan profit atau loss. Akan tetapi, jika ada revaluasi surplus yang diakui, entitas perlu mendebit penurunan tersebut langsung ke akun revaluation surplus. Revaluasi surplus dapat ditransfer langsung ke laba ditahan ketika surplus telah terealisasi ketika terjadi penghentian atau pelepasan aset.Akan tetapi beberapa surplus bisa direalisasi ketika aset tersebut digunakan, Pada kasus ini, jumlah surplus yang direalisasi adalah selisih antara amortisasi berdasarkan carrying amount setelah direvaluasi dan amortisasi yang telah diakui berdasarkan historical cost. Useful Life Pengukuran setelah suatu intangible asset diakui adalah berdasarkan masa manfaat. Masa manfaat adalah periode ketika suatu asset siap untuk digunakan oleh entitas.
Masa manfaat suatu aset terbagi menjadi dua macam, yaitu terbatas atau tidak terbatas. Untuk intangible asset yang masa manfaatnya terbatas, perlu dilakukan amortisasi. Untuk menentukan masa manfaat suatu intangible asset, perlu dipertimbangkan faktor-faktor berikut: 1. Perkiraan penggunaan aset oleh entitas; 2. Estimasi masa manfaat aset yang sejenis; 3. Teknologi, komersialisasi, atau keusangan; 4. Stabilitas industri dan permintaan pasar; 5. Gerakan dari pesaing atau pesaing yang potensial; 6. Tingkat pengeluaran yang dibutuhkan untuk memelihara aset tersebut; 7. Periode kontrol atas aset dan batasan yang legal atau sama pada penggunaan aset; 8. Apakah masa manfaat aset tersebut tergantung dari masa manfaat aset lain.
ASET TIDAK BERWUJUD DENGAN MASA MANFAAT TERBATAS
1. Periode Amortisasi Amortisasi dimulai ketika aset siap digunakan dan lokasi maupun kondisi yang diperlukan untuk itu telah tersedia dengan niat manajemen. Sebaliknya, amortisasi bisa berhenti lebih awal pada saat aset diklasifikasikan sebagai a held for sale, dan pada saat aset di-derecognition. 2. Metode Amortisasi Suatu entitas perlu memastikan bahwa metode amortisasi yang digunakan bisa merefleksikan pola kemungkinan manfaat ekonomis di masa yang akan datang. Jika pola tersebut tidak bisa dipertanggunjawabkan, maka digunakan metode garis lurus. Metode yang lain dapat pula digunakan. Jumlah yang dapat disusutkan dari aset tidak berwujud dengan usia manfaat yang terbatas harus dialokasikan secara sistematis selama masa manfaatnya. Jumlah yang dapat disusutkan adalah biaya aset, atau jumlah lain yang disubstitusikan untuk biaya perolehan setelah dikurangi yang sisa nilai. Amortisasi harus dimulai ketika aset tersebut tersedia untuk digunakan, yaitu bila dalam lokasi dan kondisi yang diperlukan untuk itu harus mampu beroperasi sesuai dengan yang dikehendaki oleh manajemen. Amortisasi akan berhenti di awal tanggal aset tersebut diklasifikasikan sebagai dimiliki untuk dijual (atau termasuk dalam kelompok pembuangan yang diklasifikasikan sebagai dimiliki untuk dijual) sesuai dengan IFRS 5 Aktiva Tidak Lancar yang Dimiliki untuk Dijual dan Penghentian Operasi dan tanggal aset tersebut tidak lagi diakui. Metode amortisasi yang digunakan harus mencerminkan pola di mana manfaat masa depan aset ekonomi diharapkan akan dikonsumsi oleh entitas.
Jika pola yang tidak dapat ditentukan secara andal, metode garis lurus harus digunakan. Biaya amortisasi untuk setiap periode diakui dalam laporan laba rugi kecuali izin ini atau lain Standar atau membutuhkan hal yang akan termasuk dalam jumlah tercatat aktiva lain. Nilai sisa aset tidak berwujud adalah jumlah perkiraan bahwa entitas saat ini akan diperoleh dari penjualan aset, setelah dikurangi estimasi biaya pelepasan, jika aset tersebut sudah zaman dan dalam kondisi yang diharapkan pada akhir masa manfaatnya. Nilai sisa aset tidak berwujud dengan berguna terbatas hidup harus dianggap nol kecuali: (A) ada komitmen oleh pihak ketiga untuk membeli aktiva tersebut pada akhir masa manfaatnya, atau (B) ada pasar aktif untuk aset dan: (I) nilai sisa dapat ditentukan dengan mengacu ke pasar itu, dan (Ii) besar kemungkinan pasar seperti itu akan ada pada akhir masa manfaat aset. Periode amortisasi dan metode amortisasi untuk harta tak berwujud dengan masa manfaat yang terbatas harus direview minimum setiap akhir tahun keuangan. Jika masa manfaat yang diharapkan dari aset tersebut berbeda dari sebelumnya perkiraan, periode amortisasi akan berubah dengan sendirinya. Jika telah terjadi perubahan yang diharapkan pola konsumsi manfaat ekonomi masa depan yang aset, metode amortisasi ditetapkan diubah untuk mencerminkan pola berubah. Perubahan tersebut harus dicatat sebagai perubahan estimasi akuntansi sesuai dengan IAS 8 Kebijakan Akuntansi, Perubahan Estimasi Akuntansi dan Kesalahan. ASET TIDAK BERWUJUD DENGAN MASA MANFAAT TIDAK TERBATAS
Aset tak berwujud dengan masa manfaat yang tidak terbatas tidak dapat diamortisasi. Sesuai dengan PSAK 36 Penurunan Nilai Aset, suatu entitas diperlukan untuk menguji suatu harta tak berwujud dengan tak terbatas berguna hidup untuk penurunan dengan membandingkan jumlah terpulihkan dengan nilai tercatatnya (A) setiap tahun, dan (B) apabila terdapat indikasi bahwa aktiva tidak berwujud mungkin terganggu. Masa manfaat aset tidak berwujud yang tidak diamortisasi akan ditinjau setiap periode untuk menentukan apakah kejadian dan keadaan terus mendukung penilaian hidup yang tidak terbatas berguna untuk aset tersebut. Jika mereka tidak, perubahan dalam penilaian masa manfaat dari tak terbatas untuk terbatas, akan diperhitungkan sebagai perubahan dalam akuntansi perkiraan sesuai dengan IAS 8.
Klasifikasi aktiva tak berwujud:
Aktiva tak berwujud dibedakan menurut sifat kekhususan, masa manfaat, metode amortisasi dan hubungannya dengan kegiatan usaha. Berdasarkan eksistensinya, aktiva tak berwujud dapat dikelompokkan dalam 2 (dua) kategori: (a) Aktiva tak berwujud yang eksistensinya dibatasi oleh ketentuan perundang-undangan, peraturan pemerintah, perjanjian yang dibuat antara para pihak atau sifat dari aktiva tersebut, misalnya hak paten, hak sewa, hak cipta, franchise yang terbatas, lisensi. (b) Aktiva tak berwujud yang masa manfaatnya tidak terbatas dan tidak dapat dipastikan masa berakhirnya, misalnya merk dagang, proses dan formula rahasia, perpetual franchise, goodwill. Penilaian aktiva tak berwujud tergantung pada tujuan pelaporan:
Kalau tujuannya adalah untuk mengukur dan melaporkan aktiva tak berwujud secara keseluruhan dalam rangka penggabungan usaha, maka biasanya digunakan cara dengan menilai perusahaan secara keseluruhan dan kemudian mengurangi jumlah tersebut dengan nilai aktiva lain yang dapat diukur secara langsung. Cara seperti ini sifatnya subyektif, kecuali kalau nilai perusahaan dapat ditentukan secara obyektif di bursa saham. Kalau tujuannya untuk melaporkan aktiva tertentu, maka pengukuran secara independen akan lebih bermanfaat. Perolehan aktiva tak berwujud:
Aktiva tak berwujud dapat diperoleh dengan cara membeli dari pihak luar atau dikembangkan sendiri oleh perusahaan. Biaya yang terjadi sehubungan dengan aktiva tak berwujud yang dikembangkan sendiri dicatat sebagai beban usaha, kecuali aktiva tak berwujud tersebut dapat diidentifikasikan secara spesifik. Perusahaan harus mencatat nilai perolehan aktiva tak berwujud yang diperoleh baik secara satuan maupun dari akuisisi perusahaan lain sebagai aktiva. Biaya pemeliharaan, atau penyimpanan aktiva tak berwujud yang tidak dapat diidentifikasikan secara khusus, atau biaya yang tidak dapat dihindarkan dalam suatu kegiatan usaha dan merupakan bagian dari perusahaan secara keseluruhan, harus dibebankan dalam laporan laba rugi periode yang bersangkutan . Harga perolehan aktiva tak berwujud:
Aktiva tak berwujud yang diperoleh secara satuan harus dicatat sebesar harga perolehan pada tanggal perolehannya. Harga perolehan tersebut dinilai berdasarkan jumlah pembayaran yang dilakukan, nilai wajar dari aktiva lain yang diperoleh, nilai tunai dari kewajiban yang ada atau nilai wajar dari aktiva yang diterima untuk saham yang dikeluarkan. Aktiva tak berwujud yang diperoleh secara kelompok atau sebagai bagian dari perusahaan yang diakuisisi, harus dicatat sebesar harga perolehan pada tanggal perolehannya. Penilaian atas harga perolehan tergantung pada apakah aktiva tak berwujud tersebut dapat
diidentifikasikan secara khusus atau tidak. Harga perolehan aktiva tak berwujud yang dapat diidentifikasikan adalah merupakan bagian dari jumlah harga perolehan sekelompok aktiva dari perusahaan yang diakuisisi . Harga perolehan aktiva tak berwujud yang dapat diidentifikasikan tidak boleh dimasukan dalam goodwill. Amortisasi aktiva tak berwujud:
Nilai aktiva tak berwujud pada akhirnya akan habis pada saat tertentu. sehingga harga perolehan aktiva tak berwujud harus diamortisasi secara sistematis selama taksiran masa manfaatnya. Hal-hal yang harus dipertimbangkan dalam menaksir masa manfaat suatu aktiva tak berwujud adalah sebagai berikut: a. b. c. d. e. f.
Ketentuan hukum atau perjanjian yang membatasi masa manfaat maksimum. Kemungkinan untuk memperpanjang atau memperbaharui batas masa manfaat yang semula telah ditentukan. Pengaruh keusangan, permintaan, persaingan dan faktor keekonomian lain dapat mengurangi masa manfaat. Perkiraan tindakan yang akan dilakukan oleh saingan yang dapat mempengaruhi keunggulan komparatif perusahaan tersebut. Adanya suatu masa manfaat yang tidak terbatas dan manfaat yang diharapkan tidak dapat ditaksir secara wajar. Suatu aktiva tak berwujud mungkin terdiri dari beberapa unsur yang mempunyai masa manfaat yang berbeda satu dengan yang lainnya:
Harga perolehan untuk setiap aktiva tak berwujud harus diamortisasi berdasarkan taksiran masa manfaat aktiva tersebut dan tidak boleh dibebankan seluruhnya pada periode perolehan. Untuk menentukan masa manfaat aktiva tak berwujud secara wajar, hal-hal yang dikemukakan sebelumnya harus dianalisa terlebih dahulu. Periode amortisasi tidak boleh melebihi 20 (dua puluh) tahun. Periode 20 tahun ditentukan berdasarkan pertimbangan bahwa dalam jangka waktu 20 tahun sudah banyak perkembangan yang terjadi sehingga setelah lewat waktu 20 tahun aktiva tak berwujud tersebut diperkirakan tidak ada manfaat keekonomiannya lagi. Apabila analisa pada saat perolehan suatu aktiva tak berwujud dapat menunjukkan bahwa sesungguhnya aktiva tak berwujud tersebut mempunyai masa manfaat melebihi 20 (dua puluh) tahun, masa manfaat sebagai dasar amortisasi setinggi-tingginya adalah 20 (dua puluh) tahun. Metode amortisasi:
Metode amortisasi aktiva tetap tidak berwujud adalah metode garis lurus (straight line), kecuali jika suatu perusahaan mempunyai metode lain yang lebih sesuai dengan kondisi perusahaan yang bersangkutan.
Laporan keuangan harus mengungkapkan metode dan periode amortisasi aktiva tak berwujud yang digunakan. Evaluasi atas amortisasi:
Perusahaan harus dapat mengevaluasi periode amortisasinya secara teratur untuk menentukan apakah peristiwa dan kondisi selanjutnya menuntut perubahan taksiran masa manfaat yang telah ditentukan tersebut. Jika taksiran masa manfaat berubah, maka jumlah harga perolehan yang belum diamortisasi harus dibebankan pada sisa manfaat setelah kenaikan/penurunan masa manfaat tersebut dengan syarat jumlah masa manfaat tidak boleh melebihi 20 (dua puluh) tahun dari tanggal perolehan. Taksiran nilai dan manfaat di masa akan datang atas suatu aktiva tak berwujud dapat menunjukkan bahwa nilai aktiva tak berwujud yang belum diamortisasikan tersebut harus dikurangi sejumlah tertentu (write-down) sebagai beban usaha dalam laporan laba rugi periode yang bersangkutan. Kerugian pada satu atau beberapa tahun tertentu secara berurutan tidak dapat dijadikan alasan untuk membebankan semua atau sebagian harga perolehan yang belum diamortisasi sebagai pembebanan luar biasa, dan jika ada, harus diungkapkan dalam catatan atas laporan keuangan. Aset tidak berwujud awalnya diukur atas dasar biaya perolehan. Pengukuran Setelah Akuisisi
Suatu entitas harus memilih model biaya perolehan atau model revaluasi untuk setiap kelompok aset tidak berwujud.
Model biaya perolehan. Setelah pengakuan awal, aset tidak berwujud harus dicatat alas
dasar biaya perolehan dikurang dengan amortisasi dan rugi karena penurunan nilai. Model Reualuasi. Aset tidak berwujud dicatat alas dasar suatu jumlah yang direvaluasi (nilai wajar) dikurang dengan amortisasi dan rugi karena penurunan nilai, hanya bila nilai wajar dapat ditentukan melalui referensi suatu pasar yang aktif. Pasar yang aktif semacam itu diharapkan tidak umum untuk aset tidak berwujud.
Revaluasi harus dilakukan dengan aturan tersebut yang pada akhir periode pelaporan nilai tercatat dari aset tersebut tidak berbeda seeara material den gan nilai wajarnya. Menurut model revaluasi, kenaikan revaluasi secara langsung dikreditkan pada surplus revaluasi didalam ekuitas kecuali hingga sebatas bahwa kenaikan menjurnalbalikan suatu penurunan revaluasi yang sebelumnya diakui di dalam laporan laba rugi komprehensif. Aset tak berwujud diklasfikasikan sebagai :
Masa manfaat terbatas. Suaru periode manfaat yang terbatas bagi entitas. Masa manfaat tidak terbatas. Tidak ada batasan yang dapat diprediksi pada periode
selama aset yang diharapkan menghasilkan arus kas masuk neto untuk entitas. PENGUNGKAPAN
a. b. c. d. e. f. g. h. i. j. k. l.
Aset yang dihasilkan internal dengan yang lainnya Masa manfaat terbatas atau tak terbatas Metode amortisasi Jumlah tercatat bruto dan akumulasi amortisasi dengan akumulasi penurunan nilai pada awal dan akhir periode Unsur – unsur dalam laporan pendapatan komprehensif Penambahan, Penurunan, kerugian penurunan nilai, amortisasi yang diakui, perubahan lainnya pada jumlah tercatat selama periode. Aset yang dihasilkan internal dengan yang lainnya Masa manfaat terbatas atau tak terbatas Metode amortisasi Jumlah tercatat bruto dan akumulasi amortisasi dengan akumulasi penurunan nilai pada awal dan akhir periode Unsur – unsur dalam laporan pendapatan komprehensif Penambahan, Penurunan, kerugian penurunan nilai, amortisasi yang diakui, perubahan lainnya pada jumlah tercatat selama periode.
MENGHITUNG GOODWILL
PT. Astina membeli PT. Alengka dengan harga Rp 1.500.000.000,00 Nilai wajar aktiva PT Alengka pada saat transsaksi Rp 2.400.000.000,00 dan nilai seluruh utangnya Rp 1.000.000.000,00
Maka nilai goodwill dapat dihitung sebagai berikut: Harga beli PT. Alengka Nilai wajar aktiva neto Nilai Utang Total modal PT. Alengka Niolai Goodwill
Rp 1.500.000.000,00 Rp 2.400.000.000,00 Rp 1.000.000.000,00 Rp 1.400.000.000,00 Rp 100.000.000,00
Transasksi tersebut dicatat dalam jurnak sebagai berikut: Macam-macam aktiva Rp 2.400.000.000,00 Goodwill Rp 100.000.000,00 Macam-macam utang Rp 1.000.000.000,00 Kas Rp 1.500.000.000,00 Goodwill diamortisasikan selama umur ekonomisnya Misalnya diamortisasikan selama 20 tahun, maka setiap tahun: Rp 100.000.000,00 : 20 = Rp 5.000.000,00 Maka jurnal penyesuaian setiap akhir periode akuntansi adalah: Biaya amortisasi goodwiil Rp 5.000.000,00 Goodwill Rp 5.000.000,00
Ilustrasi: Lerch Inc. memiliki hak paten bagaima mengestraksi minyak dari serpihak batu. Harga minyak yang turun membuat teknologi serpihan minyak ini menjadi tidak menguntungkan, dan hak paten hanya menyediakan sedikit laba hingga saat ini. Arus kas bersih masa depan yang diharapkan dai hak paten ini adalah $30 juta. Hak paten Lerch memiliki nilai tercatat $50 juta. Karen arus kas bersih yang diharapkan di masa depan sebesar $30juta lebih kecil dari nilai tercatat sebesar $50 juta maka kerugian penurunan nilai harus diukur. Dengan mendiskontokan arus kas bersih masa
depan yang diharapkan pada suku bunga pasarnya, Lerch menentukan nilai wajar hak patennya sebesar $15 juta. Perhitungan keruguan penurunan nilai, adalah: Nilai tercatat hak paten
$ 50.000.000
Nilai wajar (berdasarkan perhitungan nilai sekarang) Kerugian atas penurunan nilai
$ 15.000.000
$ 35.000.000
Jurnal yang dibuat adalah: Kerugian atas penurunan nilai
35.000.000
Hak Paten
35.000.000
a. Hak merk dagang Adalah hak cipta dan hak untuk menggunakan suatu tanda pengenal atau simbol atas suatu barang yang diusahakan. Harga perolehan hak merk dagang adalah meliputi biaya perencanaan gambar atau desain gambar, biaya sayembara pembuatan lambing, dan lain-lain termasuk biaya pengurusan ijin merk dagang hingga sertifikat merk dagang diterima. Jurnal yang dibuat:
Tanggal 1 Januari 2011
Tanggal 31 Desember 2011
Hak Merk Dagang Kas
12.000.000 12.000.000
Beban Amortisasi Hak Merk Dagang
12.000.000
Akumulasi Amortisasi Hak Merk Dagang
12.000.000