PENGARUH LINGKUNGAN INTERNAL DAN EKSTERNAL TERHADAP KINERJA USAHA PADA SENTRA INDUSTRI KECIL MENENGAH (IKM) RAJUTAN BINONG JATI BANDUNG T he E ffe ff ect of I nter nter nal nal and and E xter xter nal nal E nvir onme nment Of B usine usi ness ss Per Per form for mance I n I ndust ndustrr i al Kni tted C ente nter B i nong nong Ja J ati B andung ndung
SKRIPSI Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Dalam menempuh jenjang S1 Program Studi Manajemen
Disusun: EVA MUHAROMATIL AROFAH 21208055
PROGRAM STUDI MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA BANDUNG 2012
i
ABSTRAK
“Pengaruh Lingkungan Internal Dan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha Pada Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung” Oleh
: Eva Muharomatil Arofah
Pembimbing : Dra. Rahma Wahdiniwaty. M.si
Penelitian ini dilakukan pada para pengrajin di sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung. Fenomena yang terjadi adalah adanya zona perdagangan bebas (AFCTA), dimana produk-produk impor dari negara lain berkembang di indonesia sehingga berdampak pada industri kecil. Salah satu sentra yang terkena dampak langsung dengan adanya kebijakan AFCTA tersebut adalah sentra IKM Rajutan Binong Jati Bandung yang harus bersaing dengan produk impor yang lebih murah dan berkualitas. Faktor lain l ain yang menyebabkan terhambatnya proses produksi rajutan di Binong Jati adalah naiknya harga bahan baku benang wol, naiknya tarif dasar listrik, sehingga menghambat aktifitas perusahaan. Ada beberapa strategi yang bisa dilakukan agar proses produksi meningkat, yaitu misalnya membuat produk rajutan baru yang di desain dengan menambahkan aksen kain biasa atau menambahkan acessories lain sehingga hasil produk rajutan berbeda dengan yang lainnya. Memperluas wilayah distribusi dan pemasaran. Namun para pengrajin di sentra IKM rajutan Binong Jati Bandung masih belum berani untuk melakukan hal tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh lingkungan lingkungan internal dan dan eksternal terhadap kinerja usaha. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif (deskriptif) dan dan kuantitatif (verifikatif). Unit analisis analisis dalam penelitian penelitian ini ini adalah para pengrajin yang ada pada sentra IKM Rajutan Binong Jati Bandung yang berjumlah 200 usaha dengan sampel sebanyak 67 responden. Pengujian statistik yang digunakan adalah perhitungan korelasi pearson, analisis regresi, korelasi, koefisien determinasi, uji hipotesis, dan juga menggunakan bantuan program aplikasi SPSS 19.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan internal di IKM Rajutan Binong Jati Bandung secara keseluruhan termasuk dalam kriteria cukup mendukung. Sedangkan Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain seperti jiwa kewirausahaan, inovasi, motivasi. Pengaruh lingkungan internal dan dan eksternal berdampak positif positi f dan signifikan terhadap kinerja usaha pada sentra Industri Kecil Menengah (IKM) rajutan Binong Jati Bandung. Artinya semakin lingkungan internal dan eksternal mendukung, maka semakin tinggi kinerja usahanya Kata Kunci: lingkungan internal, lingkungan eksternal, kinerja usaha.
v
AB A B STR ST R AC T ff ect of I nte nter nal nal and E xter xter nal nal E nvi nvi r onme nment Of B usiness "The E ffe P er formance formance I n indust industr i al knitt kni tte ed cente centerr B i nong nong J ati Ba B andung" ndung" B y: E va M uhar uhar omati l Ar ofah Ad A dvisor: isor: D r a. R ahma hma Wahd Wahdini iniw waty. M .si The research was conducted at the center of the craftsmen in small and medium industries (IKM) knitted center Binong Jati Bandung. Phenomenon that occurs is the presence of a free trade zone (AFCTA), where the imported products from other developing countries was grown in Indonesia so made the impact on small industries. One of the centers that directly affected by the policy of the AFCTA is IKM center Knitted Binong Jati Bandung wich have to compete with other cheaper imported products and quality. Other factors causing delays in the production of knitted center Binong Jati is the rising price of raw materials of wool, the increase in electricity tariffs, thus inhibiting the activity of the company. There are several strategies that can be done to increase the production process, for example, cre ate a new knitted products in the design by adding fabric accents usual or add other acessories that the knitted product different from the others. Expand the area of distribution and marketing. But the craftsmen at the center of IKM knitted Binong Jati Bandung is not yet dared to internal and external environment on business performance. The method used in this study is a method of qualitative (descriptive) and quantitative (verifikatif). The unit of analysis in this study are the craftsmen that existed at the t he center of IKM Knitted Binong Jati Bandung identity totaling 200 enterprises with a sample of 67 respondents. Statistical test used is the calculation of pearson correlation, regression analysis, correlation, coeff icient of determination, hypothesis testing, and also use the aid program SPSS 19.0 For Windows Applications. The results of the research showed that the internal environment in the center IKM knitted Binong Jati Bandung overall identity the criteria is enough to support While the influenced by other factors such as entrepreneurial spirit, innovation, motivation. Internal and external environmental influences have a positive and significant impact on business performance in small industrial centers and medium enterprises (SMEs) knitted Binong Jati Bandung. This means that the internal environment and external support, the higher the performance of its business Keywords: Internal Environment, External Environment, the performance of the business
iv
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada penulis, karena hanya dengan restu dan anugerah-Nyalah maka Skripsi yang merupakan salah satu syarat mendapatkan Gelar Sarjana Ekonomi Jenjang Studi Strata I Program Jurusan
Manajemen Fakultas ekonomi Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM) Bandung dapat terselesaikan dengan baik dan tepat pada waktunya.
Skripsi ini berjudul “Pengaruh Lingkungan Internal dan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha Pada Sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan
Binong Jati Bandung”. Penulis menyadarai bahwa penyusunan Skripsi ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan koreksi, pendapat dan saran yang sifatn ya membangun guna kesempurnaan
Skripsi ini.
Dengan
segala
kerendahan
hati,
perkenankanlah
penulis
menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak terutama kepada orang tua saya yang selalu memberi doa serta dukungan dan juga kepada yang
telah membantu penulis hingga Skripsi ini dapat terselesaikan, terutama kepada:
1. Dr. Ir. Eddy Soeryanto Soegoto, selaku Rektor Universitas Komputer Indonesia.
2. Prof. Dr.,Hj., Umi Narimawati. Dra., SE.Msi., Selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Komputer Indonesia.
3. Linna Ismawati, SE., M.Si., Selaku Ketua Program Studi Manajemen Universitas Komputer Indonesia.
4. Dr. Rahma Wahdiniwaty, Dra., M.Si., Selaku Dosen Pembimbing yang telah banyak meluangkan waktu dan memberikan masukan dan pengarahan kepada penulis.
5. Dr. Raeny Dwisanty, SE., M.Si., Selaku Dosen Wali yang selalu memberi dukungan dan perhatian
6. Dr. Raeny Dwisanty, SE., M.Si., selaku penguji I yang telah memberikan arahan kepada penulis sehingga penulis dapat
menyelesaikan skripsi ini
7. Trustorini Handayani, SE., M.Si., selaku penguji II yang telah memberikan arahan kepada penulis sehingga penulis dapat
menyelesaikan skripsi ini
8. Seluruh Staff Dosen dan Sekretariat Fakultas Ekonomi khususnya Program Studi Manajemen Universitas Komputer Indonesia.
9. Bapak Dedi Ruhiat selaku Ketua Koperasi Industri Rajutan Binong Jati (KIRBI) Bandung, dan Bapak Suhaya Wondo juga sekaligus pembimbing
karena
memperkenankan
penulis,
untuk
dapat
melaksanakan Usulan Penelitian Skripsi di Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung.
10. Ibunda tercinta Iis Rohimah yang selalu mendukung dan mendoakan serta memberikan kasih sayangnya, sehingga penulis dapat
menyelesaikan laporan ini dan penulis persembahkan Skripsi ini untuk Alm. Ayahanda tercinta (A. Badruzaman).
11. Keluarga ku terkasih, (A imam, teh Azah, Bang Aming, Adik ku Siti Khozannatul Jannah, Thoriqul Makki, Alfiyatun Soimah Firodhon, dan Akrom Hasani). Terimakasih untuk kasih sayang, doa, perhatian, nasihat, saran dan motivasi yang tiada henti untuk penulis.
12. Semua keluarga besar yang tidak bisa disebutkan satu-persatu, terimakasih atas semuanya.
13. Sahabat-sahabat ku, Pratiwi, Devi Listiani, Nova Liana, Yatimah, Erlina, Pipit Tria, Siti Nurlasmini, terima kasih atas doa, dukungan, informasi, bantuannya serta kebersamaannya.
14. Rekan-rekan MN-2 angkatan 2008 seperjuangan penulis, terima kasih atas kerjasamanya. Semoga hubungan baik ini dapat tetap terjalin sampai seterusnya.
15. Teman-teman Spesialisasi Manajemen Bisnis angkatan 2008 yang
hebat.
16. Serta seluruh pihak yang telah memberikan bantuan serta s aransarannya kepada penulis yang tidak bisa disebutkan satu-persatu.
Pada akhirnya penulis berharap semoga Skripsi ini dapat bermanfaat khususnya bagi penulis dan umumnya bagi rekan-rekan pembaca.
Bandung, Agustus 2012
Eva Muharomatil Arofah 21208055
DAFTAR ISI
LEMBAR PENGESAHAN………………………………………………………i PERNYATAAN KEASLIAN……………………………………………………ii MOTTO...............................……………………………………………………..iii ABSTRACT ........................……………………………………………………..iv ABSTRAK ..........................……………………………………………………...v KATA PENGANTAR .......................................................................................... vi DAFTAR ISI ........................................................................................................... x DAFTAR xiv
GAMBAR ..........................................................................................
DAFTAR TABEL ................................................................................................ xv DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................
xx
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Penelitian .................................................................................. 1 1.2 Identifikasi Dan Rumusan Masalah ................................................................. 11 1.2.1 Identifikasi Masalah ................................................................................ 11 1.2.2 Rumusan Masalah ................................................................................... 12 1.3 Maksud Dan Tujuan Penelitian ........................................................................ 12
1.3.1 Maksud Penelitian ................................................................................... 12 1.3.2 Tujuan Penelitian .................................................................................... 13 1.4 Kegunaan Penelitian......................................................................................... 13 1.4.1 Kegunaan Praktis .................................................................................... 14 1.4.2 Kegunaan Akademis ............................................................................... 14 1.5 Lokasi Dan Waktu Penelitian .......................................................................... 15
BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, DAN HIPOTESIS
2.1 Kajian Pustaka .................................................................................................. 16 2.1.1 Lingkungan Bisnis ................................................................................ 18 2.1.2 Lingkungan Internal .................................................................................. 20 2.1.2.1 Pengertian Lingkungan Internal .................................................. 20 2.1.2.2 Analisis Lingkungan Internal ...................................................... 21 2.1.2.3 Indikator Lingkungan Internal .................................................... 22 2.1.3 Lingkungan Eksternal ................................................................................ 24 2.1.3.1 Pengertian Lingkungan Eksternal .................................................. 24 2.1.3.2 Golongan Lingkungan Eksternal .................................................. 25 2.1.3.3 Komponen Analisis Lingkungan Eksternal ................................... 26 2.1.3.4 Indikator Lingkungan eksternal .................................................... 26 2.1.4 Kinerja Usaha ............................................................................................. 28 2.1.4.1 Pengertian Kinerja Usaha ............................................................... 29 2.1.4.2 Faktor Penyebab Keberhasilan Dan Ke gagalan Usaha .................. 30 2.1.4.3 Indikator Kinerja Usaha ................................................................. 32 2.1.5 Hasil Penelitian Terdahulu ......................................................................... 34 2.2 Kerangka Pemikiran ................................................................................... 36
2.2.1 Keterkaitan Lingkungan Internal dan lingkungan eksternal ............. 39 2.2.2 Keterkaitan Lingkungan Internal Terhadap Kinerja Usaha .............. 40 2.2.3 Keterkaitan Lingkungan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha............ 40 2.3 Hipotesis ..................................................................................................... 43 BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN
3.1 Objek Penelitian ......................................................................................... 45 3.2 Metode Penelitian ....................................................................................... 45 3.2.1 Desain Penelitian ............................................................................... 46 3.2.2 Operasionalisasi Variabel .................................................................. 47 3.2.3 Sumber Dan Teknik Penentuan Data ......................................................... 50 3.2.3.1 Sumber Data (Primer Dan Sekunder) ............................................. 50 3.2.3.2 Teknik Penentuan Data .................................................................. 51 3.2.4 Teknik Pengumpulan Data ......................................................................... 53 3.2.4.1 Uji Validitas ................................................................................... 55
3.2.4.2 Uji Reliabilitas ................................................................................ 58 3.2.4.3 Uji MSI (Data Ordinal Ke Interval) ............................................... 63 3.2.5 Rancangan Analisis Dan Pengujian Hipotesis ........................................... 65 3.2.5.1 Rancangan Analisis ........................................................................ 65 3.2.5.2 Pengujian Hipotesis ........................................................................ 74
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1 Gambaran Umum Perusahaan .................................................................... 79 4.1.1 Sejarah Perusahaan ............................................................................ 79 4.1.2 Struktur Organisasi Perusahaan ........................................................ 82
4.1.3 Job Description .................................................................................. 83 4.1.4 Aktifitas Perusahaan .......................................................................... 85 4.2 Pembahasan Penelitian ............................................................................... 87 4.2.1 Karakteristik Responden ................................................................. 87 4.3 Analisis Deskriptif ..................................................................................... 91 4.3.1 Deskriptif Lingkungan Internal Pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung ................................................................................... 91 4.3.2
Deskriptif lingkungan eksternal pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung. ................................................................................
106 4.3.3
Deskriptif kinerja usaha pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung .................................................................................
117 4.4 Analisis Verifikatif (Kuantitatif) ............................................................. 129 4.4.1
Analisis Korelasi parsial lingkungan internal dengan Kinerja usaha ketika lingkungan eksternal tidak berubah ..........
..137 4.4.2 Analisis Korelasi parsial lingkungan Eksternal dengan Kinerja usaha ketika lingkungan Internal tidak berubah ........... ..138 4.4.3 Analisis Korelasi simultan antara lingkungan internal dan eksternal dengan Kinerja usaha .................................................. ..140 4.4.4 Hasil Pengujian Hipotesis............................................................. 142
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan ............................................................................................... 148 5.2 Saran ......................................................................................................... 149
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................... 152
KUESIONER LAMPIRAN DAFTAR RIWAYAT HIDUP
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1
Kerangka Pemikiran ....................................................................... 42
Gambar 2.2
Paradigma Penelitian ...................................................................... 43
Gambar 3.1
Uji Daerah Penerimaan Dan Penolakan Hipotesis .................... .....78
Gambar 4.1
Struktur Organisasi Pengurus Koperasi Industri Rajutan Binong Jati Bandung ......................................................... 83
Gambar 4.2
Grafik Ppplot Dari Hasil Pengujian Normalitas ........................... 131
Gambar 4.3
Grafik Scatter Plot Dari Hasil Pengujian
Gambar 4.4
Heteroskedastisitas ....................................................................... 133 Daerah Penerimaan Dan Penolakan Uji Parsial lingkungan Internal Terhadap Kinerja Usaha ................................................ ..145
Gambar 4.5
Daerah Penerimaan Dan Penolakan Uji Parsial Lingkungan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha ............................................... 146
DAFTAR TABEL
Tabel 1.1
Jumlah Pengrajin Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung Tahun 2009-2011 ................................................................................. 3
Tabel 1.2
Jumlah Tenaga Kerja Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung Tahun 2009-2011 ................................................................................. 8
Tabel 1.3
Jadwal Penelitian Dan Pengumpulan Data.......................................... 15
Tabel 2.1
Hasil Penelitian Terdahulu .................................................................. 34
Tabel 3.1
Desain Penelitian ................................................................................. 47
Tabel 3.2 Tabel 3.3
Operasionalisasi Variabel .................................................................... 49 Hasil Uji Validitas Instrumen Penelitian Lingkungan Internal ........... 56
Tabel 3.4
Hasil Uji Validitas Instrumen Penelitian Lingkungan Eksternal ........ 57
Tabel 3.5 Hasil Uji Validitas Instrumen Penelitian Kinerja Usaha ..................... 58 Tabel 3.6
Standar Penilaian Koefisien Validitas Dan Reliabilitas ...................... 60
Tabel 3.7
Hasil Uji Reliabilitas Lingkungan Internal ......................................... 61
Tabel 3.8
Hasil Uji Reliabilitas Lingkungan Ekstenal ........................................ 62
Tabel 3.9 Hasil Uji Reliabilitas Kinerja Usaha ................................................... 63 Tabel 3.10 Kriteria Persentase Skor Tanggapan Responden ................................ 68 Tabel 3.11 Tingkat Keeratan Korelasi .................................................................. 73 Tabel 3.12 Kategori Korelasi Metode Guildford .................................................. 76 Tabel 4.1 Tabel 4.2
Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ....................... 87 karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan ................ 88
Tabel 4.3
karakteristik Responden Berdasarkan Lama Menjadi Pengusaha....... 89
Tabel 4.4
karakteristik Responden Berdasarkan Usia ......................................... 90
Tabel 4.5
Persentase Skor Jawaban Responden Mengenai Lingkungan
Tabel 4.6
Internal ................................................................................................ 92 Kesesuaian Pendidikan Formal karyawan dengan Yang
Diharapkan .......................................................................................... 93
Tabel 4.7 Mengatasi Masalah Karyawan Di Perusahaan Dengan Jiwa Kepemimpinan Yang Dimiliki ................................................... 94 Tabel 4.8 Kemampuan Meningkatkan Kualitas Kerja Para Karyawan Dengan Pengalaman Usaha Yang Dimiliki ......................................... 94 Tabel 4.9 Peningkatan Motivasi Dan Keterampilan Karyawan Setelah Diberikan Pelatihan Dan Pengarahan ................................................................... 95 Tabel 4.10 Skor Tanggapan Pengrajin Terhadap Aspek SDM ............................. 96 Tabel 4.11 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Terhadap Aspek SDM ........... 96 Tabel 4.12 Pengkategorian Skor Jawaban ............................................................. 96 Tabel 4.13 Kemampuan modal usaha yang dimiliki untuk menutupi Biaya produksi..................................................................................... 97 Tabel 4.14 Peningkatan Kualitas Kerja Perusahaan Jika Mendapatkan Modal Pinjaman .................................................................................. 98 Tabel 4.15 Skor Tanggapan Para Pengrajin Mengenai Aspek Keuangan ............. 98 Tabel 4.16 Persentase Skor Tanggapan Para Pengraj in Mengenai Aspek Keuangan ............................................................................................. 98 Tabel 4.17 Pengkategorian Skor Jawaban ............................................................. 99 Tabel 4.18 Tingkat Proses Produksi Rajutan Jika Harga Bahan Baku Mengalami Kenaikan............................................................................................ 100 Tabel 4.19 kemampuan mesin/peralatan yang dimiliki untuk meningkatkan Kinerja produksi perusahaan ............................................................. 100 Tabel 4.20 Peningkatan kualitas kerja karyawan dengan adanya ketersediaan Teknologi modern ............................................................................. 101 Tabel 4.21 Skor Tanggapan Pengrajin mengenai aspek teknis produksi Dan operasi ........................................................................................ 101 Tabel 4.22 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Teknis
Tabel Produksi Dan Operasi........................................................................ 102 Tabel 4.23 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 102 Tabel 4.24 Kemampuan Menawarkan Harga Produk Untuk Bersaing Dengan Produk Lain.......................................................................... 103 4.25 Tingkat Prefensi Promosi Yang Dilakukan Untuk Memasarkan Produk rajutan ................................................................................... 103 Tabel 4.26 Kemudahan sistem saluran distribusi produk rajutan ke daerah lain untuk saat ini ................................................................... 104 Tabel 4.27 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Pasar Dan Pemasaran.......................................................................................... 105 Tabel 4.28 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Pasar Dan Pemasaran .................................................................................. 105 Tabel 4.29 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 105 Tabel 4.30 Persentase Skor Jawaban Responden Mengenai Lingkungan Eksternal ............................................................................................ 106 Tabel 4.31 Pembinaan Dari Dinas Terkait Dalam Mendukung Usaha Rajutan ............................................................................................. 108 Tabel 4.32 Dampak Regulasi Pemerintah Terhadap Usaha Bisnis Rajutan .............................................................................................. 108 Tabel 4.33 Tingkat Penyiapan Lokasi Usaha Dari Dinas Terkait Bagi Usaha Rajutan ........................................................................... 109 Tabel 4.34 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Kebijakan Pemeri ntah Di Sektor Usaha Kecil ....................................................................... 110 Tabel 4.35. Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Kebijakan Pemerinta h Di Sektor Usaha Kecil ....................................................................... 110 Tabel 4.36 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 110 Tabel 4.37 Dampak Selera Konsumen Terhadap Produk Rajutan Untuk
Tabel Saat Ini............................................................................................... 111 Tabel 4.38 Peningkatan Pembelian Terhadap Produk Rajutan Yang Dihasilkan Seiring Dengan Meningkatnya Trend Gaya Hidup Masyarakat Saat Ini............................................................................................... 112 Tabel 4.39 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Sosial, Budaya, Dan Ekonomi ............................................................................................ 113 Tabel 4.40 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Sosial, Budaya, Dan Ekonomi ...................................................................... 113 4.41 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 113 Tabel 4.42 Kemampuan Meningkatkan Kualitas Perusahaan Dengan Adanya Bimbingan Dan Pelatihan Oleh Lembaga Terkait ............... 114 Tabel 4.43 Dukungan Terhadap Usaha Rajutan Dengan Adanya Monitoring Dan Evaluasi Dari Lembaga Terkait ................................................. 115 Tabel 4.44 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Peranan Lembaga Terkait ............................................................................................... 115 Tabel 4.45 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Peranan Lembaga Terkait ............................................................................... 116 Tabel 4.46 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 116 Tabel 4.47 Persentase Skor Jawaban Responden Mengenai Kinerja Usaha ....... 117 Tabel 4.48 Peningkatan Pertumbuhan Penjualan Produk Pada Saat Ini ............. 118 Tabel 4.49 Perputaran Penjualan Produk Rajutan Untuk Saat Ini ...................... 119 Table 4.50 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Penjualan ................. 119 Tabel 4.51 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tin gkat Penjualan ........................................................................................... 120 Tabel 4.52 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 120 Tabel 4.53 Tingkat Pertumbuhan Keuntungan Usaha Rajutan Untuk Saat Ini............................................................................................... 121
Tabel Diharapkan ....................................................................................... 122 Tabel 4.55 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Keuntungan ............. 122 Tabel 4.56 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Keuntungan ............. 122 Tabel 4.57 Pengkategorian Skor Jawaban .......................................................... 123 Tabel 4.58 Tingkat Pertumbuhan Modal usaha Jika Ada Pinjaman Dari Perbankan/Lembaga Terkait Lainnya .............................................. 124 Tabel 4.59 Tingkat Akumulasi Pengembalian Modal perusahaan dengan Yang Diharapkan............................................................................... 124 Tabel 4.60 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Pertumbuhan Modal ................................................................................................ 125 4.61 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Pertumbuhan Modal ................................................................................................ 125 Tabel 4.62 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 125 Tabel 4.63 Pertumbuhan Pasar terhadap produk rajutan Yang Dihasilkan Oleh perusahaan pada saat ini ........................................................... 127 Tabel 4.64 Kemampuan Produk Rajutan Untuk Memenangkan Persaingan Pasar Pada Saat
Ini ........................................................................... 127
Tabel 4.65 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Pangsa Pasar Yang Diraih ................................................................................................. 128 Tabel 4.66 Persentase Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Pertumbuhan Modal .......................................................................... 128 Tabel 4.67 Pengkategorian Skor Jawaban ........................................................... 128 Tabel 4.68 Hasil Uji Normalitas.......................................................................... 131 Tabel 4.69 Hasil Korelasi Rank Spearman Untuk Uji Heteroskedastisitas ........ 132 Tabel 4.70 Hasil Perhitungan VIF ....................................................................... 134 Tabel 4.71 Hasil Perhitungan Koefisien Regresi Linear Berganda ..................... 135 Tabel 4.72 Hasil Korelasi .................................................................................... 136
Tabel Pada Saat Lingkungan Eksternal Tidak Mengalami Perubahan ....... 137 Tabel 4.74 Korelasi Parsial Lingkungan Eksternal Dengan Kinerja Usaha Pada Saat Lingkungan Internal Tidak Mengalami Perubahan .......... 139 Tabel 4.75 Pengaruh Lingkungan Internal Dan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha .................................................................................... 140 Tabel 4.76 Hasil Perhitungan Koefisien Determinasi ......................................... 141 Tabel 4.77 Hasil Uji Hipotesis Simultan (Uji F) ................................................. 143 Tabel 4.78 Hasil Uji Hipotesis Parsial (Uji T) .................................................... 144
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 Surat Izin Penelitian
Lampiran 2 Surat Balasan perusahaan
Lampiran 3 Kegiatan Bimbingan dan Konsultasi
Lampiran 4 Lembar Revisi Seminar Usulan penelitian
Lampiran 5 Lembar Revisi Sidang
Lampiran 6 Data Regresi dan Korelasi
Lampiran 7 Data Uji Hasil MSI
Lampiran 8 Data Ordinal
Lampiran 9 Data Interval
BAB I
PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang Penelitian
Industri kecil dan menengah merupakan salah satu pendorong yang signifikan pada pertumbuhan ekonomi di Indonesia, industri kecil telah mendapatkan perhatian lebih karena pertumbuhannya yang semakin pesat karena kinerja Industri Kecil Menengah yang sangat efisien, produktif , dan memiliki tingkat daya saing global yang tinggi (Tulus Tambunan, 2002:19).
Di indonesia, Industri kecil menengah baik yang bergerak di sektor perdagangan dan industri lainnya telah banyak membantu pemerintah baik ditingkat daerah maupun nasional dalam hal penyediaan lapangan kerja, kesempatan kerja, dan peningkatan pendapatan masyarakat. Di sisi lain industri kecil mempunyai peranan yang strategis dalam pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja serta berperan dalam pendistribusian hasil-hasil pembangunan.
Persaingan bisnis yang semakin meningkat menjadi masalah yang serius bagi usaha kecil karena lingkungan bisnis telah mengalami perubahan yang ditandai dengan meningkatnya kondisi ketidakpastian lingkungan, sehingga menyulitkan dalam kegiatan perencanaan, kontrol dan pengambilan keputusan (I Gusti Putu Darya: 66).
xxvi
1
Pada awal tahun 2010 pemerintah menerapkan kebijakan dengan memberlakukannya persetujuan perdagangan bebas ASEAN – China /ASEAN
– China
Free Trade Agreement (ACFTA), sehingga banyak produk-produk
yang masuk ke Indonesia, dan menjadi ancaman bagi industri – industri di
Indonesia. Pemberlakuan bea impor dalam zona ASEAN – China Free Trade Agreement (ACFTA) 0% - 5% oleh pemerintah memang menjadi hal yang menakutkan bagi para pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) di indonesia, terutama di daerah Jawa Barat yang dikenal sebagai daerah terbesar para pengrajin industri kecil menengah. Menurut Ketua Kadin Jawa Barat Bidang koperasi dan UMKM dalam Bandung-Jabar.com (Dedi Irawan, 2012:4), mengemukakan bahwa perdagangan bebas ASEAN-China (AFCTA) yang
diberlakukan pada tahun 2010 telah terlihat dampaknya terhadap dunia usaha dalam negeri, terutama bagi para pelaku IKM di Jawa Barat.
Salah satu sentra yang terkena dampak langsung oleh pemberlakuan kebijakan tersebut adalah Kawasan Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung. Kota Bandung yang dikenal sebagai kota fashion, memang memiliki potensi yang cukup besar untuk mengembangkan industri pakaian. Salah satunya adalah pakaian rajutan yang diproduksi oleh para pengrajin industri kecil menengah (IKM) di sentra industri Rajutan Binong Jati Bandung. Sentra
cukup potensial dan dapat memberikan kontribusi terhadap perekonomian di kota Bandung. Pakaian rajutan yang dihasilkan industri tersebut mampu bersaing dengan rajutan yang diproduksi pabrik-pabrik besar.
3
Selain harganya yang relatif murah, model pakaiannya mengikuti selera konsumen, corak pakaian rajutannya ber variatif sehingga konsumen menjadi tertarik dan hasil produksi Rajutan Binong Jati Bandung semakin dikenal dan disukai oleh masyarakat.
Dengan adanya pemberlakuan kebijakan AFCTA, merupakan hal yang tidak bisa dihindari oleh para pengrajin Industri Rajutan Binong Jati, karena secara langsung memberikan dampak yang kurang baik bagi pengrajin rajutan di Binong Jati karena harus bersaing dengan barang-barang impor dari luar seperti China dan Korea yang harganya jauh lebih murah sehingga sebagian para pengrajin mengalami kerugian dan margin keuntungan menurun, oleh karena itu sebagian para pengrajin rajutan tidak bisa mempertahankan usahanya. Berikut ini jumlah data pengrajin Industri Rajutan Binong Jati Bandung dari tahun 20092011.
Tabel 1.1 Jumlah pengrajin Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung Tahun 2009-2011
Tahun
Jumlah pengrajin
Pertumbuhan (%)
2009
400
-
2010
250
(37,5)
2011
200
(20)
Sumber: Koperasi Industri Rajutan Binong Jati (KIRBI)
4
Berkurangnya jumlah pengrajin dikarenakan mereka tidak mampu bertahan karena ongkos produksi yang tinggi sehingga tidak mampu bersaing dengan harga produk impor yang murah. Selain itu, mereka ingin menghindari kerugian yang terlalu besar sehingga mereka beralih profesi, yang sebelumnya menjadi produsen kini menjadi pedagang.
Berdasarkan hasil wawancara kepada Bapak. Suhaya Wondo, selaku pengurus Koperasi Rajutan Binong Jati (KIRBI) Bandung, mengemukakan bahwa beberapa penyebab yang muncul dan mengakibatkan kinerja usaha pada Sentra Industri Kecil Menengah Rajutan Binong Jati adalah tingkat penjualan produk Rajutan yang menurun di pasaran, karena banyaknya produk impor lain yang lebih murah sehingga konsumen lebih memilih produk
impor
dibandingkan produk lokal. Sehingga hal tersebut mengakibatkan tingkat keuntungan berkurang, bahkan beberapa pengrajin terpaksa menghentikan produksi mereka karena tingkat keuntungan yang rendah dan mengalami kerugian yang cukup besar dalam menutupi biaya produksi, hal ini berdampak pada tingkat pengembalian modal yang tidak sesuai dengan modal usaha yang dikeluarkan oleh para pengrajin. para pengrajin dan pemilik head-to-head langsung dengan produk baju rajut impor , yaitu dari China dan Korea Selatan. Sebelum ACFTA diberlakukan, sebenarnya produk baju rajut dari negara tersebut sudah banyak membanjiri pasar-pasar di dalam negeri. peredaran produk baju rajutan China dapat menembus pasar modern seperti mall hingga pasar tradisional. Bahkan produk pakaian rajutan impor dari China dan Korea
5
Selatan sangat mudah ditemui di pasar- pasar “ kaget ” di penjuru kota
Bandung,
karena harga-harga produk pakaian rajut China dan Korea Selatan tersebut dijual dengan harga murah, bahkan jauh lebih murah dibandingkan dengan harga yang diberikan pengrajin lokal. Bagi para pemilik Industri pakaian rajut di Binong Jati akan sangat sulit untuk bisa bertahan dan memenangkan persaingan pasar bebas tersebut, apabila dipaksakan bersaing dengan cara menurunkan harga, hal tersebut justru akan merugikan pengrajin usaha pakaian rajut sendiri (02/04/2012).
Berbagai
masalah
dan
kendala
yang
dihadapi
Industri
kecil
menyebabkan kinerja kurang berhasil atau gagalnya kegiatan usaha dari i ndustri kecil tersebut. Kinerja adalah merujuk pada tingkat pencapaian atau prestasi dari perusahaan dalam periode waktu tertentu (Rahayu Puji Suci, 2009:337).
Masalah dan kendala tersebut dapat berasal dari faktor eksternal maupun internal Industri Kecil Menengah. Beberapa faktor eksternal yang dapat menyebabkan kegagalan industri antara lain pembeli, pemasok, teknologi dan pemerintah. Sedangkan beberapa faktor internal yang dapat menyebabkan kegagalan industri adalah pemasaran, keuangan dan produksi, serta faktor manajemen yang tidak mampu mengelola usaha dengan baik (Wispandono, 2010:152).
Industri Kecil Menengah (IKM) berada dalam suatu lingkungan yang terdiri dari lingkungan eksternal maupun lingkungan internal . Lingkungan
6
usaha eksternal usaha kecil menengah dipandang sebagai suatu kondisi dinamis yang menciptakan kesempatan dan ancaman bagi usaha kecil, lingkungan eksternal seringkali mengalami perubahan yang sulit untuk diramalkan perubahannya. Perubahan pada lingkungan eksternal industri Kecil Menengah merupakan ketidakpastian lingkungan yang dapat mempengaruhi kinerja Usaha Kecil Menengah (UKM) Darlis (2001:42).
Berdasarkan hasil survey dan wawancara, kepada Bapak. Dedi Ruhiat selaku Ketua Koperasi Industri Rajutan Binong Jati Bandung, mengemukakan bahwa masalah kondisi Eksternal yang tidak bisa dihindari oleh para pengrajin pakaian rajut adalah naiknya harga bahan baku benang wol sekitar
10%, naiknya tarif dasar listrik (TDL) dan tidak pastinya kebijakan
Pemerintah dalam menaikkan atau menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) yang dapat mengakibatkan para pengrajin pakaian rajut terbebani dengan hal tersebut. Dampak dari kenaikan harga bahan baku benang, tarif dasar listrik (TDL), dan Bahan Bakar Minyak (BBM) akan membuat biaya produksi dan ongkos produksi tinggi, margin keuntungan yang diperoleh berkurang karena digunakan untuk menutup biaya produksi yang tinggi. Para pemilik pakaian rajut Binong Jati tidak berani menaikkan harga jual produk karena dikhawatirkan tidak mampu terserap oleh pasar. (02/04/2012).
Naiknya harga bahan baku benang wol, Tarif Dasar Listrik dan BBM yang cenderung naik serta tidak konsisten-nya kebijakan Pemerintah merupakan
7
faktor ketidakpastian lingkungan Eksternal yang dapat mengakibatkan volume penjualan menurun, kinerja usaha tidak optimal , dan margin keuntungan/ laba berkurang, sehingga sekitar 40% pengrajin Binong jati tidak mampu meneruskan bisnis rajutnya kembali.
Kondisi yang tengah dialami oleh Binong Jati ini, tidak hanya dikarenakan oleh faktor-faktor eksternal saja seperti kenaikan bahan baku, kenaikan tarif dasar Listrik dan perdagangan bebas saja. Sebenarnya, faktor yang lebih penting adalah faktor internal dari pengrajin itu sendiri. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa masih ada pengrajin yang bertahan dan mengapa banyak pengrajin yang memutuskan untuk menghentikan produksi rajutnya dalam bisnis ini. Hal ini menunjukkan adanya indikasi yang menyebabkan bahwa Industri sentra rajut mengalami masalah dan kendala dalam kegiatan usahanya, hal ini diperkuat dengan hasil survey dan wawancara dengan Bapak Dedi Ruhiat, Ketua Koperasi Industri Rajut Binong Jati (KIRBI) yang menyatakan bahwa terdapat permasalahan dari paradigma pengrajin itu sendiri. Masalah utama yang dihadapi para pengrajin adalah minimnya modal usaha yang mereka miliki serta mayoritas para pengrajin Binong Jati masih tidak dapat melepaskan diri dari kejayaan masa lalu, sehingga mereka tidak berorientasi ke masa depan untuk prospek bisnisnya. Mereka menjalankan aturan bisnis yang sama ketika Binong Jati masih berjaya, padahal aturan-aturan tersebut dinilai sudah tidak aplikatif lagi jika melihat kondisi pasar saat ini. Dan masalah internal lain yang tidak kalah penting yaitu, tidak adanya generasi penerus dari
8
para pengrajin Binong Jati, mereka melarang anak-anaknya untuk meneruskan usaha tersebut karena para pengrajin tidak mau generasi penerusnya bergelut di bidang rajutan yang sama, para pengrajin lebih menginginkan anak-anaknya bekerja di tempat lain yang dinilai oleh mereka lebih layak dan lebih baik dibandingkan meneruskan usaha rajut orang tuanya ( 09/04/2012). Saat ini, Para pengrajin kesulitan dalam hal memasarkan hasil produksinya. Hal ini dikarenakan beberapa pengrajin masih menggunakan teknik pemasaran yang sama seperti dahulu, sehingga tidak ada
perkembangan yang mereka raih dalam aspek ini. Serta sikap tertutup mereka pun menyebabkan kurangnya pengetahuan dan keterampilan mereka pada aspek pemasaran sehingga mereka belum mampu untuk mencapai target pasarnya dengan cara yang disukai oleh konsumennya.
Tenaga kerja yang bekerja pada Sentra Industri ini pun harus turut merasakan dampaknya. Persaingan yang ketat menyebabkan para pengrajin melakukan efisiensi, salah satunya dengan cara mengurangi jumlah tenaga kerja, dari 30 orang menjadi 15 orang. Kondisi tersebut dapat dilihat dalam tabel 1.2 berikut ini:
Tabel 1.2 Jumlah tenaga kerja sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung Tahun 2009-2011
Tahun
Jumlah tenaga kerja
Pertumbuhan (%)
9
2009
4000
-
2010
3000
(25)
2011
2000
(33,3)
Sumber : Koperasi industri Rajutan Binong Jati (KIRBI)
Pada tabel 1.2 di atas, terlihat sekitar 1000 tenaga kerja terpaksa dirumahkan pada tiap tahunnya. Para tenaga kerja yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) ini terpaksa beralih profesi atau kembali ke daerah asalnya seperti Sumedang, Tasikmalaya dan Garut. Dalam menghadapi permasalahan tersebut, pihak KIRBI telah melakukan langkah-langkah untuk memperbaiki kondisi tersebut diantaranya dengan
mengikuti
pelatihan
bersama
Departemen
Perindustrian
dan
Perdagangan (Deperindag) Jawa Barat untuk meningkatkan keahlian dan kompetensi pengrajin serta pekerjanya. Namun, pelatihan masih dirasakan kurang aplikatif karena pelatihan tersebut masih bersifat general . Selain itu KIRBI juga mengadakan program magang bagi pengrajin muda yang ditempatkan di perusahaan besar dengan tujuan agar peserta mendapatkan pengetahuan tentang proses marketing , dan pengelolaan keuangan, sehingga mereka mampu melihat apa yang terjadi dalam dunia bisnis saat ini. Namun, program ini pun masih belum efektif karena peserta magang yang kurang antusias dan jumlah peserta yang terus menerus berkurang.
Masalah ini tidak dapat dibiarkan begitu saja, karena berhasil atau tidaknya sebuah usaha akan ditentukan oleh kerja keras pengusaha itu sendiri.
10
Salah satunya ditentukan oleh keahlian yang dimilikinya. Jika kondisi ini terus berlangsung, maka akan berdampak pada kinerja usaha yang terus memburuk dan kesulitan untuk bersaing dengan produk lain terutama produk impor dengan harga yang lebih murah sehingga mengancam daya tahan
perusahaan itu sendiri.
Berdasarkan pada permasalahan-permasalahan tersebut diatas dan fenomena bisnis yang ada pada Industri Kecil Menengah (IKM) pakaian rajutan Binong Jati Bandung, maka dapat dirumuskan masalah utama dalam
penelitian ini adalah “PENGARUH LINGKUNGAN INTERNAL D AN EKSTERNAL TERHADAP KINERJA USAHA PADA INDUSTRI
KECIL MENENGAH (IKM) PAKAIAN RAJUTAN BINONG JATI
BANDUNG.”
11
1.2
Identifikasi Dan Rumusan Masalah
1.2.1 Identifikasi Masalah
Kondisi dalam Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung saat ini mengalami penurunan dalam produksi dan penjualan dikarenakan adanya faktor Lingkungan Internal dan Eksternal yang terjadi pada Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jat i Bandung. Beberapa Faktor Lingkungan Internal yang terjadi, diantaranya kemampuan manajemen yang lemah, aspek sumber daya manusia (SDM) yang kurang terampil dan berkembang serta minimnya modal merupakan masalah internal yang tidak dapat dihindari juga oleh para pengrajin IKM Binong Jati Bandung. Sedangkan faktor Lingkungan Eksternal yang menjadi masalah bagi para pengrajin IKM
12
diantaranya: zona perdagangan bebas yang mengakibatkan para pengrajin IKM Binong jati Bandung mengalami kerugian yang cukup besar, sehin gga sebagian pengrajin memilih untuk berhenti berproduksi. Masalah lain yang berdampak besar pada IKM rajut Binong Jati adalah naiknya harga bahan baku benang wol, naiknya Tarif Dasar Listrik (TDL) dan Harga Bahan baku minyak (BBM) sehingga para pengrajin sangat terbebani dengan hal tersebut. Sehingga tingkat penjualan dan keuntungan menurun serta mengakibatkan kinerja usaha tidak optimal dan cenderung menurun.
Berikut identifikasi masalah yang diangkat dalam penelitian ini: 1. Perlunya mengetahui tentang pengaruh lingkungan internal terhadap kinerja usaha 2. perlunya mengetahui tentang pengaruh lingkungan eksternal terhadap kinerja usaha.
3. Perlunya mengetahui pengaruh lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha.
1.2.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan dari latar belakang penelitian yang telah diuraikan diatas, maka permasalahan yang akan diteliti adalah:
1. Bagaimana Lingkungan internal pada Industri Kecil Menengah Rajutan Binong Jati Bandung.
13
2. Bagaimana Lingkungan eksternal pada Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung.
3. Bagaimana kinerja usaha pada Industri kecil menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung.
4. Seberapa besar pengaruh lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha pada Industri kecil menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung secara simultan dan parsial.
1.3
Maksud Dan Tujuan Penelitian
1.3.1
Maksud Penelitian
Maksud dari penelitian ini adalah agar penulis memperoleh pemahaman, informasi
dan
menjelaskan
gambaran
mengenai
bagaimana
pengaruh
lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha pada seluruh Industri Kecil Menengah (IKM) rajutan Binong Jati Bandung dengan mengumpulkan data yang kemudian dianalisis untuk memperoleh hasil yang diharapakan.
1.3.2
Tujuan Penelitian
Dalam melakukan penelitian ini, penulis bermaksud untuk memperoleh data dan informasi bagaimana pengaruh lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha pada industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong jati Bandung yang dapat dijadikan bahan analisis.
14
Berdasarkan identifikasi masalah diatas, maka tujuan dari penelitian ini adalah :
1. Untuk mengetahui Lingkungan internal pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung.
2. Untuk mengetahui Lingkungan eksternal pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung.
3. Untuk mengetahui Kinerja usaha pada IKM Rajutan Binong jati Bandung.
4. Untuk mengetahui pengaruh antara lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung secara simultan dan parsial.
1.4
Kegunaan Penelitian
Kegunaan yang akan diperoleh dari hasil penelitian ini diharapkan akan memberikan manfaat bagi berbagai pihak, antara lain:
1.4.1 Kegunaan Praktis a. Bagi perusahaan
15
Dari hasil penelitian ini, diharapkan dapat menjadi masukan bagi Industri Kecil Menengah (IKM) tempat penulis melakukan penelitian dan dapat diterapkan guna melakukan pengembangan usaha yang lebih baik serta dapat memahami akan pentingnya pengaruh
lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha.
b. Pihak Terkait
Diharapkan penelitian ini dapat membantu pihak-pihak yang sedang melakukan penelitian yang berkaitan dengan hasil penelitian sebagai bahan perbandingan.
1.4.2 Kegunaan Akademis a. Bagi penulis
Diharapkan hasil penelitian ini dapat bermanfaat bagi peneliti terutama dalam hal penambahan serta peningkatan pengetahuan penulis serta pengaplikasian dalam bidang yang akan ditekuni.
b. Bagi Pihak Lain
Diharapkan hasil penelitian ini berguna bagi pihak-pihak yang sedang melakukan penelitian yang berkaitan dengan judul karya ilmiah ini.
c. Pengembangan Ilmu Pengetahuan Dan Manajemen
16
Penelitian ini diharapkan dapat menambah referensi pengetahuan khususnya Manajemen Bisnis. Di dalam penelitian ini dapat diketahui mengenai pengaruh lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja Usaha.
1.5
Lokasi Dan Waktu Penelitian
Lokasi dan pelaksanaan penelitian bertempat di Jalan Gatot Subroto kelurahan Binong Jati kecamatan Batununggal Bandung. Sedangkan waktu yang digunakan untuk penelitian ini adalah selama kurang lebih 6 Bulan, yaitu dari Bulan februari 2012 sampai dengan bulan Juli 2012. Adapun jadwal dari penelitian dan pengumpulan data dapat dilihat pada tabel 1.1 di bawah
ini:
Tabel 1.3 Tabel Jadwal Penelitian dan Pengumpulan Data
No
Kegiatan
Februari
1
3 4 1 2
1
Pra Penelitian
2
Pengumpulan Data
3
Pengolahan Data
4
Penyusunan Data
Maret
April
Mei
Juni
Juli
3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 2
2 3 4 1
17
5
Penulisan Laporan
BAB II
KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, HIPOTESIS
2.1
Kajian Pustaka
Dewasa ini bisnis berjalan sangat cepat, lebih kompleks, dan lebih dituntut tanggung jawabnya. Menurut Eddy Soeryanto Soegoto (2009:18) mengemukakan bahwa bisnis adalah aktivitas yang dilakukan oleh seorang atau sekelompok orang atau perusahaan dalam bentuk jasa atau barang untuk memperoleh laba. Dalam dunia bisnis kiprah peran orang-orang yang menciptakan suatu hal baru, ide-ide baru atau barang dan jasa, yang disebut sebagai seorang Entrepreneur atau wirausaha menjadi pelaku utama dalam dunia bisnis.
Menurut Sopiah dan Syihabudin (2008:212) mengemukakan bahwa dalam dunia bisnis, peran entrepreneur atau pengusaha atau wirausaha sangat penting dan merupakan penggerak perekonomian suatu negara.
Menurut Say (1996) dalam Eddy Soeryanto Soegoto (2009:4) mengemukakan bahwa entrepreneur adalah orang-orang yang mampu melakukan koordinasi, organisasi dan pengawasan, memiliki pengetahuan yang luas tentang lingkungan dan membuat keputusan-keputusan tentang lingkungan usaha, mengelola sejumlah modal, dan menghadapi ketidakpastian lingkungan untuk meraih keuntungan.
19
16
Di dalam menjalankan suatu usaha atau bisnis berskala besar maupun kecil, perlu diterapkan manajemen strategi yang baik untuk mencapai tujuan usaha dan memenangkan persaingan. Hal ini diperkuat dengan adanya pendapat dari Zimmerer dalam buku Sopiah dan Syihabudin (2008:212) yang
mengemukakan bahwa, “Tanpa memiliki suatu strategi yang didefinisikan dengan jelas, sebuah bisnis tidak memiliki dasar yang berkesinambungan untuk menciptakan dan memelihar a keunggulan bersaing di pasar”.
Menurut Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010:46) menyatakan bahwa Perusahaan perlu membuat dan menyusun strategi - strategi yang cocok, relevan dan memadai sesuai dengan usahanya atau dengan kata lain perusahaan dituntut untuk dapat menerapkan manajemen strategik dengan baik.
Menurut Glueck William F dan Jauch Lawrence R dalam Herr y Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010: 4), bahwa:
Strategic management is that set of managerial decisions and actions that determine the long-run performance of corporation, it includes strategy formulation, strategy implementation and evaluation. (Manajemen strategik merupakan arus keputusan dan tindakan yang mengarah pada perkembangan suatu strategik atau strategik-strategik yang efektif untuk membantu mencapai sasaran perusahaan. Proses manajemen strategik ialah suatu cara dengan jalan bagaimana para perencana strategik menentukan sasaran untuk membuat kesimpulan strategik). Menurut Glueck William F dan Jauch Lawrence R dalam Herry Achmad Buchory dan Djaslim saladin (2010:7) mengemukakan bahwa mengenai proses manajemen strategik bsnis dimulai dengan analisis dan diagnosis untuk merumuskan / merencanakan strategi dengan menentukan tujuan perusahaan, Diantaranya: 1. Untuk merumuskan suatu strategik perusahaan, seorang manajer harus
20
perusahaan. Suatu organisasi/ perusahaan mempunyai kekuatan dan kelemahan internal , hal ini perlu diantisipasi oleh seorang manajer.
2. Menentukan beberapa alternatif strategik guna memilih strategik yang handal, yang disesuaikan dengan peluang, ancaman, kekuatan dan kelemahan perusahaan.
3. Bagaimana mengimplementasikan strategik yang telah dipilih. Agar strategik tersebut berjalan dengan baik, perlu membangun struktur untuk mendukung strategik itu dan mengembangkan rencana serta kebijakan yang tepat.
4. Melakukan umpan balik ( feed back ), apakah strategik berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan, seberapa jauh pelaksanaan strategik itu mencapai tujuan.
2.1.1 Lingkungan Bisnis
Menurut Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010:46) mengemukakan bahwa Lingkungan (environment ) merupakan salah satu faktor yang sangat diperhitungkan dalam pengelolaan kegiatan bisnis. Lingkungan sangat berpengaruh dalam perencanaan strategi bisnis.
Menurut Glueck and Jauch dalam penelitian Wispandono (2010:154) bahwa:
Lingkungan bisnis meliputi faktor-faktor di luar perusahaan yang dapat menimbulkan peluang atau ancaman bagi perusahaan. Analisis diartikan sebagai penelusuran peluang atau ancaman sampai ke pangkalnya. Analisis lingkungan diartikan sebagai proses yang digunakan perencana strategi untuk memantau sektor
21
Menurut Suryana (2006: 106) mengemukakan bahwa li ngkungan usaha dapat menjadi pendorong maupun penghambat jalannnya perusahaan. Lingkungan yang dapat mempengaruhi jalannya usaha/ perusahaan adalah lingkungan internal dan eksternal .
R.A. Supriono dalam buku Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010: 46-47) mengemukakan beberapa alasan pentingnya analisis faktor lingkungan dilakukan, yaitu sebagai berikut:
1. lingkungan berubah sangat cepat atau dinamis sehingga para pimpinan perusahaan perlu mennganalisis dan mendiagnosis perubahan
lingkungan tersebut.
2. Para pimpinan perlu menyelidiki lingkungan, khususnya untuk:
a. Menentukan apakah faktor-faktor dalam lingkungan saat sekarang mengancam strategi dan pencapaian tujuan perusahaan.
b. Menentukan apakah faktor-faktor dalam lingkungan saat sekarang mengancam strategi dan pencapaian tujuan perusahaan.
3. Perusahaan yang secara sistematis melakukan analisis dan diagnosis lingkungan umumnya lebih efektif dibandingkan dengan yang tidak melakukannya.
2.1.2
Lingkungan Internal
Menurut Hunger dalam Moeljadi (1998: 33) mengemukakan bahwa Setiap usaha yang dilakukan perusahaan selalu dihadapkan pada situasi yang
22
selalu berubah. Kondisi tersebut tidak mungkin dilaksanakan tanpa adanya proses penyesuaian terhadap kondisi internal yang ada. Jadi lingkungan internal merupakan cerminan kekuatan atau kelemahan dari suatu organisasi perusahaan dan dapat mencerminkan kemampuan manajemen untuk mengelola perusahaan. Hal ini dapat menunjukkan kekuatan sumber daya, meliputi segala aspek material atau non material yang dimiliki perusahaan dalam menjalankan usaha dan fungsinya untuk berproduksi secara komersial. Konsep tersebut terdiri dari kemampuan pengusaha, kemampuan optimalisasi proses produksi yang ada, kapabilitas mengadakan ekspansi pasar, dan pengelolaan keuangannya.
2.1.2.1 Pengertian Lingkungan Internal
Menurut Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010: 49) mengemukakan bahwa Lingkungan internal adalah “para pelaku yang secara
langsung berkaitan dengan lingkungan, yang mempengaruhi perusahaan”. Menurut
„lingkungan
Wispandono
(2010:155)
lingkungan
internal adalah
organisasi yang ada di dalam suatu organisasi. Analisis ini
ditujukan untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan organisasi relatif
dibanding dengan para pesaingnya‟. Menurut Rahayu Puji Suci (2008: 337) dalam peneli tiannya berpendapat
bahwa “secar a internal , lingkungan perusahaan adalah organisasi perusahaan itu sendiri beserta elemen-elemen di dalamnya”.
Menurut Saydam dalam penelitian I Gusti Putu Darya (2011: 66) bahwa,
“lingkungan
internal mungkin dapat dikendalikan secara organisator oleh
pelaku usaha sehingga dapat
diarahkan sesuai dengan keinginan perusahaan”.
23
Berdasarkan pendapat beberapa para ahli diatas, maka dapat disimpulkan bahwa lingkungan internal adalah lingkungan yang berada di dalam suatu perusahaan yang elemen-elemen di dalamnya berpengaruh terhadap perusahaan baik secara langsung maupun tidak langsung.
2.1.2.2 Analisis Lingkungan Internal
Menurut Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2006:48) Proses analisis lingkungan internal penting dilakukan oleh perencanaan strategi dengan urutan sebagai berikut:
1. Menganalisis hubungan antara strategi perusahaan dan tanggapan terhadap lingkungan, yang dapat dipakai sebagai landasan untuk me mbandingkan strategi yang sedang berjalan dengan strategi yang potensial yang akan datang.
2. Menganalisis kecenderungan faktor dan masalah utama yang diperkirakan mempunyai dampak penting terhadap perumusan strategi.
3. Mencoba meramalkan kemungkinan yang akan terjadi pada masa yang akan datang terhadap lingkungan. 2.1.2.3 Indikator Lingkungan Internal
Berdasarkan hasil penelitian dari Wispandono (2010: 155) bahwa, ada empat indikator dalam lingkungan internal pada industri batik di kabupaten Bangkalan, yaitu:
1) Pemasaran, yang meliputi: reputasi perusahaan, pangsa pasar, kepuasan konsumen, customer retention, kualitas pelayanan, efektifitas penetapan harga, efektifitas distribusi, efektifitas promosi, efektifitas tenaga penjualan, efektifitas inovasi, dan daya jangkau geografis.
24
2) Keuangan, yang meliputi; biaya atau tersedianya modal, cash flow (arus uang tunai), dan stabilitas keuangan.
3) Produksi, yang meliputi: fasilitas, skala ekonomis, kapasitas, karyawan yang mampu dan setia, ketepatan waktu dalam berproduksi, dan keterampilan teknik produksi.
4) Organisasi, yang meliputi: kepemimpinan yang mampu dan berpandang kedepan, para pegawai yang setia, orientasi kewirausahaan, dan fleksibilitas atau kemampuan beradaptasi.
Sedangkan hasil penelitian terdahulu dari Musran Munizu (2010: 35) meneliti bahwa lingkungan internal pada Usaha Mikro dan kecil (UMK) di Sulawesi selatan terdiri dari empat indikator, yaitu:
1) Aspek Sumber Daya Manusia (SDM), yang meliputi: Tingkat pendidikan formal, jiwa kepemimpinan, pengalaman/lama berusaha, motivasi dan keterampilan. 2) Aspek keuangan, yang meliputi modal sendiri, modal pinjaman, tingkat keuntungan dan akumulasi modal, membedakan pengeluaran
pribadi/keluarga.
3) aspek teknis produksi dan operasi, yang meliputi tersedia bahan baku, kapasitas
produksi,
tersedia
mesin/peralatan
teknologi
modern,
pengendalian kualitas.
4) aspek pasar dan pemasaran. Yang meliputi: permintaan pasar, penetapan harga bersaing, kegiatan promosi saluran distribusi, dan wilayah pemasaran
25
Begitu pula dengan hasil penelitian dari Anik ratna ningsih (2010:1) bahwa faktor lingkungan internal pada industri kontraktor Indonesia terdiri dari empat indikator yaitu: 1) kemampuan keuangan; 2) sumber daya manusia; 3) kerjasama penelitian; 4) pemasaran.
Dari beberapa hasil penelitian diatas, maka penulis akan melakukan penelitian yang digunakan oleh Musran Munizu (2010:35) yaitu: 1) Aspek Sumber daya Manusia; 2) Aspek keuangan; 3) Aspek teknik produksi dan operasi; 4) Aspek pasar dan pemasaran. Hal ini dikarenakan yang menjadi masalah utama pada IKM rajut Binong Jati Bandung adalah aspek SDM yang kurang terampil, pengetahuan dan kemampuan karyawan masih terbatas, aspek kemampuan manajemen yang masih rendah dan belum terstruktur dengan baik, aspek pasar dan pemasaran produk yang kurang berkembang, hanya mengandalkan satu kota dan beberapa daerah saja.
2.1.3
Lingkungan Eksternal
Lingkungan eksternal merupakan kondisi diluar perusahaan yang dapat mempengaruhi kehidupan perusahaan. Menurut Viljoen dalam Moeljadi (1998: 28) mengemukakan bahwa lingkungan eksternal sering disebut sebagai external opportunities dan Threats, mencakup political , social , technological, economic, geographic,
customers, suppliers,
competitors, creditors, dan
labour .
Sedangkan menurut Glueck dalam Moeljadi (1998: 28) menyebut lingkungan
ini sebagai “faktor -faktor
luar perusahaan yang dapat menimbulkan peluang
atau ancaman”. 2.1.3.1 Pengertian Lingkungan Eksternal
26
Menurut Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010:51-54) lingkungan eksternal adalah “kekuatan -kekuatan yang timbul dan berada diluar jangkauan serta biasanya terlepas dari situasi operasional perusahaan.”
Menurut Pearce and Robinson; Hunger and Whelen dalam penelitian I Gusti Putu Darya (2011:66) menyatakan bahwa Lingkungan eksternal suatu perusahaan memberikan banyak tantangan yang dihadapi oleh sebuah perusahaan dalam upaya untuk menarik atau memperoleh sumber daya yang diperlukan dan untuk memasarkan barang dan jasanya secara menguntungkan.
Sedangkan menurut William F. Glueck dalam buku Herry Achmad
Buchory dan Djaslim Saladin (2010:46) bahwa “Lingkungan
eksternal
perusahaan adalah faktor-faktor yang berada di luar jangkauan perusahaan yang dapat menimbulkan peluang-peluang (opportunities) atau ancamanancaman (threat ) pada perusahaan”. Sedangkan menurut Griffin dan Ebert dalam buku Herry Achmad
Buchory dan Djaslim Saladin (2010:46) mengemukakan bahwa:
Lingkungan eksternal adalah segala sesuatu diluar batas-batas organisasi yang mungkin mempengaruhi organisasi. Oleh karena itu manajer/pemimpin harus memahami lingkungan secara lingkup dan akurat dan selanjutnya berusaha untuk beroperasi dan bersaing di dalamnya.
Menurut Pierce and Robinson dalam penelitian Wispandono (2010:154) bahwa
“Lingkungan
eksternal adalah lingkungan yang berada diluar organisasi yang
dapat menciptakan peluang dan ancaman atas keberadaan suatu organisasi.
Dari beberapa pendapat diatas, dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan lingkungan Eksternal adalah lingkungan yang berada di luar perusahaan
27
yang secara langsung maupun tidak langsung dapat berdampak pada kegiatan perusahaan/usaha dan dapat menciptakan peluang atau ancaman bagi perusahaan.
2.1.3.2 Golongan Lingkungan Eksternal
Menurut Pierce and Robinson dalam penelitian Wispandono (2010:
154) menggolongkan Lingkungan Eksternal menjadi 3 golongan yaitu:
1. Lingkungan jauh (remote environment )
Faktor ekonomi, sosial, politik, teknologi dan ekologi.
2. Lingkungan industri
Hambatan masuk, kekuatan pemasok, kekuatan pembeli, ketersediaan substitusi, dan persaingan antar perusahaan.
3. Lingkungan operasional
Pesaing, kreditor, pelanggan, tenaga kerja, dan pemasok.
2.1.3.3 Komponen Analisis Lingkungan Eksternal
Menurut Herry achmad buchory dan Djaslim Saladin (2010: 48-49) mengemukakan bahwa komponen analisis lingkungan eksternal terdiri dari:
1. Scanning. Mengidentifikasi petunjuk awal dari perubahan dan kecenderungan lingkungan. Jadi scanning adalah usaha untuk mempelajari segmen
28
2. Monitoring Mendeteksi arti melalui observasi terus menerus atas perubahan dan kecenderungan lingkungan.
3. F orcasting Mengembangkan proyeksi atas hasil yang diantisipasi berdasarkan perubahan dan kecenderungan yang di monitoring .
4. Assessing Menentukan waktu dan pentingnya perubahan dan kecenderungan lingkungan untuk strategi perusahaan dan manajemennya.
2.1.3.4 Indikator Lingkungan Eksternal
Berdasarkan hasil penelitian dari Wispandono (2010: 154) bahwa, ada lima indikator yang harus dipertimbangkan dalam menganalisis lingkungan eksternal pada industri batik yang dianggap memiliki pengaruh terhadap perusahaan, yaitu: 1) Pelanggan; 2) Pemasok; 3) Pesaing; 4) teknologi;
5) pemerintah.
Sedangkan dalam penelitian Musran Munizu (2010:35) lingkungan eksternal pada Usaha mikro kecil di Sulawesi Selatan diukur dengan:
1) aspek kebijakan pemerintah di sektor Industri kecil menengah (IKM) yang meliputi: kegiatan pembinaan melalui dinas terkait, peraturan dan regulasi yang pro bisnis, penyiapan lokasi usaha dan penyediaan informasi.
29
2) Aspek sosial, budaya, dan ekonomi, yang meliputi: tingkat pendapatan masyarakat, tersedianya lapangan kerja, iklim usaha dan investasi, pertumbuhan ekonomi.
3) Peranan lembaga terkait, yang meliputi: bantuan permodalan dari lembaga terkait, bimbingan teknis/pelatihan, pendampingan, monitoring dan evaluasi.
Begitu pula dengan penelitian Dedi Kusmayadi (2008:433), meneliti tentang lingkungan bisnis yang mempengaruhi organisasi pada perusahaan manufaktur terdiri dari lingkungan jauh dan lingkungan industri, lingkungan jauh (remote environment ) terdiri dari kekuatan hukum dan politik, kekuatan teknologi, kekuatan ekonomi, kekuatan sosial, dan kekuatan ekologi. Sedangkan model lima kekuatan bersaing Michael Porter (1986) terdiri dari:
1) Ancaman masuknya pendatang baru yang potensial ( Threat of New
Entrants) 2) Kekuatan tawar menawar pembeli ( Bargaining power of buyers) 3) Kekuatan tawar menawar pemasok ( Bargaining power of supplies)
4) Ancaman masuknya produk pengganti atau subtitusi (Threat of
substituties) 5) Persaingan diantara perusahaan yang ada dalam industri (intensity of
tyvalry). Dari beberapa hasil penelitian terdahulu diatas, maka dalam penelitian ini penulis akan melakukan penelitian yang digunakan oleh Musran Munizu
30
(2010: 35) yaitu: 1) Aspek kebijakan pemerintah; 2) Aspek sosial, budaya, dan ekonomi; 3) Aspek peranan lembaga terkait.
Hal ini dikarenakan yang menjadi masalah utama pada IKM rajut Binong Jati Bandung adalah aspek kebijakan pemerintah yang dinilai kurang konsisten dalam membuat peraturan dan keputusan yang memberatkan para pengrajin IKM, kebijakan pemerintah dinilai hanya merupakan birokrasi negara yang tidak efisien dan hanya membebani para pengrajin. aspek sosial, budaya dan ekonomi yang berubah-ubah, serta kurangnya perhatian dan peranan lembaga terkait dalam menghimbau para pengrajin Industri Kecil Menengah (IKM) pada proses produksinya.
2.1.4 Kinerja Usaha
Menurut Dedi Kusmayadi (2008: 435) mengemukakan bahwa: Perusahaan yang berhasil menyelaraskan atau yang menunjukkan tingkat adaptif dan fleksibilitas tinggi dengan lingkungan memperlihatkan bahwa kinerja perusahaan tersebut lebih baik dibandingkan dengan perusahaan yang kurang berhasil menyelaraskan strategi atau menunjukkan tingkat adaptif dan fleksibilitas yang rendah. Menurut Erwin A. Koetin (1994) menyatakan bahwa kinerja dapat diartikan sebagai prestasi kerja, dan prestasi kerja merupakan hasil kerja yang diperoleh dalam melaksanakan tugas yang dibebankan kepada seseorang. Untuk menentukan kinerja perusahaan maka dilakukanlah penilaian kinerja. Dengan demikian suatu keberhasilan atau kegagalan perusahaan dalam pencapaian tujuan tidak terlepas dari pengaruh lingkungan bisnis.
2.1.4.1 Pengertian Kinerja Usaha
Menurut I Gusti Putu Darya (2011: 67) ada beberapa definisi tentang kinerja,
31
1. Menurut Kane & kane (1993), Bernardin & Russell (1998), Cascio
(1998) kinerja adalah “Catatan mengenai akibat -akibat yang dihasilkan pada sebuah fungsi pekerjaan atau aktifitas selama periode tertentu yang
berhubungan dengan tujuan organisasi”. 2. Miner (2011: 68) “Kinerja merupakan suatu yang lazim digunakan untuk memantau produktifitas kerja sumber daya manusia baik yang
berorientasi produksi barang, jasa maupun pelayanan”. 3. Mc Cloy et. Al, Schult, Cherington, Motowidlo & Van Scotter mengatakan bahwa kinerja juga bisa berarti perilaku-perilaku atau tindakan-tindakan yang relevan terhadap tercapainya tujuan organisasi
(Goal relevant action). 4. Menurut Welbourne et. Al, Rotundo & Sackett, mengemukakan bahwa kinerja tugas merupakan peran pekerjaan yang digambarkan dalam bentuk kualitas dan kuantitas hasil dari pekerjaan tersebut.
5. Ratundo & Sackett mendefinisikan bahwa kinerja merupakan semua tindakan atau perilaku yang dikontrol oleh individu dan memberikan kontribusi bagi pencapaian tujuan-tujuan organisasi.
Sedangkan menurut Jauch dan Glueck dalam penelitian Rahayu Puji Suci (2009: 337) Kinerja usaha (business performance) adalah “merujuk pada tingkat pencapaian atau prestasi dari perusahaan dalam periode waktu
tertentu”. Menurut Bernice and Meredith dalam penelitian Wispandono (2010:
32
tujuannya sering disamakan dengan kinerjanya. Kinerja atau performance menunjukkan suatu tingkat hasil kerja karena telah melakukan suatu aktivitas atau usaha.
Berdasarkan pendapat para ahli diatas, dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan kinerja usaha adalah suatu hasil tingkat pencapaian atau prestasi dari suatu perusahaan/ usaha dalam periode waktu tertentu karena telah melakukan suatu aktivitas atau usaha.
2.1.4.2 Faktor Penyebab Keberhasilan Dan Kegagalan Usaha
Menurut Zimmerer dalam buku Suryana (2006:67), mengemukakan beberapa faktor yang menyebabkan seseorang gagal dalam menjalankan usahanya yaitu: 1. Tidak kompeten dalam manajerial atau tidak memiliki kemampuan dan pengetahuan mengelola usaha merupakan faktor penyebab utama yang membuat perusahaan kurang berhasil.
2. Kurang berpengalaman, baik dalam kemampuan teknik, kemampuan memvisualisasikan
usaha,
kemampuan
mengkoordinasikan,
keterampilan mengelola sumber daya manusia, maupun kemampuan mengintegrasikan operasi usaha.
3. Kurang dapat mengendalikan keuangan.
4. Gagal dalam perencanaan.
5. Lokasi yang kurang memadai. Lokasi usaha yang strategis merupakan faktor yang menentukan keberhasilan usaha. Lokasi yang tidak strate gis
33
dapat mengakibatkan perusahaan sukar beroperasi karena kurang efisien.
6. Kurangnya pengawasan peralatan. Pengawasan erat kaitannya dengan efisiensi dan efektivitas. Kurang pengawasan dapat mengakibatkan penggunaan alat tidak efektif dan efisien.
7. Sikap
yang
kurang
sungguh-sungguh
dalam
berusaha.
Sikap
setengahsetengah terhadap usaha akan mengakibatkan usaha yang dilakukan menjadi labil dan gagal. Dengan sikap setengah hati, kemungkinan gagal menjadi besar.
Begitu juga dengan pendapat Tulus tambunan dalam Suryana (2006:68) yang menyatakan bahwa:
Keberhasilan atau kegagalan suatu perusahaan pada umumnya ditentukan oleh dua faktor internal dan eksternal perusahaan. Faktor internal perusahaan adalah kekuatan dari dalam perusahaan itu untuk tumbuh dan berkembang mandiri secara berkesinambungan. Pada perusahaan kecil faktor internal yang mempengaruhi keberhasilan usaha adalah diantaranya kualitas sumber daya manusia, penguasaan teknologi, struktur organisasi, sistem manajemen, partisipasi, kultur/budaya bisnis, kekuatan modal, jaringan bisnis dengan pihak luar, tingkat entrepreneurship. Sedangkan faktor eksternal yang turut menentukan keberhasilan dan kegagalan suatu usaha diantaranya faktor pemerintah seperti kebijakan ekonomi, politik, tingkat demokratisasi, kemudian faktor luar pemerintah seperti sistem perekonomian, sosio kultur budaya masyarakat, sistem perburuhan dan kondisi pasar buruh, kondisi infra struktur dan tingkat pendidikan masyarakat. Selain itu lingkungan global juga mempengaruhi keberhasilan atau kegagalan usaha.
2.1.4.3 Indikator Kinerja Usaha
Berdasarkan hasil penelitian dari Wispandono (2010: 155) bahwa ada delapan indikator kinerja usaha, yaitu:
1)
Produktivitas yang tinggi
34
2)
Kepemimpinan industri;
3)
Menciptakan lapangan kerja baru;
4)
Stabilitas usaha;
5)
Tingkat keuntungan yang tinggi;
6)
Biaya produksi yang rendah; 7) Mengembangkan masyarakat;
8) Pertumbuhan usaha.
Sedangkan penelitian Rahayu Puji Suci (2008: 337) ada lima indikator kinerja usaha, yaitu:
1) tingkat penjualan, yang meliputi peningkatan volume penjualan
2) tingkat keuntungan, yang meliputi: laba yang dihasilkan
3) pengembalian modal, yang meliputi tingkat pengembalian modal usaha 4) dan pangsa pasar yang diraihnya, yang meliputi tingkat pasar yang
dicapai.
Begitu pula dengan penelitian Musran Munizu (2010: 35) yang menggunakan lima indikator yaitu:
1) Pertumbuhan
penjualan,
yang
meliputi:
pertumbuhan penjualan
meningkat
2) Pertumbuhan modal, yang meliputi: pertumbuhan modal meningkat
35
3) Pertumbuhan tenaga kerja, yang meliputi: penambahan tenaga kerja setiap tahunnya
4) Pertumbuhan pasar, yang meliputi: pertumbuhan pasar dan pemasaran semakin baik.
5) Pertumbuhan laba yang meliputi: pertumbuhan keuntungan/laba usaha semakin baik
Sedangkan dalam penelitian I Gusti Putu Darya (2011:70) terdapat lima indikator pada kinerja usaha, yaitu:
1) aspek keuangan;
2) pelanggan;
3) usaha internal ;
4) pembelajaran; 5)
pertumbuhan.
Dari beberapa hasil penelitian diatas, maka dalam penelitian ini penulis akan melakukan penelitian yang digunakan oleh Rahayu Puji Suci
(2008: 337) dengan indikator: 1) tingkat penjualan; 2) tingkat keuntungan; 3) Pengembalian modal; 4) pangsa pasar yang diraih.
Hal ini dikarenakan yang menjadi masalah utama pada IKM rajut Binong jati adalah aspek tingkat penjualan yang kemungkinan besar menurun, tingkat keuntungan usaha yang berkurang sehingga pengembalian modal tidak s esuai dengan modal awal yang dikeluarkan, dan pangsa pasar yang diraih kurang sukses. 2.1.5 Hasil Penelitian Terdahulu
Tabel 2.1 Perbedaan dengan penelitian sebelumnya
36
Nama peneliti, Tahun, judul
Hasil penelitian
1.
Musran Munizu; 2010; Pengaruh faktor-faktor eksternal dan internal terhadap kinerja usaha mikro kecil (UMK) di Sulawesi selatan;
Faktor eksternal dan internal berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja usaha
1. Menggunakan variabel yang sama dalam penelitian yaitu lingkungan internal, eksternal, dan kinerja usaha. 2. Meneliti objek penelitian yang sama.
1.
menggunakan metode SEM (structural equation modelling) 2. penelitian di area Sulawesi Selatan. 3. Penelitian pada pemilik toko
1.
2.
Wispandono; 2010 Pengaruh lingkungan Bisnis terhadap kinerja pengrajin industri batik di kabupaten Bangkalan;
Lingkunngan bisnis yang terdiri atas lingkunngan eksternal dan internal berpengaruh signifikan terhadap kinerja pengrajin batik.
1. Menggunakan analisis statistik yang sama yaitu korelasi berganda 2. meneliti objek penelitian yang sama / responde sama, yaitu para pengrajin (Industri kecil menengah)
1.
menggunakan metode analisis statistik deskriptif dan inferensial 2. area penelitian di Kabupaten Bangkalan 3. produknya berupa kain batik
1.
3.
Dedi Kusmayadi; Lingkungan bisnis 2008; (business Pengaruh lingkungan Environment ) bisnis terhadap kinerja memiliki pengaruh perusahaan: yang kuat terhadap Sebuah tinjauan teoritis organisasi perusahaan dan empiris;
Menggunakan variabel yang sama, yaitu faktor eksternal dan internal dan kinerja usaha.
1.
Menggunakan metode analisis SWOT 2. Penelitian dilakukan di perusahaan
1.
No.
4.
Eka Handriani; 2011 Pengaruh faktor internal, eksternal, entrepreneurial skill, strategi dan kinerja terhadap daya saing UKM di kabupaten semarang;
Persamaan
Perbedaan Penelitian terdahulu
1. menggunakan salah satu metode yang sama yaitu entrepreneur skill , analisis regresi linier strategi, kinerja berganda. berpengaruh cukup 2. Menggunakan uji baik secara parsial hipotesis yang sama maupun simultan 3. Respondennya sama, terhadap daya saing yaitu para pengrajin UKM di Semarang Faktor internal, eksternal,
menggunakan metode analisis regresi sederhana dan regresi linier berganda menggunakan enam variabel 2. yaitu, faktor internal (X1), faktor eksternal (X2), entrepreneurial skill (X3), strategi (X4), kinerja (X5), dan daya saing (Y) penelitian di UKM kabupaten 3. Semarang. 1.
Rencana penelitian menggunakan analisis korelasi berganda 2. area penelitian di Binong Jati Bandung. 3. Produknya berupa pakaian rajut.
menggunakan metode analisis deskriptif dan verifikatif. 2. Area penelitian di kota bandung. 3. Produk berupa pakaian rajut.
2.
Menggunakan korelasi berganda Penelitian dilakukan di Industri kecil menengah (IKM)
Menggunakan analisis regresi 2. linier berganda menggunakan tiga variabel yaitu faktor lingkungan internal (X1), faktor eksternal 3. (X2), dan kinerja usaha (Y) penelitian di IKM binong Jati Bandung.
1.
37
5.
6.
Obiwuru Timothy Chidi; 2011 External and Internal environments of businesses in Nigeria: an appraisal;
Hasil analisis menunjukkan bahwa baik lingkungan external dan internal memberikan pengaruh dan membentuk kehidupan, pertumbuhan dan pengembangan bisnis.
Nakuru eldama Ravine; Lingkungan external mempengaruhi 2012 kinerja dan strategi The effects of the manajemen yang external environment dilakukan oleh on internal management strategies perusahaan within Micro, small and medium
Menggunakan metode analisis MATRIX SWOT 2. Tempat penelitian pada lingkungan bisnis di nigeria
1.
Desain penelitian menggunakan strategi survei Tempat penelitian dilakukan di UMKM beberapa kota di kenya
1.
Sama-sama meneliti variabel eksternal dan internal terhadap kinerja usaha.
1.
1.
Menggunakan variabel yang sama 2. Menggunakan metode analisis yang sama yaitu korelasi berganda
1.
Meneliti objek penelitian yang sama yaitu Usaha kecil menengah (UKM)
1.
2.
2.
2.
Menggunakan analisis regresi linier berganda Tempat penelitian dilakukan di industri kecil menengah (IKM) di daerah Bandung
Desain penelitian menggunakan deskriptif dan verifikatif Tempat penelitian dilakukan pada Industri kecil menengah di Bandung.
enterprises; kenyan case;
7.
Adnan Hakim; 2010 Karakteristik kewirausahaan, lingkungan bisnis dan kapabilitas organisasi penngaruhnya terhadap strategi bisnis dan kinerja usaha (kajian pada koperasi di Sulawesi Tenggara);
Kinerja usaha dipengaruhi oleh kewirausahaan, strategi, struktur organisasi, dan linngkungan bisnis.
menggunakan metode analisis structural equation modelling (SEM) 2. menggunakan lima variabel dalam penelitian, yaitu (karakteristik kewirausahaan, lingkungan bisnis, kapabilitas organisasi, strategi bisnis, dan kinerja 3. usaha) area penelitian
1.
menggunakan metode analisis regresi linier berganda 2. menggunakan tiga variabel, yaitu:lingkungan internal, eksternal dan kinerja usaha. 3. Area penelitian pada IKM rajutan Binong Jati Bandung
pada koperasi di Sulawesi Tenggara 8.
Dinamika lingkungan Rahayu puji Suci; eksternal dan internal Orientasi berpengaruh kewirausahaan, signifikan terhadap dinamika lingkungan, kemampuan dan kemampuan manajemen dan manajemen serta kinerja dampaknya terhadap kinerja (studi pada industri kecil menengah bordir di jawa timur; 2009
1. menggunakan Ada dua variabel yang sama dalam penelitian, metode analisis yaitu variabel lingkungnan structural equation modelling (SEM) external dan kinerja 2. penelitian dilaksanakan di IKM bordir Jawa timur
1.
menggunakan metode analisis regresi linier berganda 2. penelitian dilaksanakan di IKM rajut binong ati Bandung
38
2.2
Kerangka Pemikiran
Industri kecil dan menengah merupakan salah satu pendorong yang signifikan pada pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di dunia, begitu pula di Indonesia, IKM telah mendapatkan perhatian lebih karena pertumbuhannya yang semakin pesat dan merupakan salah satu pelaku ekonomi yang mempunyai peran, kedudukan, potensi, yang sangat penting dan strategis dalam mewujudkan pembangunan. Industri kecil masih bertahan dalam struktur perekonomian di Indonesia, bahkan kebijakan pemerintah terhadap keberadaan industri kecil sudah semakin kondusif dan positif. Hal ini dapat ditunjukkan dengan meningkatnya jumlah dan eksistensinya.
Dalam konteks suatu usaha atau bisnis perlu menganalisis lingkungan Internal dan Eksternal dengan tujuan agar keberhasilan usaha dapat dicapai dengan baik. Perencanaan strategik dalam sistem manajemen strategik bisnis menempati posisi yang utama dan pertama. Dalam lingkungan bisnis yang dinamis dan kompleks perusahaan perlu menyusun perencanaan strategik yang dijabarkan melalui strategi pilihan untuk mewujudkan visi dan misi organisasi kedalam sasaran-sasaran strategik . Konsep manajemen modern menunjukkan perusahaan melakukan suatu kegiatan ekonomi tidaklah berdiri sendiri melainkan berada dalam lingkungan internal dan eksternal yang saling berpengaruh.
Kemampuan
perusahaan
menempatkan
posisinya
dalam
lingkungan dengan memperhitungkan dan mengevaluasi kondisi perusahaan dari faktor-faktor lingkungan yang saling mempengaruhi akan sangat menentukan keberhasilan perusahaan.
Hal tersebut diperkuat dengan adanya beberapa pendapat dari para ahli dan hasil penelitian mengenai lingkungan internal dan eksternal serta kinerja
39
usaha, salah satunya adalah Menurut Wispandono (2010:155) yang menyatakan bahwa Lingkungan Internal adalah “Lingkungan organisasi yang ada
di dalam
suatu organisasi”. Analisis ini ditujukan untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan organisasi relatif dibanding dengan pesaingnya.
Sedangkan yang dimaksud dengan Lingkungan Eksternal Menurut William F. Glueck dalam buku Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010:46) menyatakan bahwa: lingkungan Eksternal perusahaan
adalah “faktor -faktor
yang berada diluar jangkauan perusahaan yang dapat menimbulkan peluangpeluang
(opportunities)
atau
ancaman-ancaman
(threat )
pada
perusahaan”. Menurut Bernice and Meredith dalam penelitian Wispandono (2010: 155) mengemukakan bahwa keberhasilan suatu perusahaan dalam mencapai tujuannya sering disamakan dengan kinerjanya. Kinerja atau performance menunjukkan suatu tingkat hasil kerja karena telah melakukan suatu aktivitas atau usaha. Berdasarkan beberapa pendapat dan uraian diatas, maka dapat dikatakan bahwa lingkungan Internal adalah lingkungan yang berada di dalam suatu perusahaan yang elemen-elemen di dalamnya berpengaruh terhadap perusahaan baik secara langsung maupun tidak langsung. Sedangkan yang dimaksud dengan lingkungan Eksternal adalah lingkungan yang berada di luar perusahaan yang secara langsung maupun tidak langsung dapat berdampak pada kegiatan perusahaan/usaha dan dapat menciptakan peluang atau ancaman bagi perusahaan sehingga perusahaan dapat mencapai tingkat kinerja usaha yang maksimal . kinerja usaha adalah suatu hasil tingkat pencapaian atau prestasi dari suatu perusahaan/ usaha dalam periode waktu tertentu karena telah melakukan
40
Menurut Musran Munizu (2010:33) yang menyatakan bahwa kinerja sektor usaha kecil dipengaruhi oleh faktor lingkungan Internal yang meliputi; aspek SDM, aspek keuangan, aspek teknis produksi, dan aspek pemasaran.
Menurut Musran Munizu (2010:34) mengemukakan bahwa faktor Eksternal yang meliputi kebijakan pemerintah, aspek sosial budaya dan ekonomi, serta peranan lembaga terkait seperti pemerintah mempengaruhi kinerja usaha kecil. Pernyataan tersebut diperkuat oleh peneliti an Maupa (2004) menyimpulkan bahwa karakteristik perusahaan, lingkungan Eksternal dan dampak kebijakan ekonomi mempunyai pengaruh langsung terhadap pertumbuhan usaha. Dalam penelitian Rahayu Puji Suci (2008: 337), menyatakan bahwa skala tingkat penjualan, tingkat keuntungan, Pengembalian modal, dan pangsa pasar yang diraih berpengaruh terhadap kinerja usaha
Dari beberapa pendapat diatas, dapat disimpulkan bahwa faktor lingkungan internal dan eksternal sangat penting dan harus diperhatikan oleh setiap perusahaan atau industri kecil, guna mendukung tercapainya
keberhasilan (kinerja) usaha.
2.2.1
Keterkaitan Lingkungan Internal Dan Lingkungan Eksternal
Menurut Crijns Dan Ooghi (2000:48) mengungkapkan bahwa setiap tahap pertumbuhan perusahaan merupakan hasil dari dua lingkungan dimana perusahaan melakukan bisnisnya, yakni lingkungan internal dan eksternal yang saling
mempengaruhi.
Faktor
eksternal penting
yang
mempengaruhi
pertumbuhan perusahaan adalah industri dan pasar, perusahaan pesaing, dan
41
development factors) untuk pertumbuhan perusahaan adalah pengusaha kecil sebagai manajer, perusahaan sebagai organisasi, kepemilikan atau struktur kepemilikan.
Menurut musran munizu (2010:35) menyatakan bahwa faktor-faktor lingkungan eksternal mempunyai pengaruh signifikan dan positif terhadap faktor-faktor lingkungan internal usaha mikro kecil.
Berdasarkan uraian diatas dapat dikatakan bahwa terdapat hubungan antara faktor-faktor lingkungan internal dan faktor-faktor lingkungan eksternal , hal tersebut menunjukkan bahwa adanya keterkaitan antara lingkungan
internal dengan
lingkungan eksternal
2.2.2
Keterkaitan Lingkungan Internal terhadap kinerja usaha
Hasil penelitian Wispandono (2010: 158) menyatakan bahwa faktor lingkungan internal secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja industri. Begitu pula dengan hasil penelitian Musran Munizu (2010: 39) yang menyatakan bahwa faktor-faktor internal mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja usaha mikro kecil.
Sedangkan hasil penelitian dari Eka Handriani (2011: 64) yaitu terdapat pengaruh positif secara simultan lima faktor internal (pemasaran dan distribusi, penelitian dan pengembangan rekayasa, manajemen produksi dan operasi, sumber daya manusia perusahaan, serta faktor keuangan dan akuntansi) terhadap kinerja usaha kecil melalui penerapan strategis dan pada akhirnya meningkatkan daya saing usaha di suatu wilayah.
Berdasarkan beberapa uraian diatas, dapat menunjukkan bahwa adanya
42
2.2.3 Keterkaitan
Lingkungan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha
Menurut Griffin dan Ebert dalam buku Herry achmad Buchory dan Djaslim
Saladin (2010: 46) bahwa, “Lingkungan Eksternal adalah segala sesuatu diluar batas- batas organisasi yang mungkin mempengaruhi organisasi”.
Sedangkan menurut Pearce and Robinson; Hunger And wheleen dalam penelitian I Gusti Putu Darya (2011: 66) mengemukakan bahwa Lingkungan Eksternal suatu perusahaan memberikan banyak tantangan yang dihadapi oleh sebuah perusahaan dalam upaya untuk menarik atau memperoleh sumber daya yang diperlukan dan untuk memasarkan barang dan jasanya secara menguntungkan.
Begitu pula dengan hasil penelitian dari Musran Munizu (2010: 39) bahwa, faktor-faktor Eksternal yang terdiri atas aspek kebijakan pemerintah, aspek sosial budaya dan ekonomi, dan aspek peranan lembaga terkait mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja usaha mikro kecil menengah.
Hasil
penelitian
wispandono
(2010:
158)
menyatakan
bahwa
Faktorfaktor Eksternal secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja industri.
Begitu pula dengan hasil penelitian dari Eka Handriani (2011: 61) bahwa, faktor lingkungan eksternal berpengaruh signifikan terhadap kinerja usaha kecil dan yang paling besar peranannya adalah pembeli.
Dari beberapa uraian diatas, dapat menunjukkan bahwa adanya keterkaitan antara lingkungan Eksternal dengan kinerja usaha.
43
Berdasarkan kajian pustaka dan uraian yang telah dijelaskan diatas, maka dapat dihubungkan dengan mengemukakan alur Landasan teori dari pendapat para ahli dan hasil penelitian terdahulu yang yang dijadikan pedoman pedoman dalam melakukan penelitian yaitu sebagai berikut: Entrepreneurship Eddy Soeryanto Soegoto (2009)
Manajemen strategi bisnis Manajemen Strategi Buchari Alma (2010bisnis ) Herry Achmad Buchory dan Djaslim Saladin (2010)
Lingkungan Internal
Musran Munizu (2010)
Lingkungan eksternal
Wispandono (2010)
Kinerja Usaha
Gambar 2.1 Kerangka pemikiran Pengaruh Lingkungan Internal Dan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha Pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung
44
Lingkungan internal
Aspek SDM Aspek keuangan Aspek teknis produksi dan operasi Aspek pasar dan pemasaran
Kinerja usaha
Tingkat penjualan Tingkat keuntungan Tingkat pengembalian modal Tingkat pangsa pasar yang diraih Lingkungan eksternal
Aspek kebijakan pemerintah Aspek sosial, budaya,dan ekonomi Aspek peranan lembaga terkait
Berdasarkan kerangka pemikiran yang didukung oleh pendapat para ahli dan penelitian terdahulu maka dapat digambarkan paradigma paradigma dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:
Gambar 2.2 Paradigma Penelitian Pengaruh Lingkungan Internal Dan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha Pada Sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung
2.3
Hipotesis
Menurut Sugiyono (2010: 93), mengemukakan bahwa:
Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian. Dikatakan sementara, karena jawaban yang diberikan baru didasarkan pada teori yang relevan, relevan, belum didasarkan pada fakta-fakta empiris yang diperoleh melalui pengumpulan data.
45
Dari pendapat ahli diatas, dapat dikatakan bahwa penelitian sebagai dugaan sementara
mengenai
hubungan
variabel
yang
akan
diuji kebenarannya. Karena sifatnya dugaan, maka hipotesis hendaknya mengandung implikasi yang lebih jelas terhadap pengujian pengujian hubungan yang yang dinyatakan. Oleh karena itu, hipotesis penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut:
Hipotesis utama:
1. Terdapat pengaruh lingkungan Internal dan dan Eksternal terhadap terhadap kinerja usaha pada kawasan Sentra industri rajutan Binong jati Bandung
Sub Hipotesis:
1. Terdapat pengaruh lingkungan Internal lingkungan Internal terhadap terhadap Kinerja Usaha pada kawasan sentra industri rajutan Binong jati Bandung.
2. Terdapat pengaruh lingkungan Eksternal lingkungan Eksternal terhadap terhadap kinerja usaha pada kawasan Sentra Industri rajutan Binong Jati Bandung.
BAB III
OBJEK DAN METODE PENELITIAN
3.1
Objek Penelitian
Sebelum peneliti melakukan penelitian, harus ditentukan terlebih dahulu apa yang menjadi objek penelitiannya. Penjelasan objek penelitian
Menurut Sugiyono (2005:32) yaitu:
“Suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, objek atau kegiatan yang mempunyai variabel tertentu yang ditetapkan untuk dipelajari dan ditarik
kesimpulan.” Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa objek penelitian adalah hal atau perkara yang menjadi pokok sasaran atau tujuan, yang akan diteliti oleh peneliti. Sesuai dengan judul penelitian yang dipilih maka objek yang akan diteliti oleh penulis adalah pengaruh Lingkungan Internal dan
Eksternal terhadap Kinerja usaha pada IKM pakaian rajut di Binong Jati Kecamatan Batununggal Bandung.
3.2
Metode Penelitian
Metode penelitian merupakan cara yang dilakukan untuk mendapatkan data dan untuk mencapai tujuan tertentu.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif .
Menurut Sugiyono (2010:54) “Metode Deskriptif adalah
metode
47
45
penelitian tetapi tidak digunakan untuk membuat kesimpulan yang lebih luas”. Sedangkan metode verifikatif menurut Mashuri (2008:45) menyatakan bahwa
“Metode
Verifikatif yaitu memeriksa benar tidaknya apabila dijelaskan untuk
menguji suatu cara dengan atau tanpa perbaikan yang telah dilaksanakan di
tempat lain dengan mengatasi masalah yang serupa dengan kehidupan”. Sesuai dengan hipotesis yang diajukan, dalam penelitian akan digunakan telaah statistika yang cocok, untuk itu dalam analisis menggunakan analisis regresi linier berganda.
3.2.1 Desain penelitian
Dalam suatu penelitian sangat diperlukan perencanaan dan perancangan penelitian, menurut Moh. Nasir (2005: 84) dalam menyatakan bahwa desain penelitian adalah semua proses yang dilakukan dalam perencanaan dan pelaksanaan penelitian.
Langkah-langkah
desain penelitian
menurut
Umi
narimawati
(2010:30) adalah:
1. Menetapkan
permasalahan sebagai
indikasi
fenomena
penelitian, selanjutnya menetapkan judul penelitian;
2. Mengidentifikasi permasalahan yang terjadi;
3. Menetapkan rumusan masalah;
dari
48
5. Menetapkan hipotesis penelitian, berdasarkan fenomena dan dukungan teori; 6. Menetapkan konsep variabel penelitian yang digunakan.
7. Menetapkan sumber data, teknik penentuan sampel dan teknik pengumpulan data.
8. Melakukan analisis data.
9. Melakukan pelaporan hasil penelitian
Berdasarkan penjelasan diatas, maka dapat digambarkan desain dari penelitian ini, yaitu sebagai berikut:
Tabel 3.1 Desain Penelitian Tujuan Penelitian
Desain penelitian Jenis Penelitian
Metode yang digunakan
Unit analisis
Time horizon
T-1
Descriptive
Descriptive dan survey
Para pengrajin IKM Rajutan Binong Jati Bandung
Cross sectional
T-2
Descriptive
Descriptive dan survey
Para pengrajin IKM Rajutan Binong Jati Bandung
Cross sectional
T-3
Descriptive
Descriptive dan survey
Cross sectional
T-4,5,6
Descriptive & verifikatif
Descriptive dan survey
Para pengrajin IKM Rajutan Binong Jati Bandung Para pengrajin IKM Rajutan Binong Jati Bandung
Cross sectional
Sumber : Umi Narimawati (2010:31)
3.2.2 Operasionalisasi Variabel
Operasionalisasi Variabel menurut Nur Indrianto (2002: 69) dalam Umi Narimawati (2008: 131) sebagai berikut:
49
“Penentuan
construct sehingga menjadi variabel yang dapat diukur. Definisi
operasional menjelaskan cara tertentu dapat digunakan oleh penelitian dalam mengoperasionalisasikan construct , sehingga memungkinkan bagi penelitian yang lain untuk melakukan replikasi pengukuran dengan cara yang sama atau mengembangkan cara pengukuran construct yang lebih baik”.
Operasionalisasi variabel diperlukan untuk menentukan jenis, indikator, serta skala dari variabel-variabel yang terkait dalam penelitian, sehingga pengujian hipotesis dengan alat bantu statistik dapat dilakukan secara benar sesuai dengan judul penelitian.
Operasional variabel dalam penelitian ini mencakup:
1. Variabel bebas/independent (variabel X)
Menurut Sugiyono (2010:59) Variabel bebas adalah merupakan variabel yang dapat mempengaruhi variabel yang lain atau yang menjadi sebab timbulnya variabel terikat. Variabel bebas dipilih peneliti untuk menentukan hubungannya dengan suatu gejala yang diobservasi. dalam hal ini variabel bebas yang berkaitan dengan masalah yang diteliti adalah Lingkungan internal dan eksternal .
2. Variabel tidak bebas/ dependent (variabel Y)
Menurut Sugiyono (2010:59) variabel terikat adalah merupakan variabel yang dipengaruhi atau menjadi akibat, karena adanya variabel bebas, dalam hal ini variabel yang berkaitan dengan masalah yang akan diteliti adalah Kinerja usaha.
Agar lebih jelas tentang operasional variabel penelitian i ni dapat dilihat dalam
50
Tabel 3.2 Operasionalisasi Variabel Variabel
Konsep Teori
Lingkungan
Lingkungan internal adalah lingkunngan organisasi yang ada di dalam suatu organisasi. Ditujukan untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan organisasi relatif dibanding dengan para pesaingnya. Kottler dalam penelitian Wispandono (2010: 155)
Internal (X1)
Indikator 1.
Aspek Sumber daya manusia
Skala ukuran Tingkat kesesuaian pendidikan formal yang diharapkan Tingkat jiwa Kepemimpinan yang dimiliki
2.
3.
Aspek Keuangan. Aspek Teknis Produksi dan Operasi
Skala
O
Tingkat pengalaman usaha
R
Tingkat motivasi dan keterampilan Tingkat modal sendiri
D
Tingkat modal pinjaman
I
Tingkat ketersediaan bahan baku Tingkat tersedianya mesin/peralatan. Tingkat teknologi modern dan kualitas
N A L
4.
Aspek pasar dan pemasaran.
Tingkat penetapan harga bersaing Tingkat kegiatan promosi Tingkat saluran distribusi dan wilayah pemasaran
Lingkungan Eksternal (X2)
Lingkungan eksternal adalah lingkungan yang berada diluar organisasi yang dapat menciptakan peluang dan ancaman atas keberadaan suatu organisasi. Pierce And Robinson dalam penelitian Wispandono (2010: 154)
1.
Kinerja usaha (business
Tingkat kegiatan pembinaan melalui Dinas terkait Tingkat peraturan dan regulasi yang pro bisnis Tingkat penyiapan lokasi usaha dan penyediaan informasi
2.
3.
Kinerja
Aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil
Aspek sosial, budaya, dan ekonomi. Aspek peranan Lembaga terkait
1. Tingkat penjualan.
Tingkat Selera Konsumen Tingkat Gaya Hidup Masyarakat
O R D I N A L
Tingkat bimbingan pelatihan Tingkat monitoring dan evaluasi
Tingkat pertumbuhan penjualan Tingkat penjualan produk
O
51
Usaha (Y)
merujuk pada tingkat pencapaian atau prestasi dari perusahaan dalam periode waktu tertentu. Jauch dan Glueck dalam penelitian Rahayu Puji Suci (2009: 337)
2.
3.
Tingkat keuntungan
Tingkat pertumbuhan keuntungan
Tingkat Pengembalian modal
Tingkat pertumbuhan modal
Tingkat laba usaha yang dihasilkan
Tingkat akumulasi modal yang diharapkan
R D
I N
4. Tingkat pangsa pasar yang diraih
Tingkat pertumbuhan pasar yang diharapkan. Tingkat ingin memenangkan persaingan pasar.
3.2.3
Sumber Dan Teknik Penentuan Data
3.2.3.1 Sumber Data
Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder.
1. Data primer
Data primer adalah data yang diambil secara langsung dari objek
penelitian.
Menurut Sugiyono (2010:137) mengemukakan bahwa data primer adalah
“sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data.” Menggunakan data primer karena peneliti mengumpulkan sendiri datadata yang dibutuhkan yang bersumber langsung dari objek pertama yang akan diteliti. Dalam penelitian ini data primer yang diambil langsung dari ketua koperasi kawasan sentra industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati
Bandung.
A L
52
2. Data sekunder
Data yang secara tidak langsung diperoleh oleh peneliti guna mendukung data yang sudah ada sehingga lebih lengkap adalah tergolong dalam data sekunder.
Menurut Sugiyono (2010: 137) mengemukakan bahwa data sekunder adalah sumber data yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data. Menggunakan data sekunder, karena peneliti mengumpulkan informasi dari data yang telah diolah oleh pihak lain, yaitu informasi mengenai datadata terkait dengan sentra Industri kecil menengah (IKM) Rajut Binong Jati Bandung, berbagai literatur, situs internet, buku-buku dan catatan yang berkaitan erat dengan masalah yang sedang diteliti.
3.2.3.2 Teknik Penentuan Data
Sebelum menentukan penentuan data yang akan dijadikan sampel, terlebih dahulu dikemukakan tentang populasi dan sampel.
1. Populasi
Menurut Sugiyono (2010:389) populasi adalah “ wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu
yang ditetapkan oleh peneliti, untuk dipelajari dan ditarik
kesimpulannya”.
Berdasarkan pengertian tersebut, maka populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengrajin yang telah terdaftar pada Koperasi Sentra Industri
53
Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung, tercatat seluruhnya berjumlah 200 unit usaha. 2. Sampel
Menurut Sugiyono (2010: 389) “Sampel adalah sebagian dari populasi yang terpilih untuk menjadi unit pengamatan dalam penelitian”. Penarikan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik Random Sampling berdasarkan jumlah pengrajin Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung dan waktu yang telah ditentukan.
Metode
penarikan
sampel
yang
digunakan
mengacu
kepada pendekatan slovin oleh Husein Umar (2005:78), pendekatan ini dinyatakan dengan rumus sebagai berikut:
2
Keterangan:
= Jumlah Sampel = Jumlah Populasi. = batas kesalahan yang ditoleransi (1 %, 5%, 10%)
Berdasarkan rumus diatas, maka dapat diketahui sampel yang akan diambil dalam penelitian ini melalui perhitungan berikut:
54
2
Jika metode
penelitian deskriptif ,
menggunakan maka
minimal
tingkat kesalahan dalam penentuan anggota sampel yang harus diambil adalah 10% dari jumlah populasi yang diketahui. Jadi dapat diketahui dari perhitungan untuk ukuran sampel dengan tingkat kesalahan sebesar 10% adalah sebanyak 66,6 atau dibulatkan menjadi 67 responden.
3.2.4
Teknik Pengumpulan Data
Metode pengumpulan data adalah penelitian lapangan ( field research), dilakukan dengan cara mengadakan peninjauan langsung pada koperasi Industri Kecil Menengah (IKM) yang menjadi objek untuk mendapatkan data primer (data yang diperoleh langsung dari IKM rajut Binong Jati kecamatan Batununggal Bandung). Data primer ini didapatkan melalui teknik-teknik sebagai berikut:
1. Observasi (pengamatan langsung)
Melakukan pengamatan secara langsung di lokasi untuk memperoleh data yang diperlukan. Observasi dilakukan dengan mengamati para pengrajin sentra IKM yang berkaitan dengan variabel penelitian. Hasil observasi dapat dijadikan data pendukung dalam menganalisis dan mengambil kesimpulan.
2. Wawancara atau interview
55
Yaitu
teknik
pengumpulan
data
dengan
memberikan
pertanyaanpertanyaan kepada pihak-pihak yang berkaitan dengan masalah yang dibahas. Peneliti mengadakan hubungan langsung dengan pihak-pihak yang dianggap dapat memberikan informasi yang sesuai dengan kebutuhan. Dalam teknik wawancara ini, penulis mengadakan tanya jawab kepada sumber yang dapat memberikan data atau informasi . informasi itu berupa yang berkaitan dengan lingkungan internal dan lingkungan eksternal
3. Kuesioner
Merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk kemudian dijawabnya. Kuesioner yang digunakan adalah kuesioner tertutup yang telah diberi skor, dimana data tersebut nantinya akan dihitung secara statistik. Kuesioner tersebut berisi daftar pertanyaan yang ditunjukkan kepada responden yang berhubungan dalam penelitian ini. Hasil dari kuesioner ini yaitu berupa data-data mengenai pengaruh Lingkungan internal dan lingkungan eksternal terhadap kinerja usaha.
Dalam hal ini peneliti menggunakan kuesioner sebagai data penelitian. Sebelum kuesioner atau instrument penelitian disebarkan kepada responden terlebih dahulu dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Pengujian validitas digunakan untuk mengukut valid tidaknya alat ukur yang digunakan, sedangkan uji reliabilitas untuk menunjukan sejauh mana alat ukur dapat dipercaya.
Data sekunder ini didapatkan melalui teknik-teknik sebagai berikut:
56
1. Dokumentasi
Pengumpulan data dilakukan dengan menelaah dokumen-dokumen yang terdapat pada koperasi sentra industri rajut binong jati Bandung, mulai dari literature, dan buku-buku yang ada.
3.2.4.1 Uji Validitas
Menurut Sugiyono (2010: 177) tentang Validitas adalah : “ Valid berarti instrument tersebut dapat digunakan untuk mengukur apa saja yang seharusnya
diukur.” Suatu penelitian dikatakan valid apabila terdapat kesamaan antara data yang terkumpul dengan data yang sesungguhnya terjadi pada
objek yang diteliti.
Pengujian validitas dilakukan dengan menghitung korelasi diantara masing-masing pernyataan dengan skor total. Teknik korelasi yang digunakan untuk menguji validitas butir pertanyaan dalam penelitian ini adalah korelasi pearson product moment . Adapun rumus dari korelasi pearson sebagai
berikut:
n
XY2
r=
X - X
2
X ×
Y 2
Y - Y
Keterangan:
r = Nilai Korelasi Pearson X
= Jumlah Hasil Pengamatan Variabel X
2
57
XY = Jumlah dari Hasil Kali Pengamatan Variabel X dan Variabel Y X n = Jumlah dari Hasil Pengamatan Variabel X yang Telah Dikuadratkan n Y = Jumlah dari Hasil Pengamatan Variabel Y yang Telah Dikuadratkan
Apabila r lebih besar atau sama dengan 0,30, maka item tersebut dinyatakan valid . Hal ini berarti, instrumen penelitian tersebut memiliki derajat ketepatan dalam mengukur variabel penelitian, dan layak digunakan dalam pengujian hipotesis penelitian. tetapi apabila r s lebih kecil dari 0,30, maka item tersebut dinyatakan tidak valid , dan tidak akan diikutsertakan dalam pengujian hipotesis berikutnya atau instrumen tersebut dihilangkan dari pengukuran variabel. Pengujian validitas dalam penelitian ini dapat dilakukan dengan menggunakan program SPSS , dengan menelaah nilai Pearson correlation. Setelah ditemukan bahwa pernyataan-pernyataan (butir) yang digunakan penelitian ini valid , maka selanjutnya pernyataan yang dinyatakan valid diuji reliabilitasnya
1. Uji Validitas Lingkungan Inetrnal (X1)
Hasil pengujian validitas instrument lingkungan internal dapat dilihat dari tabel 3.3 berikut ini:
Tabel 3.3 Hasil Uji Validitas Instrumen Penelitian Lingkungan Internal
No Pernyataan Kuesioner
Nilai Korelasi
Nilai Batas
Keterangan,
1
0.326
0,3
Valid
2
0.316
0,3
Valid
3
0.342
0,3
Valid
4
0.438
0,3
Valid
5
0.593
0,3
Valid
58
7
0.583
0,3
Valid
8
0.623
0,3
Valid
No Pernyataan Kuesioner
Nilai Korelasi
Nilai Batas
Keterangan,
9
0.509
0,3
Valid
10
0.572
0,3
Valid
11
0.441
0,3
Valid
12
0.361
0,3
Valid
Sumber : Lampiran Data yang diolah 2012
Hasil pada tabel di atas menunjukan bahwa untuk kedua belas item pernyataan kuesioner yang digunakan untuk mengukur variabel Lingkungan Internal diperoleh semua item memiliki nilai korelasi skor item pernyataan dengan total skor untuk variabel Lingkungan Internal lebih dari 0,3. Sehingga disimpulkan bahwa item pernyataan variabel Lingkungan Internal yang digunakan valid dan dapat digunakan dalam analisis data selanjutnya.
2. Uji Validitas Lingkungan Eksternal (X2)
Hasil pengujian validitas instrument lingkungan eksternal dapat dilihat dari tabel 3.4 berikut ini:
Tabel 3.4
Hasil Uji Validitas Instrumen Penelitian Variabel Lingkungan Eksternal
No. Pernyataan Kuesioner
Nilai Korelasi
Nilai Batas
Keterangan
1
0.552
0,3
Valid
2
0.587
0,3
Valid
3
0.446
0,3
Valid
4
0.651
0,3
Valid
5
0.469
0,3
Valid
6
0.455
0,3
Valid
7
0.574
0,3
Valid
Sumber : Lampiran Data yang diolah 2012
59
Hasil pada tabel di atas menunjukan bahwa ketujuh item pernyataan kuesioner yang digunakan untuk mengukur variabel Lingkungan eksternal diperoleh semua item memiliki nilai korelasi skor item pernyataan dengan total skor untuk variabel Lingkungan eksternal lebih dari 0,3. Sehingga disimpulkan bahwa item pernyataan variabel Lingkungan eksternal yang digunakan valid dan dapat digunakan dalam analisis data selanjutnya.
3. Uji Validitas Kinerja Usaha (Y)
Hasil pengujian validitas instrument kinerja usaha dapat dilihat dari tabel 3.4 berikut ini:
Tabel 3.5 Hasil Uji Validitas Instrumen Penelitian Variabel Kinerja Usaha
No Pernyataan Kuesioner
Nilai Korelasi
Nilai Batas
1
0.719
0,3
Valid
2
0.746
0,3
Valid
3
0.814
0,3
Valid
4
0.749
0,3
Valid
5
0.522
0,3
Valid
6
0.622
0,3
Valid
7
0.659
0,3
Valid
8
0.717
0,3
Valid
Keterangan
Sumber : Lampiran Data yang diolah 2012
Berdasarkan pada ketiga tabel di atas menunjukan bahwa kedelapan item pernyataan kuesioner yang digunakan untuk mengukur variabel Kinerja Usaha diperoleh semua item memiliki nilai korelasi skor item pernyataan dengan total skor untuk variabel Kinerja Usaha lebih dari 0,3. Sehingga disimpulkan bahwa item pernyataan variabel Kinerja Usaha yang digunakan valid dan dapat digunakan dalam analisis data selanjutnya.
60
3.2.4.2 Uji Reliabilitas
Setelah melakukan pengujian validitas butir pertanyaan, maka langkah selanjutnya adalah melakukan uji reliabilitas untuk menguji kehandalan atau
kepercayaan alat
pengungkapan dari data. Dengan diperoleh nilai r dari uji validitas yang menunjukkan hasil indeks korelasi yang menyatakan ada atau tidaknya hubungan antara dua belah instrument . Dalam penelitian ini, metode yang digunakan uji reliabilitas adalah split half method ( spearman-Brown Correlation) teknik belah dua. Metode ini menghitung reliabilitas dengan cara memberikan tes pada sejumlah subyek dan kemudian hasil tes tersebut dibagi menjadi dua bagian yang sama besar (berdasarkan pemilihan genap-ganjil).
Menurut Sugiyono (2010:173) tentang reliabilitas adalah: “ Instrument yang reliabel adalah instrument yang bila digunakan beberapa kali untuk mengukur objek yang sama, a kan menghasilkan data yang sama”.
Suatu alat ukur disebut reliabel apabila dalam beberapa kali pelaksanaan pengukuran terhadap kelompok subjek yang sama diperoleh hasil yang relatif sama, selama aspek yang diukur dalam subjek memang belum berubah.
Cara kerjanya adalah sebagai berikut:
1. Item
dibagi
dua
secara
acak
(misalnya
item
ganjil/genap),
kemudian
dikelompokkan dalam kelompok I dan kelompok II.
2. Skor untuk masing-masing kelompok dijumlahkan sehingga terdapat skor total untuk kelompok I dan kelompok II.
3. Korelasikan skor total kelompok I dan skor total kelompok II.
61
4. Hitung angka reliabilitas untuk keseluruhan item dengan menggunakan rumus sebagai berikut:
2Ґb Ґ1 = 1+Ґb Dimana:
Ґ 1 = reliabilitas seluruh item Ґb
= korelasi product moment antara belahan pertama dan belahan
kedua.
Keputusan pengujian reliabilitas instrumen dengan menggunakan taraf signifikan 10% satu sisi adalah :
1. Jika thitung lebih dari atau sama dengan t0,1 dengan taraf signifikan 10 % maka instrumen dinyatakan reliabel dan dapat digunakan
2. Jika thitung kurang dari t 0,1 dengan taraf signifikan 10% satu sisi maka instrument dinyatakan tidak reliabel dan tidak dapat digunakan.
Sekumpulan butir pertanyaan dalam kuesioner dapat diterima jika
memiliki nilai koefisien reliabilitas lebih besar atau sama dengan 0,7.
Untuk melihat andal atau tidaknya suatu alat ukur digunakan pendekatan secara statistika, yaitu melalui koefisien reliabilitas. Apabila koefisien reliabilitas lebih besar dari 0.70 maka secara keseluruhan pernyataan dinyatakan andal
62
Tabel 3.6 Standar Penilaian Koefisien Validitas dan Reliabilitas Kriteria
Reliability
Validity
Good
0,80
0,50
Acceptable
0,70
0,30
Marginal
0,60
0,20
Poor
0,50
0,10
Sumber: Barker et al, 2002:70 Adapun hasil perhitungan reliabilitas menggunakan SPSS 19 yaitu sebagai berikut:
1. Hasil Pengujian Reabilitas lingkungan internal
Hasil pengujian Reabilitas lingkungan internal dapat dilihat pada tabel berikut ini:
Tabel 3.7 Hasil Uji Reliabilitas lingkungan internal Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Part 1
Value N of Items
.423 6a
Part 2
Value
.405 6 b
N of Items Total N of Items Correlation Between Forms
12 .683
Spearman-Brown Coefficient
Equal Length Unequal Length
.812 .812 .812
Guttman Split-Half Coefficient a. The items are: 1, 3, 5, 7, 9, 11. b. The items are: 2, 4, 6, 8, 10, 12.
Dari tabel diatas diperoleh r b= 0,683, kemudian dimasukan dalam rumus spearman brown, dan perhitungannya sebagai berikut:
r i
2.r 1 rb
2 0,683
=
b
63
r i = 0,812
Hasil r hitung (0,812) > 0,7 maka disimpulkan kuesioner variabel Lingkungan Internal (X1) dikatakan reliabel dan sudah layak digunakan dalam
penelitian.
2. Hasil Pengujian Reabilitas lingkungan eksternal
Hasil pengujian Reabilitas lingkungan eksternal dapat dilihat pada tabel berikut ini:
Tabel 3.8 Hasil Uji Reliabilitas Lingkungan Eksternal Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Part 1
Value N of Items
.296 4a
Part 2
Value
.343 3 b
N of Items Total N of Items Correlation Between Forms
7 .546
Spearman-Brown Coefficient
Equal Length Unequal Length
.707 .710 .700
Guttman Split-Half Coefficient a. The items are: 1, 3, 5, 7. b. The items are: 7, 2, 4, 6.
Dari tabel diatas diperleh r b= 0,546, kemudian dimasukan dalam rumus spearman brown, dan perhitungannya sebagai berikut:
r i
2.r 1 rb
=
2 0,546 r i
1 0,546 =
b
64
Hasil r hitung (0,707) > 0,7 maka disimpulkan kuesioner variabel Lingkungan eksternal (X2) dikatakan reliabel dan dapat digunakan untuk
penelitian.
3. Hasil Pengujian Reabilitas kinerja usaha
Hasil pengujian reliabilitas Kinerja Usaha adalah sebagai berikut:
Tabel 3.9 Hasil Uji Reliabilitas kinerja usaha Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Part 1
Value N of Items
.709 4a
Part 2
Value
.755 4 b
N of Items Total N of Items Correlation Between Forms
8 .727
Spearman-Brown Coefficient
Equal Length Unequal Length
.842 .842
Guttman Split-Half Coefficient
.842
a. The items are: 1, 3, 5, 7. b. The items are: 2, 4, 6, 8.
Dari tabel diatas diperleh r b= 0,727, kemudian dimasukan dalam rumus spearman brown, dan perhitungannya sebagai berikut:
r i
2.r 1 rb
=
b
2 0,727 r i
1 0,727 =
r i = 0,842
Hasil r hitung (0,842) > 0,7 maka disimpulkan kuesioner variabel Kinerja
65
Usaha (Y) dikatakan reliabel dan dapat digunakan untuk penelitian.
Berdasarkan hasil uji reliabilitas yang dilakukan terhadap semua item dalam penelitian ini menunjukan bahwa semua item penelitian dapat dikatakan reliabel (nilai koefisien reliabilitas lebih besar dari 0,7), dengan demikian dapat digunakan sebagai instrumen dalam mengukur variabel yang ditetapkan dalam penelitian ini.
3.2.4.3 Uji MSI (Data Ordinal Ke Interval)
Data yang telah dikumpulkan melalui kuesioner akan diolah dengan pendekatan kuantitatif. Oleh karena data yang didapat dari kuesioner merupakan data ordinal, sedangkan untuk menganalisis data diperlukan data interval , maka untuk memecahkan persoalan ini perlu ditingkatkan skala pengukurannya menjadi skala interval melalui
“ Method of
Successive Interval ”
(Hays,
1969:39). Dan selanjutnya dilakukan olah data
analisis Regresi, Korelasi dan Determinasi.
Dalam menentukan analisis regresi maka data yang dibutuhkan adalah data interval karena penelitian ini menggunakan data ordinal seperti dijelaskan dalam operasionalisasi variabel sebelumnya, maka semua data ordinal yang terkumpul terlebih dahulu akan diubah menjadi skala interval dengan menggunakan Method of Succesive Interval (MSI) yang pada dasarnya adalah suatu prosedur untuk menempatkan setiap objek ke dalam
interval.
Langkah-langkah untuk melakukan transformasi data adalah:
a. Ambil data ordinal hasil kuesioner
66
b. Untuk setiap pertanyaan, hitung proporsi jawaban untuk setiap kategori jaw aban dan hitung proporsi kumulatifnya
c. Menghitung nilai Z (tabel distribusi normal) untuk setiap proporsi kumulatif. Untuk data >30 dianggap mendekati luas daerah dibawah kurva normal.
d. Menghitung nilai densitas untuk setiap proporsi kumulatif dengan memasukkan nilai Z pada rumus distribusi normal.
e. Menghitung nilai skala dengan rumus Method Of Succesive Interval
Dimana:
: Rata – rata interval :
kepadatan atas bawah
:
kepadatan batas atas
:
daerah di bawah atas
: daerah di bawah atas bawah
f. Menentukan nilai transformasi (nilai untuk skala interval) dengan menggunakan rumus:
Nilai Transformasi = Nilai Skala + │Nilai Skala
minimum
│+ 1.
Hasil perhitungan skor data variabel lingkungan internal, eksternal , dan kinerja usaha setelah ditransformasikan menjadi skala interval menggunakan Method of Succesive Interval (MSI) dapat dilihat pada tabel lampiran.
67
3.2.5.1 Rancangan Analisis
Rancangan analisis adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang telah diperoleh dari hasil observasi lapangan, dan dokumentasi
dengan
cara
mengorganisasikan
data
kedalam
kategori,
menjabarkan kedalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun kedalam pola, memilih mana yang lebih penting dan yang akan dipelajari, dann membuat kesimpulan sehingga mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain. Peneliti melakukan analisa terhadap data yang telah diuraikan dengan menggunakan metode deskriptif (kualitatif ) dan Verifikatif (kuantitafif).
Dalam pelaksanaannya, penelitian ini mengandung dua jenis alat penelitian yang dilaksanakan melalui pengumpulan data di lapangan
1. Penelitian Kualitatif atau Deskriptif Menurut Sugiyono (2010:14), menyatakan bahwa :
Penelitian kualitatif merupakan metode analisis yang berlandaskan pada filsafat post positivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi objek yang alamiah, dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci. Hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna daripada generalisasi. 2. Penelitian kuantitatif atau verifikatif menurut Sugiyono (2010: 13) menyatakan bahwa:
Penelitian kuantitatif merupakan metode analisis yang berlandaskan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi dan sampel tertentu. Analisis data bersifat kuantitatif atau lebih dikenal dengan statistik dilakukan dengan tujuan menguji hipotesis yang telah ditetapkan.
1. Metode Analisis Deskriptif/Kualitatif
68
Metode ini bertujuan untuk menggambarkan secara sistematis dan faktual tentang fakta-fakta yang ada. Metodenya akan dijelaskan sebagai berikut:
a. hasil
pengoperasian
variabel
disusun
dalam
bentuk
pertanyaanpertanyaan (kuesioner). Dimana Lingkungan Internal dan Eksternal
(Variabel X1, X2) dan Kinerja usaha (Variabel Y). Setiap item dari kuesioner tersebut memiliki lima jawaban dengan bobot/nilai yang berbeda. b. Untuk setiap jawaban pilihan diberi skor, maka responden harus menggambarkan, mendukung pertanyaan (item positif) atau tidak
mendukung
pernyataan
(item
negatif).
Dalam
operasionalisasi variabel ini semua variabel diukur oleh instrumen pengukur dalam bentuk kuesioner yang memenuhi pernyataan-pernyataan tipe Skala Likert.
Menurut Sugiyono (2010: 132), me nyatakan
bahwa “Skala
Likert
digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau
sekelompok orang tentang fenomena sosial”. Langkah-langkah yang dilakukan dalam Penelitian kualitatif adalah sebagai berikut:
a. Setiap indikator yang dinilai oleh responden, diklasifikasikan dalam lima alternatif jawaban yang menggambarkan peringkat jawaban.
b. Dihitung total skor setiap variabel/ sub variabel = jumlah skor dari seluruh indikator variabel untuk semua jawaban responden.
69
c. Dihitung skor setiap variabel/ sub variabel = rata-rata dari total skor.
d. Untuk mendeskripsikan jawaban responden, juga digunakan statistik deskriptif seperti distribusi frekuensi dan tampilan dalam bentuk tabel ataupun grafik.
e. Untuk menjawab deskripsi tentang masing-masing variabel penelitian ini, digunakan rentang kriteria penilaian sebagai berikut:
Sumber: umi narimawati (2010:45)
Skor aktual adalah jawaban seluruh responden atas kuesioner yang telah diajukan. Skor ideal adalah skor atau bobot tertinggi atau semua responden diasumsikan memilih jawaban dengan skor tertinggi. Penjelas an bobot nilai skor aktual dapat dilihat pada tabel berikut:
Tabel 3.10 Kriteria presentase Skor Tanggapan Responden No.
% jumlah skor
Kriteria
1
20.00% - 36.00 %
Tidak mendukung/Sangat Rendah
2
36.01% - 52.00%
Kurang Mendukung/Rendah
3
52.01% - 68.00%
Cukup Mendukung/Cukup Tinggi
4
68.01% - 84.00%
Mendukung/Tinggi
5
84.01% - 100%
Sangat Mendukung/Sangat Tinggi
2. Metode Analisis Verifikatif (Kuantitatif)
Untuk mengetahui pengaruh antara variabel Lingkungan Internal dan
70
Eksternal terhadap kinerja usaha, dalam hal ini adalah para pengrajin Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung digunakan analisis regresi Berganda.
A. Analisis Regresi Berganda
Analisis Regresi Linier Berganda bertujuan untuk mengetahui derajat atau kekuatan pengaruh lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha.
Persamaan Regresi Linier Berganda adalah:
Y=
0
+
1X1
+
2X2
…+
nXn
+
Dimana :
=
variabel dependen
= =
variabel independen konstanta
β 1, β 2
= koefisien masing -masing faktor
Dalam hubungan dengan penelitian ini, variabel independen adalah Lingkungan internal (X1) dan eksternal (X2), sedangkan variabel dependen adalah kinerja usaha (Y), sehingga persamaan regresi berganda estimasinya:
71
Dimana:
Y = Kinerja usaha
α = Konstanta dari persamaan regresi β1 = Koefisien regresi dari variable X1, Lingkungan Internal β2 = Koefisien regresi dari variable X2, Lingkungan Eksternal X1 = Lingkungan Internal X2 = Lingkungan Eksternal B. Pengujian Asumsi Klasik Untuk memperoleh hasil yang lebih akurat pada regresi berganda, maka perlu dilakukan pengujian asumsi klasik. Terdapat beberapa asumsi yang harus dipenuhi terlebih dahulu sebelum menggunakan regresi ganda sebagai alat untuk menganalisis pengaruh variabel-variabel yang diteliti.
Asumsi klasik yang diuji adalah :
1) Uji Normalitas
Uji normalitas digunakan untuk menguji apakah model regresi mempunyai distribusi normal ataukah tidak. Asumsi normalitas merupakan persyaratan yang sangat penting pada pengujian kebermaknaan ( signifikansi) koefisien regresi. Model regresi yang baik adalah model regresi yang memiliki distribusi normal atau mendekati normal, sehingga layak dilakukan pengujian secara statistik.
Pada penelitian ini uji normalitas menggunakan Uji Kolmogorov- Smirnov, dasar pengambilan keputusan bisa dilakukan berdasarkan
probabilitas ( Asymtotic Significance), yaitu:
1. Jika probabilitas > 0,05 maka distribusi dari populasi adalah normal.
72
2. Jika probabilitas < 0,05 maka populasi tidak berdistribusi secara normal
Pengujian secara visual dapat dapat juga dilakukan dengan metode gambar normal Probability Plots dalam Plots dalam program SPSS. Dasar SPSS. Dasar pengambilan keputusan: 1) Jika data menyebar disekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis diagonal , maka dapat disimpulkan bahwa model regresi memenuhi asumsi normalitas.
2) Jika data menyebar jauh dari garis diagonal dan dan tidak mengikuti arah garis diagonal, diagonal, maka dapat disimpulkan bahwa model regresi tidak memenuhi asumsi normalitas.
Selain itu uji normalitas digunakan untuk mengetahui bahwa data yang diambil berasal dari populasi berdistribusi normal. Uji yang digunakan untuk menguji kenormalan adalah uji Kolmogorov-Smirnov. Kolmogorov-Smirnov. Berdasarkan Berdasarkan sampel ini akan diuji hipotesis nol bahwa sampel tersebut berasal dari populasi berdistribusi normal melawan hipotesis tandingan bahwa populasi populasi
berdistribusi tidak normal.
2)
Uji Multikolinearitas
Multikolinieritas merupakan Multikolinieritas merupakan suatu situasi dimana beberapa atau semua variabel bebas berkorelasi kuat. Cara yang digunakan untuk mendeteksi ada tidaknya multikoliniearitas adalah multikoliniearitas adalah dengan menggunakan Variance Inflation
Factors (VIF), (VIF),
1 VIF
2
1 Ri
73
Dimana R Dimana Ri2 adalah koefisien determinasi yang diperoleh dengan meregresikan salah satu variabel bebas Xi terhadap variabel bebas lainnya. Jika nilai VIF nya kurang dari 10 maka dalam data tidak terdapat
Multikolinieritas (Gujarati, Multikolinieritas (Gujarati, 2003: 362).
3)
Uji Heteroskedastisitas
Situasi
heteroskedastisitas heteroskedastisitas
akan
menyebabkan
penaksiran
koefisienkoefisien regresi menjadi tidak efisien dan hasil taksiran dapat menjadi kurang atau melebihi dari yang semestinya. Dengan demikian, agar koefisienkoefisien regresi tidak menyesatkan, maka situasi heteroskedastisitas tersebut heteroskedastisitas tersebut harus dihilangkan dari model regresi. regresi.
Untuk menguji ada tidaknya heteroskedastisitas digunakan uji-rank uji- rank Spearman Spearman yaitu dengan mengkorelasikan masing-masing variabel bebas terhadap nilai absolut dari dari residual . Jika nilai koefisien korelasi dari masing-masing variabel bebas terhadap nilai absolut dari residual (error ) ada yang signifikan, maka kesimpulannya terdapat heteroskedastisitas (varian varian dari residual tidak homogen) homogen) (Gujarati, 2003: 406).
C. Analisis Korelasi
Setelah data terkumpul berhasil diubah menjadi data interval , maka langkah selanjutnya menghitung keeratan hubungan atau koefisien korelasi antara variabel X dengan variabel Y yang dilakukan dengan cara menggunakan perhitungan analisis koefisien korelasi Product korelasi Product moment Method atau dikenal dengan rumus pearson rumus pearson (Sugiyono, (Sugiyono, 2010:183), yaitu :
n(∑XiYi) – (∑Xi)(∑y) – (∑Xi)(∑y)
74
Dimana : -1 ≤ r ≤+1
r
= koefisien korelasi x
=
Lingkungan Internal Lingkungan Internal dan Eksternal dan Eksternal z
=
Kinerja usaha n
= jumlah pengrajin Untuk melihat tingkat ke-eratan korelasi digunakan acuan pada Tabel 3.5 dibawah
ini :
Tabel 3.11 Tingkat keeratan korelasi Interval Koefisien
Tingkat Keeratan Keeratan
0 - 0,20 0,21 - 0,40 0,41 - 0,60
Sangat rendah ( hampir tidak ada hubungan) Korelasi yang lemah Korelasi sedang
0,61 - 0,80 0,81 – 1
Cukup tinggi Korelasi tinggi
Sumber : Syahri alhusin (2003: 157)
D. Analisis Determinasi Determinasi
Persentase peranan semua variabel bebas atas nilai variabel bebas ditunjukkan oleh besarnya koefisien determinasi (R 2). Semakin besar nilainya maka menunjukkan bahwa persamaan regresi yang dihasilkan baik untuk mengestimasi variabel terikat. Hasil koefisien determinasi dapat dilihat dari perhitungan dengan Microsoft/ SPSS atau secara manual didapat dari R 2 = SSreg/SStot. Dalam hal ini ada dua analisis koefisien yang dilakukan yaitu analisis koefisien determinasi berganda dan analisis koefisien determinasi parsial.
Digunakan untuk mengetahui seberapa besar presentase variable X1 dan
75
Kinerja usaha) secara simultan maka penulis akan menggunakan analisis Koefisien Determinasi yang diperoleh dengan mengkuadratkan koefisien korelasi nya yaitu:
Kd =r 2 X 100% Sugiyono (2009: 184)
Dimana: Kd = Koefisien Determinasi
r 2 = Kuadrat koefisien Determinasi Dimana apabila :
Kd = 0, Berati pengaruh variabel x terhadap variabel y, lemah
Kd = 1, Berati pengaruh variabel x terhadap variabel y, kuat
3.2.5.2 Pengujian Hipotesis
Hipotesis didefinisikan sebagai dugaan atas jawaban sementara mengenai sesuatu masalah yang masih perlu diuji secara empiris, untuk mengetahui apakah pernyataan (dugaan/jawaban) itu dapat diterima atau tidak (Sugiyono, 2010: 221)
Dalam penelitian ini yang akan diuji adalah seberapa besar pengaruh Lingkungan Internal dan Lingkungan Eksternal terhadap Kinerja usaha. Dengan memperhatikan karakteristik variabel yang akan diuji, maka uji statistik yang akan digunakan adalah melalui perhitungan analisis regresi dan korelasi.
Langkah-langkah dalam analisisnya sebagai berikut:
76
1. Pengujian Secara Simultan / Total
Melakukan uji F untuk mengetahui pengaruh seluruh variabel bebas secara simultan terhadap variabel terikat.
a. Rumus uji F yang digunakan adalah:
R
2
k
2
(1 R ) F
(n
k 1)
Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui apakah semua variabel bebas secara bersama-sama dapat berperan atas variabel terikat. Pengujian
ini
dilakukan
menggunakan
distribusi
F
dengan
membandingkan antara nilai F – kritis dengan nilai F – test yang terdapat pada tabel Analisis of Variance (ANOVA) dari hasil perhitungan dengan
micro-soft. Jika Fhitung > Fkritis, maka Ho yang
menyatakan bahwa variasi perubahan nilai variabel bebas (lingkungan internal dan eksternal ) tidak dapat menjelaskan perubahan nilai variabel terikat (kinerja usaha) ditolak dan sebaliknya.
Menurut Sugiyono (2009: 183) menghitung keeratan hubungan atau koefisien korelasi antara variabel X dengan Y yang dilakukan dengan cara menggunakan perhitungan analisis koefisien korelasi
Product Moment Method atau dikenal dengan rumus Pearson.
b. Hipotesis
77
Ho :
= 0, Tidak terdapat pengaruh secara simultan antara Lingkungan Internal dan eksternal terhadap kinerja usaha pada Industri
Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati kecamatan Batununggal Bandung
H1 :
≠ 0, Terdapat pengaruh secara simultan antara Lingkungan internal dan eksternal berpengaruh terhadap kinerja usaha pada Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati kecamatan Batununggal Bandung.
c. Kriteria Pengujian
Ho ditolak apabila Fhitung > Ftabel ( α = 0,050)
Menurut Guilford (1956: 480), bahwa tafsiran koefisien korelasi variabel dalam penelitian dapat dikategorikan sebagai berikut:
a) Taksiran koefisien korelasi yang dikategorikan menurut metode Guilford adalah sebagai berikut:
Tabel 3.12 Kategori Korelasi Metode Guilford
Besarnya pengaruh
Bentuk hubungan
0,00 – 0,20
Sangat longgar, dapat diabaikan
0,21 – 0.40
Rendah
0,41 – 0,60
Moderat / cukup
0,61 – 0,80
Erat
0,81 – 1,00
Sangat erat
Apabila pada pengujian secara simultan Ho ditolak, artinya sekurangkurangnya ada
78
dengan nol, maka dilakukan pengujian secara parsial.
2. Pengujian Secara Parsial
Melakukan Uji – t, untuk menguji pengaruh masing-masing variabel bebas terhadap variabel terikat hipotesis sebagai berikut:
a. Rumus Uji T yang digunakan adalah:
b t hitung Se(b) Dimana : b = Koefisien Regresi ganda Se (b)
= Standar eror
Hasilnya bandingkan dengan tabel t untuk derajat bebas n – k – 1 dengan taraf signifikansi 5%.
b. Hipotesis
H01 ;
= 0, Lingkungan Internal tidak berpengaruh terhadap Kinerja
usaha di Industri kecil menengah (IKM) Rajutan Binong Jati kecamatan Batununggal Bandung.
H011 ;
0, Lingkungan Internal berpengaruh terhadap Kinerja usaha
di Industri kecil menengah (IKM) Rajutan Binong Jati kecamatan Batununggal Bandung. H02 ;
= 0, Lingkungan Eksternal tidak berpengaruh terhadap Kinerja
79
Usaha di Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati kecamatan Batununggal Bandung.
H12 ;
≠ 0, Lingkungan Eksternal berpengaruh terhadap Kinerja usaha di Industri kecil menengah (IKM) rajutan Binong jati kecamatan Batununggal Bandung.
c) Kriteria Pengujian
Ho ditolak apabila t hitung < dari ttabel (α
= 0,05) jika menggunakan tingkat
kekeliruan (α = 0,01) untuk di uji dua pihak, maka kriteria penerimaan atau penolakan hipotesis sebagai berikut:
a. Jika thitung ≥ ttabel maka Ho ada di daerah penolakan, berarti Ha diterima artinya antara variabel X dan Y ada hubungannya.
b. Jika thitung ≤ ttabel maka Ho ada di daerah penerimaan, berarti Ha ditolak artinya antara variabel X dan variabel Y tidak ada hubungan
Gambar 3.1 Uji Daerah Penerimaan dan Penolakan Hipotesis
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1
Gambaran Umum Perusahaan
4.1.1
Sejarah Perusahaan
Industri Kecil Menengah Rajutan Binong Jati Bandung adalah salah s atu industri yang bergerak dibidang tekstil di kota Bandung. Pada awalnya, Industri Rajutan Binong Jati adalah usaha yang dilakukan secara turun temurun dan dimulai sejak tahun 1965-an oleh beberapa orang warga setempat yang pernah bekerja di perusahaan pabrik rajutan milik pengusaha Tionghoa di kota Bandung. Juragan-juragan Cina (Tionghoa) ini memasarkan produk rajutannya sendiri dan sebagian produknya di ekspor ke luar negeri.
Dengan meningkatnya permintaan terhadap produk rajutan, para pengusaha Tionghoa tersebut meminta penduduk sekitar untuk memproduksi kerajinan rajutan di rumah masing-masing penduduk dengan meminjamkan mesin rajutan kepada penduduk sekitar. Para pekerja tersebut meminta kepada pengusaha Cina (Tionghoa) untuk mengambil alih produksi rajutan sesuai order . Kemudian dengan meningkatnya permintaan, para pekerja bisa menabung dan akhirnya bisa membeli mesin sendiri. Dengan berbekal keterampilan yang dimilikinya, akhirnya mereka mulai membuka usaha rajut kecil-kecilan sebagai industri rumah tangga.
81
79
Pada awal perkembangannya sekitar tahun 1965-an industri rajut ini dikelola secara kekeluargaan dan perkembangannya belum terlalu luas, namun usaha yang dikembangkan oleh beberapa pengrajin tersebut membawa perubahan bagi masyarakat yang ada di sekitar Kawasan Binong Jati. Kemunculan ini menjadi alternatif baru sebagai sumber pekerjaan bagi masyarakat setempat, karena umumnya pada saat itu perekonomian masyarakat Binong Jati sangat tergantung pada sektor pertanian. Dalam mengembangkan usahanya, para pengrajin mempekerjakan saudara, tetangga, dan masyarakat sekitar yang memiliki minat untuk bergelut dalam usaha rajutan. Tidak adanya kualifikasi dalam tingkat pendidikan dan hanya mengandalkan keterampilan dalam membuat rajutan yang diperoleh secara otodidak atau secara turuntemurun, menjadikan usaha rajutan ini semakin diminati masyarakat setempat. Bahkan tidak sedikit para pekerja dari beberapa para pengarajin yang pada akhirnya mampu membuka usaha rajutan sendiri, dan mulai membuka peluang pekerjaan bagi masyarakatnya.
Pada awal tahun 1975, jumlah permintaan produk rajutan semakin meningkat setelah aktifitas perdagangan grosir pasar baru mulai ramai pada tahun 1975. Semua pemilik industri rajut di kawasan ini memasarkan produknya ke Pasar Baru Bandung dan Pasar Tanah Abang Jakarta. Seiring dengan berjalannya waktu, rajutan Binong Jati mengalami perubahan drastis sekitar tahun 90-an. kegiatan merajut yang awalnya hanya dilakukan oleh ibuibu yang jumlahnya hanya dapat dihitung dengan hitungan jari kini telah terdata lebih dari 200 pengrajin industri rajutan dengan menyerap jumlah tenaga
82
kerja yang jumlahnya mencapai 2000 tenaga kerja dengan menggunakan mesin yang semi modern.
Namun, menjelang tahun 2007, seiring dengan meredupnya Industri Tekstil di Kabupaten Bandung, bisnis rajutan berbahan utama benang ini pun kian meredup ditambah lagi dengan adanya kenaikan harga Bahan Bakar minyak (BBM) pada akhir tahun sebelumnya. Kenaikan harga BBM ini berakibat pada kenaikan harga bahan baku benang, sehingga pada waktu itu, sekitar 40% pengrajin Binong Jati tidak mampu meneruskan usahanya. Dikarenakan mereka tidak mampu bertahan karena ongkos produksi yang tinggi sehingga tidak mampu bersaing dengan harga produk yang murah. Seiring dengan kenaikan bahan baku, output produksi yang dihasilkan tidak stabil, keuntungan yang berkurang dan jumlah pengrajin yang semakin menurun, maka pangsa pasar pun sepi. Situasi semakin parah dikarenakan harus menghadapi persaingan dengan produk impor Cina dan Korea yang lebih murah harganya.
Namun, ditengah kondisi rajutan Binong Jati yang makin terdesak, masih terdapat beberapa pengusaha yang justru mengalami kemajuan dalam usahanya. Mereka berupaya untuk tetap mempertahankan usahanya dengan menempuh langkah-langkah baru dalam bisnisnya. Misalnya dengan menjalin kemitraan dengan perusahaan baru, mencari pasar baru, dan berusaha untuk membuka diri terhadap perubahan. Mereka berpendapat bahwa pemikiran terbuka,
visioner dan
inovatif-lah
yang
sangat
diperlukan
untuk
mempertahankan bisnis rajutan Binong Jati, baik untuk saat ini maupun untuk
83
4.1.2
Struktur Organisasi Perusahaan
Organisasi yang pertama kali didirikan diberi nama KIRBI (Koperasi Industri Rajutan Binong Jati Bandung) yang terbentuk tahun 1995. Organisasi tersebut didirikan karena adanya kebutuhan para pengusaha untuk saling membantu dalam hal pengadaan bahan baku yang sempat mengalami kelangkaan serta membantu penyediaan modal awal untuk usaha dengan jumlah anggota sekitar 200 pengusaha. Industri rajutan yang ada di wilayah Binong Jati bukanlah jenis industri yang mengutamakan persaingan namun merupakan industri kecil yang saling membantu sesama pengusaha. Para pemilik usaha rajutan mendirikan organisasi tersebut sebagai wadah untuk menyalurkan tuntutan dan aspirasinya agar usaha rajutan yang dikelola oleh mereka dapat lebih diperhatikan oleh pihak-pihak yang terkait khususnya pemerintah.
Berikut ini merupakan susunan pengurus pada Koperasi Industri
Rajutan Binong Jati Bandung (KIRBI).
STRUKTUR ORGANISASI PENGURUS KOPERASI INDUSTRI RAJUTAN
84
BINONG JATI BANDUNG
KETUA
SEKRETARIS
BIDANG USAHA
BENDAHARA
BIDANG PERMODALAN
BIDANG PEMASARAN
Sumber : Koperasi Industri Rajutan Binong Jati Bandung
Gambar 4.1 Struktur Pengurus Koperasi Industri Rajutan Binong Jati Bandung
4.1.3
Job Description
Deskripsi jabatan pada Industri Rajutan Binong Jati Bandung sebagaimana telah digambarkan dalam bagan di atas menunjukkan bahwa susunan pengurus Koperasi Indutri Rajutan Binong Jati Bandung (KIRBI)
terdiri atas :
1. Ketua Koperasi
Ketua koperasi yang sekarang dijabat oleh Bapak Dedi Ruhiyat sejak tahun 2010, Merupakan jabatan tertinggi pada Koperasi Industri Rajutan Binong Jati Bandung (KIRBI) yang bertugas memimpin koperasi tersebut dan mengawasi secara keseluruhan serta sebagai pengambil keputusan.
85
2. Sekretaris
Sekretaris pada Koperasi Industri Rajutan Binong Jati Bandung (KIRBI) dijabat oleh Asep Sumarna yang bertugas untuk mengarsipkan segala data dan informasi kegiatan yang berlangsung pada Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung.
3. Bendahara
Untuk bendahara, dipercayakan kepada Suhaya Wondo, yang bertugas mengelola bagian keuangan yang meliputi pemasukan dan
pengeluaran dan dicatat sebagai data perusahaan.
4. Bidang Usaha
Dipercayakan kepada Asep Surahman, bertugas untuk memberikan pengarahan pada anggotanya yang merupakan pengrajin rajutan yang baru merintis agar mereka dapat mengatur manajemen usaha yang dikelolanya.
5. Bidang permodalan
Dipercayakan kepada Asep Suherman, yang bertugas untuk membantu dan memudahkan para anggotanya yang ingin meminjam modal untuk kemajuan usahanya dengan jumlah bunga pinjaman yang tidak memberatkan anggota.
86
6. Bidang pemasaran
Berfungsi untuk membantu anggota agar dapat memasarkan hasil produksinya, khususnya para pengrajin yang baru merintis biasanya masih belum mahir melihat peluang pasar untuk memasarkan hasil produksinya.
4.1.4
Aktifitas Perusahaan
Dilihat dari aspek produksi, proses produksi rajutan di kawasan Binong Jati sudah terspesifikasi. Setiap tahap dilakukan oleh orang yang berbeda. Tahapan paling penting adalah penentuan model dan merajut bahan pakaian. Tapi karena sudah terbiasa, para pekerja di sentra ini bisa menghasilkan lusinan rajutan per hari-nya. rajutan Binong Para pekerja Jati harus tekun dan teliti pada saat mengerjakan pembuatan sweater , jaket, syal , atau kaos rajutan, karena pekerjaan merajut memang membutuhkan kesabaran, mata yang jeli dan tanngan-tangan yang terampil. Pengalaman merajut selama bertahun-tahun membuat proses produksi rajutan di kawasan Binong jati Bandung sangat cepat. Satu rumah produksi bisa menghasilkan 20 lusin hingga 50 lusin rajutan aneka produk fashion per hari. Waktu produksi paling lama dihabiskan pada tahap pembuatan model rajutan yang berlangsung satu sampai dua jam. Inilah tahap paling awal dalam produksi rajutan, setelah tahap model selesai produksi rajutan pun dimulai.
Para pekerja Industri Rajutan di Binong Jati ini bekerja berdasarkan tahapan produksi. Misalnya untuk pembuatan sweater , tahap pertama yaitu merajut. Ada pekerja yang memang khusus merajut pola dan model, karena
87
merajut adalah tahap paling dasar dan paling sulit. Sementara itu, mesinmesin yang dipakai para pengrajin Industri Rajutan di Kawasan Binong Jati hanya berfungsi untuk menjahit. Tahap penyempurnaan hasil rajutan tetap dilakukan secara manual .
Setelah merajut, proses selanjutnya yaitu “ melingking ” yang
tujuannya untuk merapikan bagian tepi rajutan. Tahap selanjutnya yaitu
“mengesom” yang tujuannya untuk membuat jahitan rajutan lebih rapi. Jika jahitan sudah rapi, rajutan akan masuk ke tahap pemasangan kancing dan tahapan paling akhir adalah pengemasan plastik.
Kualitas dan ragam produk dari Rajutan Binong Jati ini memang terbilang cukup baik. Model dasar sweater produksi sentra ini yaitu, sweater standar dengan kerah berbentuk V atau kerah tinggi hingga ujung leher. Selain itu, ada juga model jumper , jaket dengan retsleting dari ujung bawah hingga leher, vest atau rompi, dan Cardigan yang sedang menjadi trend di kalangan masyarakat. (hasil wawancara dengan suhaya wondo tanggal 07 Mei 2012).
Majalah dan televisi merupakan sumber utama memperoleh ide baru dalam mendesain produk rajutan. Kadang-kadang para pengrajin mendatangi toko rajutan yang terkenal dan kemudian pengrajin meniru desain yang ada di toko tersebut. Tetapi tidak sedikit produk para pengrajin yang merupakan hasil dari desain sendiri dan laku di pasaran.
Dilihat dari aspek pemasaran, rajutan buatan para pengrajin di Binong Jati lebih sering didistribusikan ke luar kota. Langganannya adalah penjualpenjual di Pasar Tanah Abang, Jakarta. Namun, sebagai sentra yang berada di kota wisata belanja, pengusaha rajut Binong Jati tidak lupa untuk
88
mendistribusikan barangnya di sekitar kota Bandung juga. Bahkan, pada masa kejayaannya, produk rajutan Binong Jati sering diekspor ke Malaysia, Brunei Darussalam, dan Arab Saudi. Setiap harinya truk-truk besar datang ke kawasan ini untuk mengambil pesanan rajutan.
4.2
Pembahasan Penelitian
Bagian pembahasan ini merupakan hasil dari penelitian yang telah penulis lakukan, yaitu merupakan hasil pengolahan data yang diperoleh dari perusahaan langsung ataupun melalui hasil pengolahan kuesioner yang telah disebar pada 67 responden sebagai sampel. Adapun hasil dari penelitian yang telah dilakukan adalah sebagai berikut:
4.2.1 Karakteristik Responden
Berdasarkan hasil penelitian, berikut ini adalah Jawaban responden atas sejumlah pertanyaan yang diajukan dalam kuesioner yang akan ditampilkan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi. karakteristik responden tersebut dikelompokkan berdasarkan beberapa hal. Diantaranya jenis kelamin, tingkat pendidikan, lama menjadi pengusaha dan usia, maka diperoleh data sebagai berikut:
1. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin
Dari data hasil penelitian yang diperoleh, berikut ini adalah hasil data mengenai karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin:
Tabel 4.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin
89
No
Jenis Kelamin
Jumlah
1
Laki-laki
44
65.67%
2
Perempuan
33
49.25%
67
100,00%
Jumlah
(%)Persentase
Sumber : Data Penelitian Diolah
Berdasarkan tabel 4.1 diatas, dapat diketahui bahwa responden lakilaki sebanyak 65,67% dan perempuan sebanyak 49,25%. Dengan demikian mayoritas yang menjadi responden terbanyak dalam penelitian ini adalah lakilaki. Hal ini dikarenakan dalam menangani usaha dan kegiatan produksi, sangat membutuhkan tenaga yang lebih besar dan lebih kuat sehingga peran laki-laki lebih dominan, sedangkan tenaga kerja perempuan hanya dibutuhkan untuk pekerjaan menjahit dan mengobras karena tidak terlalu membutuhkan tenaga yang banyak.
2. Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan
Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh data mengenai tingkat pendidikan responden yang dapat dilihat pada tabel 4.2 sebagai berikut :
Tabel 4.2 Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan
Tingkat Pendidikan
Jumlah
(%) Persentase
1.
SD
2
2.99%
2.
SMP
2
2.99%
3.
SMA
39
58.21%
4.
Diploma
13
19.40%
5.
Sarjana
5
7.46%
6.
Lainnya
6
8.96%
No
90
Sumber : Data Penelitian Diolah
Berdasarkan tabel 4.2 diatas dapat diketahui tingkat pendidikan responden SMA sebesar 58,21%, kemudian tingkat pendidikan Diploma sebesar 19,40%, Sarjana sebesar 7,46% dan sisanya tingkat pendidikan SD dan SMP dengan persentase sebesar 2,99%. Dengan demikian dapat diketahui bahwa mayoritas tingkat pendidikan responden terbanyak adalah SMA. Hal ini dikarenakan sebagian besar para pengrajin di IKM Rajutan Binong Jati lebih memilih melanjutkan usaha orang tuanya setelah lulus SMA. Menurut hasil penelitian charles schriber dalam buku Buchari Alma (2010:18) bahwa keberhasilan seseorang yang ditentukan oleh pendidikan formal hanya sebesar 15%, dan selebihnya yaitu 85% ditentukan oleh si kap mental atau kepribadian. Menjadi pengrajin di Industri Rajutan Binong Jati tidak memerlukan kualifikasi pendidikan tertentu, tetapi cukup dengan memiliki keterampilan dan keahlian dalam membuat rajutan, sudah bisa menjalankan usaha secara mandiri.
3. Karakteristik Responden Berdasarkan lama menjadi pengusaha
Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh data mengenai lama menjadi pengusaha yang dapat dilihat pada tabel 4.3 sebagai berikut :
Tabel 4.3 Karakteristik Responden Berdasarkan lama menjadi pengusaha
No 1 2
Lama menjadi pengusaha
≤ 10 Tahun ≥ 11 Tahun Jumlah
Sumber : Data Penelitian Diolah
22
(%) Persentase 32,84%
45 67
67,16% 100,00%
Jumlah
91
Berdasarkan tabel 4.3 diatas, diperoleh data karakteristik responden berdasarkan lama menjadi pengusaha yang lebih dari 11 tahun , yaitu sebesar
67,16 % dan sisanya yang telah menjalankan usaha kurang dari 10 tahun yaitu 32,84%. Dengan demikian yang menjadi mayoritas responden terbanyak adalah pengusaha yang telah menjalankan usahanya lebih dari 11 tahun. Hal ini dikarenakan yang menjadi pengrajin di IKM Rajutan Binong Jati Bandung masih didominasi oleh para perintis awal dan terdahulu dan kemudian usahanya diturunkan secara turun temurun kepada anaknya, sehingga para pengrajin tersebut lebih maju dan berpengalaman.
4. Karakteristik Responden Berdasarkan Usia
Berikut ini adalah karakteristik responden berdasarkan usia.diperoleh data sebagai berikut:
Tabel 4.4 Karakteristik Responden Berdasarkan Usia
(%)
No
Usia
Jumlah
1
< 25 tahun
1
1.49%
2 3 4 5
26 – 31 tahun 32 – 37 tahun 38 – 43 tahun 44 tahun ke atas
3 38 19 6
4.48% 56.72% 28.36% 8.96%
Jumlah
67
100,0%
Persentase
Sumber : Data Penelitian Diolah
Berdasarkan tabel 4.4 diatas dapat diketahui bahwa yang menjadi responden usia < 25 Tahun sebesar 1,49 %, usia 26 – 31 tahun sebesar 4,48%, usia 32 – 37 tahun sebesar 56,72%, usia 38 – 43 tahun sebesar 28,36%, dan
92
sisanya usia 44 tahun keatas sebesar 8,96%. Dengan demikian yang menjadi Mayoritas responden terbanyak dalam penelitian ini adalah pengrajin yang berusia antara 32-37 tahun dengan persentase sebesar 56,72%. Hal ini merupakan suatu prospek yang sangat baik, karena pada kisaran usia tersebut merupakan usia masa produktif yang sangat baik dalam menjalankan suatu usaha.
4.3 Analisis Deskriptif
Statistik Deskriptif dilakukan dengan tujuan untuk memberikan gambaran responden dan deskripsi data yang digunakan dalam penelitian.
Dalam penelitian ini variabel yang digunakan adalah Lingkungan Internal, Lingkungan eksternal dan Kinerja Usaha dapat dilihat pada uraian berikut:
4.3.1 Deskriptif Lingkungan Internal pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung.
Lingkungan internal adalah lingkungan organisasi yang ada di dalam suatu organisasi. Ditujukan untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan organisasi relatif dibanding dengan para pesaingnya. Lingkungan internal pada Industri Kecil Menengah Rajutan Binong Jati Bandung akan terungkap melalui jawaban responden terhadap pertanyaan-pertanyaan yang diajukan pada kuesioner. Dalam penelitian yang dilakukan, variabel lingkungan internal diukur dengan 4 indikator yaitu aspek sumber daya manusia, aspek keuangan, aspek teknis produksi dan operasi dan aspek pasar dan pemasaran. Untuk mengetahui gambaran empiris secara menyeluruh tentang lingkungan internal
93
perhitungan persentase skor jawaban responden pada setiap item pertanyaan. Berdasarkan perhitungan diperoleh hasil seperti tampak dalam
tabel berikut ini :
Tabel 4.5 Persentase Skor Jawaban Responden Mengenai Lingkungan Internal Skor Aktual
Skor Ideal
% Skor Aktual
Aspek sumber daya manusia (SDM)
871
1340
65,0
Aspek keuangan
388
670
57,9
Aspek teknis produksi dan operasi
596
1005
59,3
Aspek pasar dan pemasaran
520
1005
51,7
TOTAL
2375
4020
59,08
Indikator
(Sumber : Hasil Pengolahan Data, 2012)
Tabel diatas memperlihatkan bahwa hasil perhitungan persentase total skor dari variabel lingkungan internal sebesar 59,08 berada diantara interval
52,01% – 68,00%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Sentra Industri Kecil Menengah Rajutan Binong Jati Bandung dilihat dari keadaan lingkungan internal secara umum berada cukup Mendukung. Demikian juga bila dilihat berdasarkan indikator yang menunjukkan bahwa persentase skor tanggapan responden pada keempat indikator berada di interval 52,01% – 68,00%, artinya aspek sumber daya manusia (SDM) sudah cukup sesuai dengan yang diinginkan para pengrajin, aspek keuangan yang didapat juga sudah cukup sesuai dengan
94
operasi dinilai cukup mendukung, meskipun dalam sektor ketersediaan bahan baku masih belum sesuai dengan yang diharapkan oleh para pengrajin, hal ini dikarenakan bahan baku yang diperlukan untuk proses produksi mengalami kenaikan harga. Adapun aspek lainnya yaitu aspek pasar dan pemasaran di sektor penetapan harga, sebagian besar para pengrajin mas ih merasa sulit dalam akses menaikkan harga produk pada saat ini karena harus bersaing dengan barang-barang impor yang lebih murah, tetapi disisi lain kegiatan promosi yang dilakukan para pengrajin dinilai cukup meningkat setelah adanya bantuan pinjaman dari lembaga terkait.
1. Tanggapan Responden mengenai Aspek Sumber Daya Manusia (SDM)
Berikut ini adalah tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan yang diajukan pada indikator aspek sumber daya manusia (sdm) mengenai pertanyaan kesesuaian tingkat pendidikan yang diharapkan, tingkat jiwa kepemimpinan, tingkat pengalaman usaha, serta tingkat motivasi dan keterampilan yang diharapkan oleh para pengrajin industri kecil menengah (IKM) rajutan binong jati bandung adalah sebagai berikut:
Tabel 4.6 Kesesuaian Pendidikan Formal karyawan dengan yang diharapkan kategori
Frekuensi
%
Sangat sesuai
2
2.99
Sesuai
19
28.36
Cukup sesuai
31
46.27
Tidak sesuai
13
19.40
Sangat tidak sesuai
2
2.99
Jumlah
67
100.00
95
Berdasarkan
tabel
4.6
diatas,
mayoritas
tanggapan
responden
menyatakan bahwa tingkat pendidikan formal yang diharapkan para pengrajin adalah cukup sesuai dengan persentase sebesar 46,27%. Hal ini dikarenakan para pengrajin/pemilik dalam merekrut karyawan/pegawai tidak
menstandarkan kualifikasi pendidikannya, tetapi memprioritaskan keahlian dan keterampilan yang dimiliki karyawan/pegawainya.
Tabel 4.7 Mengatasi masalah karyawan di perusahaan dengan jiwa kepemimpinan yang dimiliki kategori
Frekuensi
%
Sangat mudah
3
4,48
mudah
6
8,96
Cukup mudah
18
26,87
30
44,78
Sangat sulit
10
14,93
Jumlah
67
100.00
sulit
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan
tabel
4.7
diatas,
tanggapan
mayoritas
responden
menyatakan bahwa para pengrajin di sentra IKM Raj utan Binong Jati Bandung masih mengalami kesulitan dalam mengatasi masalah yang terjadi di perusahaan dengan dasar jiwa kepemimpinan yang dimiliki, dengan persentase sebesar 44,78% yang menyatakan sulit. Hal ini dikarenakan bahwa dalam menjalankan suatu usaha harus memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi untuk memimpin suatu perusahaan, mental yang kuat dan tidak mudah menyerah
96
lain, untuk mencapai tujuan perusahaan diperlukan jiwa kepemimpinan yang sangat tinggi.
Tabel 4.8 Kemampuan meningkatkan kualitas kerja para karyawan dengan pengalaman usaha yang dimiliki kategori
Frekuensi
%
Sangat mampu
6
8.96
Mampu
32
47.76
Cukup mampu
28
41.79
Tidak mampu
0
0.00
Sangat tidak mampu
1
1.49
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel 4.8 di atas tanggapan mayoritas responden dengan persentase sebesar 47,76%. menyatakan bahwa dengan pengalaman usaha yang dimiliki mampu meningkatkan kualitas kerja para karyawan, Hal ini dikarenakan para pengrajin berpendapat bahwa semakin banyak pengalaman usaha yang dimiliki semakin tahu bagaimana cara menjalankan dan meningkatkan usahanya, karena para pengrajin mendapatkan pembelajaran dan pengalaman kegiatan usaha dari kegagalan – kegagalan terdahulu, sehingga pengrajin mengetahui bagaimana cara – cara menjalankan usaha yang baik ataupun yang kurang baik. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian dari Musran Munizu (2010: 37) yang menyatakan bahwa pengalaman atau lama berusaha pada bidang usaha sejenis merupakan kekuatan utama bagi pengusaha.
Tabel 4.9 Peningkatan Motivasi Dan Keterampilan karyawan setelah diberikan pelatihan dan pengarahan kategori
Frekuensi
%
97
Meningkat
7
10.45
Cukup meningkat
32
47.76
Tidak meningkat
18
26.87
Sangat tidak meningkat
7
10.45
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa peningkatan motivasi dan keterampilan karyawan setelah diberikan pelatihan dan pengarahan dinilai cukup meningkat dengan persentase sebesar
47,76%. Karena pada dasarnya dalam menjalankan usaha, pelatihan dan pengarahan sangat penting dilakukan agar dapat memotivasi para karyawan sehingga keterampilan dan keahlian karyawan menjadi lebih baik. Tabel 4.10 Skor tanggapan pengrajin terhadap aspek sumber daya manusia No
Indikator
Skor
1
Kesesuaian pendidikan formal karyawan dengan yang diharapkan
207
2
Mengatasi masalah karyawan di perusahaan dengan jiwa kepemimpinan yang dimiliki
239
3
Kemampuan meningkatkan kualitas kerja para karyawan dengan pengalaman usaha yang dimiliki
243
4
Peningkatan motivasi dan keterampilan karyawan setelah diberikan pelatihan dan pengarahan
182
TOTAL
871
Tabel 4.11 Skor tanggapan pengrajin terhadap aspek sumber daya manusia Skor/Total 871
Skor dalam %
98
Tabel 4.12 Pengkategorian Skor Jawaban Interval Tingkat Intensitas
Krikteria
20% - < 36%
Tidak Mendukung
36% - < 52%
Kurang Mendukung
52% - < 68%
68% - < 84%
Cukup Mendukung Mendukung
84% - < 100%
Sangat Mendukung
Berdasarkan hasil keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 871, dengan pertanyaan sebanyak 4 item, 67 responden dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 1340. Untuk menarik kesimpulan keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikali 100% sehingga didapat nilai 65,0%. Nilai 65,0% berada pada interval 52% - 68%. Dengan demikian, Secara umum aspek sumber daya manusia (SDM) yang ada pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung dinilai cukup mendukung. karena sumber daya manusia (SDM) pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung sudah ada dan dikelola dengan baik oleh para pengrajin.
2. Tanggapan Responden mengenai Aspek Keuangan
Aspek keuangan para pengrajin Industri Kecil Menengah Rajutan Binong Jati Bandung diukur dengan menggunakan 2 item pertanyaan, yaitu tingkat modal usaha seniri dan tingkat modal pinja man. Berikut ini adalah tabel dari hasil tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan pada indikator aspek keuangan yaitu sebagai berikut:
Tabel 4.13 Kemampuan modal usaha yang dimiliki untuk menutupi biaya produksi
99
Sangat Mampu
1
1.49
Mampu
8
11.94
Cukup Mampu
20
29.85
Tidak Mampu
28
41.79
Sangat tidak mampu
10
14.93
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa kemampuan modal usaha yang dimiliki tidak mampu menutupi biaya produksi yang tinggi dengan persentase sebesar 41,79%. Hal ini dikarenakan modal para pengrajin di sentra IKM Rajutan Binong Jati Bandung terbatas hanya mengandalkan uang sendiri untuk modal usaha.
Tabel 4.14 Peningkatan Kualitas Kerja Perusahaan Jika Mendapatkan Mendapatkan Modal Pinjaman kategori
Frekuensi
%
Sangat meningkat
7
10.45
Meningkat
16
23.88
Cukup meningkat
39
58.21
Tidak meningkat
4
5.97
Sangat tidak meningkat
1
1.49
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa peningkatan kualitas kerja perusahaan jika mendapatkan modal pinjaman adalah cukup meningkat dengan persentase pers entase sebesar sebes ar 58,21% . hal ini mengindikasikan bahwa dengan adanya modal pinjaman dari pihak lain dapat
100
mempercepat proses produksi dan meningkatkan kualitas kerja perusahaan Rajutan di Binong Jati Bandung.
Tabel 4.15 Skor Tanggapan Para Pengrajin Mengenai Aspek Keuangan No
Indikator
Skor
1
Kemampuan modal usaha yang dimiliki untuk menutupi biaya produksi
163
2
Peningkatan Kualitas kerja perusahaan jika mendapatkan Modal Pinjaman
225
TOTAL
388
Tabel 4.16 Skor Tanggapan Para Pengrajin Mengenai Aspek Keuangan Skor/Total 388
Skor dalam %
Tabel 4.17 Pengkategorian Skor Jawaban Interval Tingkat Intensitas
20% - < 36% 36% - < 52%
Krikteria
Tidak Mendukung kurang Mendukung
68% - < 84%
Cukup Mendukung Mendukung
84% - < 100%
Sangat Mendukung
52% - < 68%
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 388, dengan pertanyaan sebanyak 2 item, 67 responden dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat hasil nilai skor ideal sebesar 670. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan
101
57,9% berada pada interval 52% - 68% , secara umum aspek keuangan di sentra se ntra IKM Rajutan Binong Jati Bandung dinilai cukup mendukung dan masih perlu diperhatikan aspek keuangannya agar lebih ditingkatkan ditingkatkan lagi sehingga sehingga dapat dapat lebih mendukung dan memperlancar kegiatan usaha para pengrajin.
3. Tanggapan Responden mengenai Aspek Teknis Produksi Dan Operasi.
Aspek teknis produksi dan operasi pada sentra IKM Rajutan Binong Jati Bandung diukur dengan menggunakan 3 item pertanyaan, yaitu: tingkat ketersediaan bahan baku, tingkat ketersediaan mesin dan peralatan, tingkat teknologi modern dan kualitas. Berikut ini adalah tabel distribusi frekuensi tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan pada indikator aspek teknis produksi dan operasi.
Tabel 4.18 Tingkat proses produksi rajutan jika harga bahan baku mengalami kenaikan kategori
Frekuensi
%
Sangat cepat
0
0.00
cepat
1
1.49
Cukup cepat
11
16.42
lambat
29
43.28
Sangat lambat
26
38.81
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat perputaran perputara n produksi usaha menjadi lambat apabila harga bahan baku mengalami kenaikan dengan persentase sebesar 43,28%. Karena jika harga bahan baku naik, dipastikan bahwa para pengrajin harus menekan ongkos
102
produksi semaksimal mungkin karena keterbatasan modal usaha yang dimiliki oleh para pengrajin.
Tabel 4.19 kemampuan mesin/peralatan yang dimiliki untuk meningkatkan kinerja produksi perusahaan kategori
Frekuensi
%
Sangat mampu
4
5.97
Mampu
21
31.34
Cukup mampu
38
56.72
Tidak mampu
4
5.97
Sangat tidak mampu
0
0.00
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa kemampuan mesin/peralatan yang dimiliki dinilai cukup mampu meningkatkan kinerja produksi perusahaan dengan persentase sebesar
56,72%. Hal ini dikarenakan apabila menggunakan mesin/peralatan milik sendiri, proses produksi menjadi cepat sehingga dapat menghemat waktu dan tenaga. Tabel 4.20 Peningkatan kualitas kerja para karyawan dengan adanya ketersediaan Teknologi Modern Kategori
Frekuensi
%
Sangat meningkat
11
16.42
Meningkat
32
47.76
Cukup meningkat
21
31.34
Tidak meningkat
0
0.00
Sangat tidak meningkat
3
4.48
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
103
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa peningkatan kualitas kerja karyawan dengan adanya teknologi modern dinilai meningkat dengan persentase sebesar 47,76%. Karena pada dasarnya jika dalam suatu usaha menggunakan teknologi yang modern, hasil produksi dapat lebih baik dan berkualitas, selain itu waktu dan tenaga yang digunakan lebih efektif dan efisien dengan menggunakan teknologi modern pada proses produksi.
Tabel 4.21 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Teknis Produksi Dan Operasi No
Indikator
Skor
1
Tingkat proses produksi rajutan jika harga bahan baku mengalami kenaikan
121
2
kemampuan mesin/peralatan yang dimiliki untuk meningkatkan kinerja produksi perusahaan
226
3
Peningkatan kualitas kerja para karyawan dengan adanya ketersediaan Teknologi Modern
249
TOTAL
596
Tabel 4.22 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Teknis Produksi Dan Operasi Skor/Total 596
Skor dalam %
Tabel 4.23 Pengkategorian Skor Jawaban Interval Tingkat Intensitas
Krikteria
104
20% - < 36%
Tidak Mendukung
36% - < 52%
Kurang mendukung
52% - < 68%
68% - < 84%
Cukup mendukung Mendukung
84% - < 100%
Sangat Mendukung
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 703, dengan pertanyaan sebanyak 3 item, 67 responden dengan skor yang paling tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 1005. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan dengan 100%, sehingga didapat nilai sebesar 59,3%. Nilai 59,3% berada pada interval 52% - 68%, Dengan demikian tanggapan responden mengenai aspek teknis produksi dan operasi dinilai sudah cukup mendukung, tetapi perlu ditingkatkan kembali pada beberapa sektor agar menjadi lebih baik lagi.
4. Tanggapan Responden Mengenai Aspek Pasar Dan Pemasaran
Aspek pasar dan pemasaran pada sentra IKM Rajutan Binong Jati Bandung diukur menggunakan 3 item pertanyaan, yaitu tingkat penetapan harga bersaing, tingkat kegiatan promosi, serta tingkat saluran distribusi dan wilayah pemasaran. Berikut ini adalah tabel hasil distribusi frekuensi tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan yang diajukan mengenai aspek pasar dan pemasaran, yaitu sebagai berikut:
Tabel 4.24 Kemampuan Menawarkan Harga Produk Untuk Bersaing Dengan Produk Lain kategori
Frekuensi
%
105
Mampu
4
5.97
Cukup mampu
15
22.39
Tidak mampu
33
49.25
Sangat tidak mampu
13
19.40
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel 4.24 diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan kemampuan menawarkan harga produk agar dapat
bersaingdengan produk lain dinilai tidak mapu dan sulit oleh para pengrajin dengan persentase sebesar 49,25%. Karena harga produk rajutan impor yang beredar di pasaran lebih murah dibandingkan dengan harga produk rajutan Binong Jati Bandung, sehingga sulit untuk menaikkan harga di pasaran.
Tabel 4.25 Tingkat Prefensi Promosi Yang Dilakukan Untuk Memasarkan Produk Rajutan kategori
Frekuensi
%
Sangat cepat
10
14.93
Cepat
10
14.93
Cukup cepat
39
58.21
Lambat
5
7.46
Sangat Lambat
3
4.48
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa prefensi promosi yang dilakukan untuk memasarkan produk rajutan dinilai cukup cepat oleh para pengrajin dengan persentase s ebesar 58,21%. Hal ini mengindikasikan bahwa para pengrajin secara terus-menerus melakukan kegiatan promosi, seperti pembuatan katalog, promosi secara online dan
106
melalui media cetak dan elektronik seperti koran, majalah, dan televisi, sehingga tingkat prefensi kegiatan promosi menjadi tinggi.
Tabel 4.26 Kemudahan Sistem Saluran Distribusi Produk Rajutan Ke Daerah Lain Untuk Saat Ini kategori
Frekuensi
%
Sangat mudah
1
1.49
Mudah
12
17.91
Cukup mudah
8
11.94
Tidak mudah
27
40.30
Sangat tidak mudah
19
28.36
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa akses saluran distribusi dan pemasaran ke daerah lain untuk saat ini dinilai tidak mudah, karena memasarkan suatu produk ke daerah lain dan daerah baru tidak mudah dilakukan, butuh proses dan tahapan yang cukup lama agar produk bisa dikenal di daerah lain dan wilayah pemasaran produk Rajutan Binong Jati hanya mengandalkan beberapa daerah dan wilayah tertentu. Belum ada peningkatan dalam saluran distribusi dan wilayah pemasaran.
Tabel 4.27 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Pasar Dan Pemasaran No
Indikator
Skor
1
Kemampuan menawarkan harga produk untuk bersaing dengan produk lain
150
2
Tingkat prefensi promosi yang dilakukan untuk memasarkan produk rajutan
220
107
3
Kemudahan sistem saluran distribusi produk rajutan ke daerah lain untuk saat ini
150
TOTAL
520
Tabel 4.28 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Pasar Dan Pemasaran Skor/Total 520
Skor dalam %
Tabel 4.29 Pengkategorian Skor Jawaban Interval Tingkat Intensitas
20% - < 36% 36% - < 52%
Krikteria
Tidak Mendukung kurang Mendukung
52% - < 68% 68% - < 84%
Cukup Mendukung
84% - < 100%
Sangat Mendukung
Mendukung
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 520, dengan pertanyaan sebanyak 3 item, 67 responden, dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 1005. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan skor ideal, kemudian dikalikan dengan 100% sehinga didapat nilai sebesar 51,7%. Nilai 51,7% berada pada interval 52% - 68%, dengan demikian aspek pasar dan pemasaran di sentra IKM Rajutan Binong Jati
Bandung dinilai kurang mendukung. Hal ini mengindikasikan bahwa masih perlu perbaikan pada aspek pasar dan pemasaran yang dirasa masih kurang baik bagi para pengrajin, dengan cara memberikan pelatihan dan perbaikan terusmenerus pada usaha rajutannya agar menjadi lebih baik lagi sesuai dengan tujuan perusahaan.
108
Bandung.
Lingkungan eksternal adalah lingkungan yang berada diluar organisasi yang dapat menciptakan peluang dan ancaman atas keberadaan suatu organisasi. Dalam penelitian ini, lingkungan eksternal diukur dengan menggunakan 3 (tiga) indikator dan dioperasionalisasikan menjadi 7 item pertanyaan, yaitu mengenai Aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil, Aspek sosial, budaya, dan ekonomi, serta Aspek peranan Lembaga terkait. Untuk mengetahui gambaran empiris secara menyeluruh mengenai keadaan lingkungan eksternal pada Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung, maka dilakukan perhitungan persentase skor ja waban responden pada setiap item pertanyaan. Hasil perhitungan tanggapan
responden dapat dilihat pada tabel berikut ini:
Tabel 4.30 Persentase Skor Jawaban Responden Mengenai Lingkungan Eksternal
Skor Aktual
Skor Ideal
% Skor Aktual
Aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil
509
1005
50,6
Aspek sosial, budaya, dan ekonomi
331
670
49,4
Aspek peranan lembaga terkait
338
670
50,4
1178
2345
50,2
Indikator
TOTAL (Sumber : Hasil Pengolahan Data, 2012)
Tabel diatas memperlihatkan bahwa hasil perhitungan persentase total skor dari variabel lingkungan eksternal sebesar 50,2%, berada diantara interval 36% - 52% denngan demikian dapat disimpulkan bahwa keadaan lingkungan
109
pada kategori kurang mendukung. Demikian pula jika dilihat berdasarkan indikator, jawaban dari para responden mengenai tingkat peraturan dan regulasi yang pro terhadap bisnis dinilai kurang mendukung oleh para pengrajin dengan persentase skor yang cukup tinggi yaitu 70,15%, hal ini dikarenakan adanya peraturan dan regulasi kebijakan terhadap bisnis yang cenderung berubah-ubah dan kurang memperhatikan keberadaan usaha kecil yang hanya tergantung pada keadaan sekitar perusahaan. Disamping peraturan dan regulasi yang dinilai kurang mendukung, tetapi aspek lain seperti tingkat pembinaan melalui dinas terkait dinilai cukup mendukung oleh para pengrajin. Agar lebih jelas lagi, penulis juga menyajikan gambaran mengenai keadaan lingkungan eksternal pada masing-masing butir pertanyaan yang diukur dengan menggunakan 3 (tiga) indikator dan dioperasionalisasikan menjadi 7 pertanyaan, berikut ini adalah tanggapan responden terhadap setiap butir pertanyaan pada masingmasing indikator.
1. Tanggapan Responden Mengenai Aspek Kebijakan Pemerintah Di Sektor Usaha Kecil
Aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil bagi para pengrajin di sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung diukur menggunakan 3 item pertanyaan. Berikut ini adalah tabel hasil distribusi frekuensi tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan mengenai aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil.
Tabel 4.31 Pembinaan Dari Dinas Terkait Dalam Mendukung Usaha Rajutan kategori
Frekuensi
%
110
Baik
4
5.97
Cukup baik
33
49.25
Tidak baik
14
20.90
Sangat tidak baik
7
10.45
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden mengenai aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil, menyatakan bahwa dengan adanya pembinaan dari dinas terkait untuk mendukung usaha rajutan dinilai cukup baik dengan persentase sebesar 49,25%, karena dengan adanya pembinaan dari dinas terkait, diharapkan usaha yang telah ada diperbaiki kembali agar menjadi lebih baik, maju, terarah dan terstruktur, dengan adanya pembinaan, maka para pengrajin berpendapat bahwa peran dinas terkait masih ada serta masih memperhatikan dan mengutamakan keberadaan usaha kecil
Tabel 4.32 Dampak Regulasi Pemerintah Terhadap Usaha Bisnis Rajutan kategori
Frekuensi
%
Sangat baik
0
0.00
Baik
0
0.00
Cukup baik
6
8.96
Tidak baik
47
70.15
Sangat tidak baik
14
20.90
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas responden menyatakan bahwa dampak peraturan dan regulasi bisnis yang telah ditetapkan oleh pemerintah terhadap usaha bisnis rajutan dinilai tidak baik dengan persentase sebesar
111
konsisten mengenai beberapa hal seperti kenaikan harga bahan baku, diadakannya perdagangan bebas, naiknya tarif dasar listri,dll, yang dinilai oleh para pengrajin belum merupakan kebijakan yang baik dan belum berdampak positif bagi usaha mereka. Oleh karena itu sebaiknya para pengrajin selalu membuat variasi produk rajutannya, seperti menciptakan produk-produk baru dan menekan biaya produksi semaksimal mungkin. Dengan melakukan hal-hal tersebut, diharapkan produk rajutan binong jati bandung bisa memenangkan persaingan di pasaran.
Tabel 4.33 Tingkat Penyiapan Lokasi Usaha Dari Dinas/Lembaga Terkait Bagi Usaha Rajutan kategori
Frekuensi
%
Sangat sesuai
3
4.48
Sesuai
12
17.91
Cukup sesuai
31
46.27
Tidak sesuai
11
16.42
Sangat tidak sesuai
10
14.93
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat penyiapan lokasi usaha dari dinas/lembaga terkait dinilai cukup sesuai oleh para pengrajin dengan persentase sebesar 46,27%. Hal ini mengindikasikan bahwa pelatihan, pengarahan, penyiapan lokasi usaha, dan penyediaan informasi yang diadakan dan diarahkan oleh dinas/lembaga te rkait berdampak positif dan bermanfaat bagi kelangsungan usaha rajutan para pengrajin di binong jati bandung, sehingga bisa sedikit membantu usaha para pengrajin.
112
Tabel 4.34 Skor tanggapan pengrajin mengenai aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil No
Indikator
Skor
1
Adanya pembinaan dari dinas terkait untuk mendukung usaha rajutan
195
2
Dampak regulasi pemerintah terhadap usaha bisnis rajutan
126
3
Tingkat Penyiapan Lokasi Usaha dari dinas/lembaga terkait bagi usaha rajutan
188
TOTAL
509
Tabel 4.35 Skor tanggapan pengrajin mengenai aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil Skor/Total 509
Skor dalam %
Tabel 4.36 Pengkategorian Skor Jawaban Interval Tingkat Intensitas
Krikteria
20% - < 36%
Tidak Mendukung
36% - < 52%
Kurang Mendukung
52% - < 68%
Cukup Mendukung
68% - < 84%
Mendukung
84% - < 100%
Sangat Mendukung
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 509, dengan pertanyaan sebanyak 3 item, 67 responden dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar
1005. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan 100% sehingga didapat nilai sebesar 50,67%. Nilai 50,67% berada pada interval 36% - < 52% dan secara umum
113
bagi para pengrajin di Sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung. hal ini mengindikasikan bahwa aspek kebijakan pemerintah di sektor usaha kecil harus lebih diperhatikan oleh pemerintah agar menjadi lebih baik lagi, dengan memberikan pengarahan, pelatihan, dan pengawasan sehingga dapat membantu dan menambah wawasan serta keterampilan para pengrajin rajutan dalam mengembangkan usahanya. 2. Tanggapan Responden Mengenai Aspek Sosial, Budaya, Dan Ekonomi
Aspek sosial, budaya, dan ekonomi para pengrajin di sentra industri kecil menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung diukur dengan menggunakan 2 (dua) item pertanyaan, yaitu tingkat selera konsumen dan tingkat gaya hidup masyarakat. Berikut ini adalah tabel hasil distribusi frekuensi terhadap setiap pertanyaan mengenai aspek sosial,budaya,dan ekonomi.
Tabel 4.37 Dampak Selera Konsumen Terhadap Produk Rajutan Untuk Saat Ini kategori
Frekuensi
%
Sangat baik
3
4.48
Baik
11
16.42
Cukup baik
14
20.90
Tidak baik
29
43.28
Sangat tidak baik
10
14.93
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat selera konsumen terhadap produk rajutan untuk saat ini dinilai tidak baik dengan persentase sebesar 43,28%, hal ini mengindikasikan bahwa masyarakat lebih tertarik menggunakan produk rajutan impor yang lebih murah dan berkualitas dari segi model rajutannya dibandingkan dengan produk rajutan dari Binong Jati, kemudian selera dan keinginan set iap konsumen berbeda-beda
114
dan berubah-ubah. Hal inilah yang dinilai tidak baik dan menghambat proses produksi bagi para pengrajin rajutan.
Tabel 4.38 Peningkatan Pembelian Terhadap Produk Rajutan Yang Dihasilkan Seiring Dengan Meningkatnya Trend Gaya Hidup Masyarakat Pada Saat Ini kategori
Frekuensi
%
Sangat meningkat
5
7.46
Meningkat
8
11.94
Cukup meningkat
18
26.87
Tidak meningkat
15
22.39
Sangat tidak meningkat
21
31.34
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa pembelian terhadap produk rajutan yang dihasilkan seiring dengan meningkatnya trend gaya hidup masyarakat saat ini dinilai sangat tidak meningkat oleh para pengrajin dengan persentase sebesar 31,34%. Karena menurut para pengrajin, meskipun produk rajutannya sudah disesuaikan dengan trend masyarakat untuk saat ini tetapi tetap saja daya beli masyarakat pada produk rajutan tersebut tidak ada peningkatan. Masyarakat lebih memilih produk rajutan impor yang banyak beredar di pasaran, seperti rajutan yang berasal dari Cina dan Korea.
Tabel 4.39 Skor tanggapan pengrajin mengenai aspek sosial, budaya, dan ekonomi
115
1
Tingkat selera konsumen terhadap produk rajutan untuk saat ini
169
2
Peningkatan pembelian terhadap produk rajutan yang dihasilkan seiring dengan meningkatnya trend gaya hidup masyarakat pada saat ini
162
TOTAL
331
Tabel 4.40 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Sosial, Budaya, Dan Ekonomi Skor/Total 331
Skor dalam %
Tabel 4.41 Pengkategorian Skor Jawaban Krikteria
Interval Tingkat Intensitas
20% - < 36%
Tidak baik
36% - < 52%
Kurang Baik
52% - < 68%
Cukup Baik
68% - < 84%
Baik
84% - < 100%
Sangat Baik
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 331, dengan pertanyaan sebanyak 2 item, 67 responden, dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 670. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan 100% sehingga didapat nilai 49,4%. Nilai 49,4% berada pada interval 36% - <52% dan secara umum aspek sosial, budaya, dan ekonomi dinilai kurang baik. hal ini dikarenakan Bahwa selera konsumen dan trend gaya hidup masyarakat yang berubah-ubah pada saat
116
Jati Bandung, karena produk rajutan yang dihasilkan kurang bisa menyaingi produk-produk impor yang banyak beredar di pasaran, sehingga produk rajutan lokal dari binong jati bandung kurang bisa bersaing dengan produk impor di pasaran. Oleh karena itu para pengrajin harus melakukan inovasi dan variasi pada produk rajutannya agar bisa memenangkan persaingan pasar.
3. Tanggapan Responden Mengenai Aspek Peranan Lembaga Terkait
Aspek peranan lembaga terkait para pengrajin di sentra industri kecil menengah diukur dengan menggunakan 2 (dua) item pertanyaan. yaitu tingkat bimbingan dan pelatihan, kemudian tingkat monitoring dan evaluasi. Berikut ini adalah tabel hasil distribusi frekuensi tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan mengenai aspek peranan lembaga terkait.
Tabel 4.42 Kemampuan Meningkatkan Kualitas Perusahaan Dengan Adanya Bimbingan Dan Pelatihan Oleh Lembaga Terkait kategori
Frekuensi
%
Sangat mampu
3
4.48
mampu
5
7.46
Cukup mampu
24
35.82
Tidak mampu
28
41.79
Sangat tidak mampu
7
10.45
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa kemampuan meningkatkan kualitas perusahaan dengan adanya bimbinngan dan pelatihan oleh lembaga terkait dinilai tidak mampu meningkatkan kualitas kerja perusahaan dengan persentase sebesar 41,79%.
117
masih kurang dan belum diadakan secara rutin. Sehingga para pengrajin berpendapat bahwa bimbingan dan pelatihan yang diadakan kurang maksimal.
Tabel 4.43 Dukungan Terhadap Usaha Rajutan Dengan Adanya Monitoring Dan Evaluasi Dari Lembaga Terkait kategori
Frekuensi
%
Sangat mendukung
2
2.99
Mendukung
5
7.46
Cukup mendukung
30
44.78
Tidak mendukung
18
26.87
Sangat tidak mendukung
12
17.91
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa dengan diadakannya monitoring dan evaluasi oleh lembaga terkait cukup mendukung kualitas kerja perusahaan dengan persentase sebesar 44,78%. Karena dengan adanya dan evaluasi dari lembaga terkait, para pengrajin dapat mengetahui kekurangan dan kelebihan perusahaan yang mereka jalankan sehingga para pengrajin bisa mengambil keputusan dan memperbaiki kekurangan-kekurangan perusahaan mereka.
Tabel 4.44 Skor tanggapan pengrajin mengenai aspek peranan lembaga terkait No
Indikator
Skor
1
Kemampuan meningkatkan kualitas perusahaan dengan adanya bimbingan dan pelatihan oleh lembaga terkait
170
2
Dukungan terhadap usaha rajutan dengan adanya monitoring dan evaluasi dari lembaga terkait
168
TOTAL
338
118
Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Aspek Peranan Lembaga Terkait Skor/Total 338
Skor dalam %
Tabel 4.46 Pengkategorian Skor Jawaban
Interval Tingkat Intensitas
Krikteria
20% - < 36%
Tidak Mendukung
36% - < 52%
Kurang Mendukung
52% - < 68%
Cukup Mendukung
68% - < 84%
Mendukung
84% - < 100%
Sangat Mendukung
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 338, dengan pertanyaan sebanyak 2 item, 67 responden dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 670. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan dengan 100%, sehingga didapat nilai 50,4%. Nilai 50,4% berada pada interval 36% - <52% dengan demikian secara umum aspek peranan lembaga terkait dinilai kurang mendukung. hal ini dikarenakan bimbingan, pelatihan, dan monitoring serta evaluasi yang diadakan oleh lembaga terkait dinilai masih kurang maksimal oleh para pengrajin karena keterbatasan waktu dan tempat yang disediakan oleh lembaga terkait, sehingga perlu ditingkatkan lagi agar kegiatan usaha para pengrajin lebih baik lagi. 4.3.3 Deskriptif Kinerja Usaha Pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung.
Kinerja usaha (business performance) adalah merujuk pada tingkat
119
usaha pada sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung akan terungkap melalui jawaban responden terhadap pertanyaan-pertanyaan yang diajukan pada pada kuesioner. Kinerja usaha diukur dengan menggunakan 4 indikator dan dioperasionalisasikan menjadi 8 pertanyaan. untuk mengetahui gambaran secara menyeluruh mengenai kinerja usaha pada Industri Rajutan Binong Jati Bandung, maka dilakukan perhitungan persentase skor jawaban responden pada setiap item pertanyaan. berdasarkan perhitungan, maka diperoleh hasil pada tabel di bawah ini:
Tabel 4.47 Persentase Skor Jawaban Responden Mengenai kinerja usaha Skor Aktual
Skor Ideal
% Skor Aktual
Tingkat penjualan
364
670
54,3
Tingkat keuntungan
320
670
47,8
Tingkat pengembalian modal
417
670
62,2
Tingkat pangsa pasar yang diraih
359
670
53,6
1460
2680
54,5
Indikator
TOTAL (Sumber : Hasil Pengolahan Data, 2012)
Tabel diatas memperlihatkan bahwa hasil perhitungan persentase total skor dari variabel kinerja usaha sebesar 54,5% berada di interval 52% - 68%. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa kinerja usaha di Industri Kecil Menengah Rajutan Binong Jati Bandung dinilai cukup tinggi. Demikian pula bila dilihat berdasarkan indikator, terlihat bahwa persentase
tanggapan
responden pada keempat indikator berada pada interval 52% - 68% dan dinilai cukup tinggi, artinya tingkat penjualan, tingkat pertumbuhan pasar, dan tingkat pangsa pasar yang diraih sudah cukup tinggi, sedangkan tingkat keuntungan
120
dinilai belum sesuai dengan apa yang diharapkan oleh para pengrajin, hal ini dikarenakan para pengrajin masih merasa laba/keuntungan yang dihasilkan belum sesuai dengan yang diharapkan dan diinginkan karena sebagian laba usaha/keuntungan yang dihasikan harus dipakai apabila terjadi masalah dalam usahanya, seperti harga bahan baku naik, sehingga ongkos produksi usahapun ikut naik. Oleh karena itu para pengrajin harus bisa menekan ongkos biaya produksi. Berikut ini adalah gambaran tanggapan responden terhadap setiap butir pertanyaan pada masing masing indikator.
1. Tanggapan Responden Mengenai Tingkat Penjualan
Tingkat penjualan pada sentra industri rajutan binong jati bandung diukur dengan menggunakan 2 (dua) item pertanyaan, yaitu mengenai tingkat pertumbuhan penjualan dan tingkat penjualan produk. Berikut ini adalah tabel hasil distribusi frekuensi tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan pada indikator tingkat penjualan.
Tabel 4.48 Peningkatan Pertumbuhan Penjualan Produk Pada Saat Ini kategori
Frekuensi
%
Sangat meningkat
1
1.49
Meningkat
4
5.97
Cukup meningkat
39
58.21
Tidak meningkat
21
31.34
Sangat tidak meningkat
2
2.99
Jumlah
67
100.00
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa peningkatan pertumbuhan penjualan pada saat ini adalah cukup meningkat dengan persentase sebesar 58,21%, hal ini mengindikasikan bahwa
121
pertumbuhan penjualan pada saat ini cukup meningkat, berdampak positif bagi perkembangan usahanya.
Tabel 4.49 Perputaran Penjualan Produk Rajutan Untuk Saat Ini kategori
Frekuensi
%
Sangat baik
3
4.48
Baik
2
2.99
Cukup baik
35
52.24
Tidak baik
27
40.30
Sangat tidak baik
0
0.00
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden mengenai tingkat penjualan produk pada saat ini adalah cukup baik dengan persentase sebesar 52,24%. Hal ini mengindikasikan bahwa menurut para pengrajin dengan dilaksanakannya promosi penjualan melalui situs penjualan online dan secara ritel berdampak positif sesuai dengan yang diharapkan para pengrajin sebelumnya.
Tabel 4.50 Skor tanggapan pengrajin mengenai tingkat penjualan No
Indikator
Skor
1
Peningkatan Pertumbuhan Penjualan produk pada saat ini
182
2
Perputaran Penjualan Produk rajutan untuk saat ini
182
TOTAL
364
122
Skor tanggapan pengrajin mengenai tingkat penjualan Skor/Total 364
Skor dalam %
Tabel 4.52 Pengkategorian Skor Jawaban Krikteria
Interval Tingkat Intensitas
20% - < 36%
Sangat Rendah
36% - < 52%
Rendah
52% - < 68%
68% - < 84%
Cukup Tinggi Tinggi
84% - < 100%
Sangat Tinggi
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 364 dengan pertanyaan sebanyak 2 (dua) item pertanyaan, 67 responden, dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 670. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan dengan 100% sehingga didapat nilai sebesar 54,3%. Nilai 54,3% berada pada interval 52% - < 68%, dengan demikian bahwa tingkat penjualan pada Sentra Industri Rajutan Binong Jati Bandung dinilai cukup tinggi, meskipun di sisi lain menurut para pengrajin mengenai tingkat laba usaha yang dihasilkan belum sesuai dengan yang diharapkan, tetapi para pengrajin
yakin bahwa laba yang dihasilkan di
kemudian hari pasti akan mencapai titik maksimal. Oleh karena itu para pengrajin harus mampu memanfaatkan kesempatan dan peluang yang ada.
2. Tanggapan Responden Mengenai Tingkat Keuntungan
123
Tingkat keuntungan pada sentra industri kecil menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung diukur dengan menggunakan 2 (dua) item pertanyaan, yaitu mengenai tingkat pertumbuhan keuntungan dan tingkat laba usaha yang dihasilkan. Berikut ini adalah tabel hasil distribusi tanggapan responden terhadap setiap item pertanyaan pada aspek tingkat keuntungan.
Tabel 4.53 Tingkat Pertumbuhan Keuntungan Usaha Rajutan Untuk Saat Ini kategori
Frekuensi
%
Sangat baik
1
1.49
Baik
3
4.48
Cukup baik
34
50.75
Tidak baik
28
41.79
Sangat tidak baik
1
1.49
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat pertumbuhan keuntungan usaha pada saat ini adalah cukup baik dengan persentase sebesar 50,75%. Karena dengan adanya sistem penjualan secara online, produk Rajutan di Binong Jati Bandung mulai meningkat sehingga pertumbuhan keuntungan mulai membaik sesuai dengan yang diharapkan para pengrajin. Dan para pengrajin berharap pertumbuhan keuntungan menjadi lebih maksimal.
124
Tingkat Laba Usaha Yang Dihasilkan Saat Ini Dengan Yang Diharapkan kategori
Frekuensi
%
Sangat sesuai
2
2.99
Sesuai
3
4.48
Cukup sesuai
14
20.90
Tidak sesuai
32
47.76
Sangat tidak sesuai
16
23.88
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat laba usaha yang dihasilkan tidak sesuai dengan yang diharapkan oleh para pengrajin dengan persentase sebesar 47,76%, karena menurut para pengrajin, laba usaha yang dihasilkan belum maksimal dan belum sesuai dengan yang diharapkan oleh para pengrajin. Meskipun pertumbuhan keuntungan cukup baik, tetapi para pengrajin menilai laba yang dihasilkan masih kurang. Oleh karena itu para pengrajin harus mencari alternatif lain agar laba usaha yang dihasilkan bisa lebih meningkat lagi.
Tabel 4.55 Skor tanggapan pengrajin mengenai tingkat keuntungan No
Indikator
Skor
1
Tingkat Pertumbuhan Keuntungan usaha rajutan untuk saat ini
176
2
Tingkat Laba Usaha Yang Dihasilkan saat ini dengan yang diharapkan
144
TOTAL
320
Tabel 4.56 Skor tanggapan pengrajin mengenai tingkat keuntungan Skor/Total
Skor dalam %
125
320
Tabel 4.57 Pengkategorian Skor Jawaban Krikteria
Interval Tingkat Intensitas
20% - < 36%
Sangat Rendah
36% - < 52%
Rendah
52% - < 68%
Cukup Tinggi
68% - < 84%
Tinggi
84% - < 100%
Sangat Tinggi
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 320, dengan pertanyaan sebanyak 2 (dua) item, 67 responden dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 670. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan 100% sehingga didapat nilai sebesar 47,76%. Nilai 47,76% berada pada interval 36% - <52%, secara umum masih dinilai rendah. hal ini dikarenakan keuntungan yang diperoleh para pengrajin berkurang karena ongkos dan biaya proses produksi meningkat, sehingga laba usaha yang dihasilkan berkurang karena terjadi kenaikan pada aspek-aspek tertentu, seperti naiknya harga bahan baku. Oleh karena itu para pengrajin harus bisa menekan biaya produksi dengan cara mencari alternatif lain seperti membuat inovasi pada produk rajutannya dengan cara sedikit menambahkan kain ataupun bahan dan acessories lainnya selain benang wol.
3. Tanggapan Responden Mengenai Tingkat Pertumbuhan Modal
Tingkat pertumbuhan modal pengrajin pada sentra industri kecil menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung diukur dengan menggunakan 2
126
(dua) item pertanyaan, yaitu tingkat pertumbuhan modal kerja, dan tingkat akumulasi pengembalian modal. Berikut ini adalah tabel hasil distribusi tanggapan responden terhadap setiap butir pertanyaan mengenai tingkat pertumbuhan modal.
Tabel 4.58 Tingkat Pertumbuhan Modal Usaha Jika Ada Pinjaman Dari Perbankan/Lembaga Terkait Lainnya kategori
Frekuensi
%
Sangat cepat
10
14.93
Cepat
21
31.34
Cukup cepat
33
49.25
Lambat
1
1.49
Sangat Lambat
2
2.99
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat pertumbuhan modal kerja jika ada pinjaman dari perbankan/ lembaga terkait lainnya adalah cukup cepat dengan persentase s ebesar 49,25%. Hal ini mengindikasikan bahwa dengan adanya bantuan dari perbankan atau lembaga terkait lainnya akan mempercepat proses produksi, karena salah satu kelemahan industri kecil adalah terbatasnya modal usaha, oleh karena itu dengan
adanya
pinjaman
dari
pihak
perbankan/lembaga
lain
dapat
mempercepat kinerja usaha rajutan para pengrajin di binong jati bandung.
Tabel 4.59 Tingkat Akumulasi Pengembalian Modal Perusahaan Dengan Yang Diharapkan kategori
Frekuensi
%
127
Sesuai
5
7.46
Cukup sesuai
32
47.76
Tidak sesuai
26
38.81
Sangat tidak sesuai
2
2.99
Jumlah
67
100.00
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat akumulasi pengembalian modal cukup sesuai dengan yang diharapkan, dengan persentase sebesar 47,76%. Hal ini dikarenakan menurut sebagian para pengrajin modal awal yang dikeluarkan untuk membuat produk rajutan cukup sesuai dengan yang dihasilkan kembali melalui perhitungan yang cukup matang, tetapi sebagian para pengrajin lain menyatakan belum sesuai dengan persentase sebesar 38,81%, karena sebagian pengrajin berpendapat bahwa mereka mengalami kerugian pada usahanya, dikarenakan tingkat pengembalian modal lebih kecil dari modal yang telah dikeluarkan.
Tabel 4.60 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Pertumbuhan Modal No
Indikator
Skor
1
Tingkat pertumbuhan modal usaha jika ada pinjaman dari perbankan/lembaga terkait lainnya
237
2
Tingkat Akumulasi pengembalian Modal perusahaan dengan Yang Diharapkan
180
TOTAL
417
Tabel 4.61 Skor Tanggapan Pengusaha Mengenai Tingkat Pertumbuhan Modal Skor/Total 417
Skor dalam %
128
Tabel 4.62 Pengkategorian Skor Jawaban Krikteria
Interval Tingkat Intensitas
20% - < 36%
Sangat Rendah
36% - < 52%
Rendah
52% - < 68%
68% - < 84%
Cukup Tinggi Tinggi
84% - < 100%
Sangat Tinggi
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden, didapat nilai skor aktual sebesar 417, dengan pertanyaan sebanyak 2 (dua) item, 67 responden dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar 670. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan dengan 100% sehingga didapat nilai sebesar 62,2%. Nilai 62,2% berada pada interval 52% - <68%, secara umum aspek tingkat pertumbuhan modal dinilai cukup tinggi. hal ini dikarenakan bahwa sebagian para pengrajin berpendapat tingkat perputaran modal akan meningkat cepat apabila ada pinjaman dari perbankan/lembaga terkait lainnya, sebaliknya akumulasi pengembalian modal akan berkurang apabila modal yang dihasilkan tidak sesuai dengan yang dikeluarkan, oleh karena itu sebaiknya para pengrajin memperbaiki sistem manajemen perusahaannya dan memperkuat modal usaha yang dimiliki.
4. Tanggapan Responden Mengenai Tingkat Pangsa Pasar Yang Diraih
Tingkat pangsa pasar yang diraih para pengrajin di sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung diukur dengan menggunakan 2 (dua) item pertanyaan, yaitu tingkat pertumbuhan pasar yng diharapkan, dan tingkat ingin memenangkan persaingan pasar. Berikut ini adalah tabel hasil
129
distribusi tanggapan responden terhadap butir pertanyaan mengenai tingkat pangsa pasar yang diraih.
Tabel 4.63 Pertumbuhan Pasar Terhadap Produk Rajutan Yang Dihasilkan Oleh Perusahaan Pada Saat Ini kategori
Frekuensi
%
Sangat baik
8
11.94
13
19.40
Cukup baik
25
37.31
Tidak baik
20
29.85
Sangat tidak baik
1
1.49
Jumlah
67
100.00
Baik
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa tingkat pertumbuhan pasar terhadap produk rajutan dinilai cukup baik oleh para pengrajin dengan persentase sebesar 37,31%. Karena pada dasarnya pertumbuhan pasar untuk saat ini sedang mengalami peningkatan, meskipun di sisi lain produk rajutan harus bersaing dengan produk rajutan impor. Tetapi hasil rajutan dari Binong Jati mempunyai kelebihan dari produk rajutan impor sehingga bisa bersaing di pasaran.
Tabel 4.64 Kemampuan Produk Rajutan Untuk Memenangkan Persaingan Pasar Pada Saat Ini kategori
Frekuensi
%
130
Mampu
25
37,31
Cukup mampu
17
25,37
Tidak mampu
7
10,45
Sangat tidak mampu
1
1,49
Jumlah
67
100.00
Sumber : Data kuesioner yang telah diolah, 2012
Berdasarkan tabel diatas, mayoritas tanggapan responden menyatakan bahwa produk rajutan dinilai mampu memenangkan persaingan pasar untuk saat ini dengan persentase sebesar 37,31%, karena pada dasarnya produk rajutan sedang menjadi trend untuk saat ini, sehingga produk rajutan Binong
Jatipun menjadi laku kembali di pasaran. Hal ini dikarenakan produk rajutan Binong Jati mempunyai model bervariasi dan selalu mengikuti trend/mode yang sedang marak di pasaran, sehingga produk rajutannya disukai oleh masyarakat.
Tabel 4.65 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Pangsa Pasar Yang Diraih No
Indikator
Skor
1
Pertumbuhan Pasar terhadap produk rajutan Yang Dihasilkan oleh perusahaan pada saat ini
208
2
Kemampuan produk rajutan untuk memenangkan persaingan pasar untuk saat ini
151
TOTAL
359
Tabel 4.66 Skor Tanggapan Pengrajin Mengenai Tingkat Pangsa Pasar Yang Diraih Skor/Total Skor dalam % 359
131
Pengkategorian Skor Jawaban Interval Tingkat Intensitas
Krikteria
20% - < 36%
Tidak Luas
36% - < 52%
Kurang Luas
52% - < 68%
68% - < 84%
Cukup Luas Luas
84% - < 100%
Sangat Luas
Berdasarkan hasil secara keseluruhan dari jawaban responden didapat nilai skor aktual sebesar 359, dengan pertanyaan sebanyak 2 (dua) item, 67 responden dan skor tertinggi adalah 5, maka didapat nilai skor ideal sebesar
670. Untuk menarik kesimpulan secara keseluruhan, maka skor aktual dibagi dengan skor ideal kemudian dikalikan dengan 100% sehingga didapat nilai sebesar 53,58%. Nilai 53,58% berada pada interval 52% - < 68%, dengan demikian tingkat pangsa pasar yang diraih oleh para pengrajin di sentra IKM Rajutan Binong Jati Bandung dinilai cukup luas, meskipun pada beberapa hal harus diperbaiki lagi agar menjadi lebih baik dengan cara melakukan perubahan – perubahan secara terus-menerus pada produk rajutan yang dihasilkan dan perbaikan dalam strategi pemasaran produknya agar dapat memenangkan persaingan pasar. 4.4
Analisis Verifikatif (Kuantitatif)
Untuk menjawab permasalahan yang diteliti, dalam penelitian ini penulis menggunakan analisis regresi berganda dan analisis korelasi untuk menguji pengaruh Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal terhadap Kinerja Usaha. Data penelitian diperoleh dari kuesioner penelitian yang dibagikan kepada 67 sampel. Data yang dikumpulkan dari kuisioner yang mempunyai skala pengukuran ordinal. Untuk memenuhi syarat data yang digunakan sekurang-kurangnya mempunyai tingkat pengukuran interval , data hasil kuesioner terlebih dahulu ditransformasikan menjadi skala interval menggunakan Method of Successive Interval (MSI). Hasil perhitungan skor
132
data variabel X dan Y setelah ditransformasikan menjadi skala interval menggunakan Method of Successive Interval (MSI) dapat dilihat pada lampiran
Data yang digunakan sebagai variabel bebas (X) adalah Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal , dan sebagai variabel tak bebas (Y) adalah Kinerja Usaha yang telah ditransformasikan ke skala pengukuran interval dengan MSI selanjutnya digunakan untuk perhitungan dan pengujian hipotesis.
Untuk melihat apakah lingkungan internal dan eksternal secara simultan dan parsial berpengaruh terhadap kinerja usaha pada IKM Rajutan di Binong Jati Bandung, maka dilakukan analisis regresi linier berganda.
A. Hasil Uji Asumsi Klasik
Sebelum melakukan analisis data, maka model regresi diuji kesesuaian asumsi klasik yang bertujuan untuk mendapatkan model regresi yang baik. model regresi yang baik yang harus data yang dihasilkan harus berdistribusi normal, terbebas dari Multikolinieritas, Heteroskedastisitasi. Hasil yang diperoleh dalam menguji penyimpangan asumsi klasik adalah sebagai berikut :
1) Hasil Pengujian Asumsi Normalitas Residu
Normalitas merupakan persyaratan yang sangat penting pada pengujian kebermaknaan (signifikansi) koefisien regressi. Pengujian normalitas dilakukan untuk menguji normalitas data residual hasil taksiran model regresi (error term). Pengujian normalitas dilakukan dengan menggunakan uji Kolmogorov Smirnov terhadap data residual hasil taksiran model regresi. Hasil perhitungan untuk model yang diperoleh dapat dilihat pada tabel berikut:
133
Tabel 4.68 Hasil Uji Normalitas One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test
Unstandardized Residual N
67
Normal Parametersa,b
Mean Std. Deviation
Most Extreme Differences
Absolute Positive
.141 .107
Negative
-.141
Kolmogorov-Smirnov Z
.0000000 .43464078
1.157
Asymp. Sig. (2-tailed)
.137
a. Test distribution is Normal. b. Calculated from data.
Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa nilai Dhitung = 0,141 dengan pvalue (nilai sig) sebesar 0,137. Hasil pengujian normalitas model
regresi
menunjukkan bahwa nilai residual dari model berdistribusi normal. Hal ini dapat dilihat dari hasil perhitungan normalitas menunjukan nilai probabilitas
(sig.) Kolmogorov-Smirnov Test yang diperoleh untuk nilai residual sebesar 0,137 lebih besar dari 0,05. Cara lain untuk mengetahui apakah data terdistribusi normal atau tidak adalah dengan melihat grafik normal P Plot regression statistic
134
Gambar 4.2 Grafik Ppplot Dari Hasil Pengujian Normalitas Grafik diatas mempertegas bahwa model regressi yang diperoleh
berdistribusi normal, dimana terlihat titik-titik nilai residual masing-masing perusahaan menyebar disekitar diagonal, serta penyebarannya mengikuti garis diagonal. Grafik menunjukkan bahwa model regresi la yak digunakan.
2) Pengujian Asumsi Heteroskedastisitas
Heteroskedastisitas merupakan indikasi bahwa varians residual tidak homogen yang mengakibatkan nilai taksiran yang diperoleh tidak lagi efisien. Untuk menguji apakah varian dari residual homogen atau tidak digunakan uji korelasi rank Spearman, yaitu dengan mengkorelasikan variabel bebas terhadap nilai absolut dari residual (error ). Apabila koefisien korelasi dari variabel bebas ada yang signifikan pada tingkat kekeliruan 5%, mengindikasikan adanya heteroskedastisitas. Hasil pengujian dengan menggunakan pendekatan korelasi spearman antara nilai residual dengan variabel bebas (X1 dan X2) dapat dilihat pada tabel berikut:
Tabel 4.69 Hasil Korelasi Rank Spearman Untuk Uji Heteroskedastisitas
135
absr Spearman's rho
absr
Correlation Coefficient Sig. (2-tailed)
X1 (Lingkungan Internal)
Correlation Coefficient Sig. (2-tailed)
X2 (Lingkungan eksternal)
Correlation Coefficient Sig. (2-tailed)
1.000 . -.102 .409 -.195 .113
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed). a. Listwise N = 67
Sumber : Lampiran Output SPSS
Hasil pengujian heteroskedastisitas menunjukkan bahwa varians dari residual homogen (tidak terdapat heteroskedastisitas). Hal ini ditunjukan oleh hasil korelasi variabel X1 dan X2 dengan nilai absolut dari residual (error ) tidak signifikan pada level 5%. Diperoleh nilai signifikansi untuk X1 sebesar 0,409 dan untuk X2 sebesar 0,113 (nilai signifikansi lebih besar dari 0,05 sebagai batas tingkat kekeliruan).
Untuk mengetahui hasil Heteroskedastisitas dapat juga dilakukan dengan melihat grafik Scetter plot nilai residual . Hasil plot yang diperoleh dari SPSS dapat dilihat pada grafik di bawah ini:
136
Grafik Scatter Plot dari Hasil Pengujian Heteroskedastisitas
Dari gambar di atas, dapat dilihat sebaran nilai residual terlihat pada plot yang terpencar dan tidak membentuk pola tertentu. Dengan hasil demikian, kesimpulan
yang
bisa
diambil
adalah
bahwa
tidak
terjadi
gejala
homokedastisitas atau persamaan regresi memenuhi asumsi heterokedastisitas. 3) Pengujian Asumsi Multikolinieritas
Pengujian
asumsi
ketiga adalah uji
multikolinearitas
(multicollinearity) antar variabel-variabel independen yang masuk kedalam model. Untuk mendeteksi ada tidaknya gejala multikolinearitas antar variabel independen digunakan variance inflation factor (VIF). Jika VIF lebih besar dari 10, maka antar variabel bebas (independent variable) terjadi persoalan multikolinearitas. Berdasarkan data sampel, besarnya VIF dari masingmasing variabel independen yang ditunjukkan dalam output SPSS dapat dilihat pada tabel 4.54 sebagai berikut.
Tabel 4.70 Hasil Perhitungan VIF Coefficientsa
Model
Collinearity Statistics Tolerance
VIF
X1 (Lingkungan Internal)
.409
2.444
X2 (Lingkungan eksternal)
.409
2.444
a. Dependent Variable: Y (Kinerja Usaha)
Hasil perhitungan nilai VIF untuk variabel bebas dalam model regresi dalam penelitian ini menunjukkan angka yang lebih besar dari 10, sehingga
137
dapat disimpulkan tidak terjadi kolinearitas yang tinggi antara variabel bebas dalam persamaan regresi yang diperoleh.
1. Persamaan Regressi Linier Berganda
Pada bagian ini akan diestimasi koefisien regressi pengaruh lingkungan internal dan eksternal terhadap kinerja usaha menggunakan regressi linear berganda. Data yang digunakan dalam analisis regressi berdasarkan data hasil konversi skor hasil tanggapan 67 responden . Hasil perhitungan koefisien regresi linier berganda dengan menggunakan bantuan program software SPSS berdasarkan data penelitian adalah sebagai berikut :
Tabel 4.71 Hasil Perhitungan Koefisien Regresi linear berganda Coefficientsa
Model
Unstandardized Coefficients B
(Constant) X1 (Lingkungan Internal) X2 (Lingkungan eksternal)
Standardized Coefficients
Std. Error
-.031 .652 .430
Beta
t
.367 .197
.441
.171
.336
Sig.
-.084
.933
3.304
.002
2.516
.014
a. Dependent Variable: Y (Kinerja Usaha)
Sumber : Lampiran Output SPSS
Diperoleh persamaan regresi taksiran untuk melihat pengaruh Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal terhadap Kinerja Usaha adalah sebagai berikut
Y ˆ
= -0,031+ 0,652 X1 + 0,430 X2
Interpretasi dari persamaan linear berganda tersebut dapat dijelaskan
138
Nilai konstanta bernilai yaitu -0,031. Artinya bila seluruh variabel bebas dianggap konstan, maka tara-rata peningkatan Kinerja Usaha sebesar 0,031. Koefisien regresi variabel Lingkungan Internal bernilai bertanda positif 0,652 menyatakan bahwa bila variabel Lingkungan eksternal dianggap konstan maka peningkatan skor penilaian terhadap Lingkungan Internal sebesar satu satuan akan menyebabkan peningkatan Kinerja Usaha sebesar
0,652. Jadi semakin baik penilaian terhadap Lingkungan Internal maka
Kinerja Usaha semakin tinggi. Koefisien regresi untuk Lingkungan eksternal (X2) bertanda positif sebesar 0,430 menyatakan bahwa bila variabel Lingkungan Internal dianggap konstan maka peningkatan skor penilaian terhadap Lingkungan eksternal sebesar satu satuan akan menyebabkan peningkatan Kinerja Usaha sebesar
0,430. Jadi semakin baik penilaian terhadap Lingkungan eksternal maka Kinerja Usaha semakin tinggi.
2. Analisis Korelasi
Analisis korelasi bertujuan untuk mengukur kekuatan asosiasi (hubungan ) linier di antara variabel bebas dan variabel terikat. Berikut akan diuraikan analisis korelasi baik korelasi parsial maupun simultan.
Tabel 4.72 Hasil Korelasi Correlationsa
X1 (Lingkungan Internal)
X2 (Lingkungan eksternal)
Y (Kinerja Usaha) **
**
139
X2 (Lingkungan eksternal)
Pearson Correlation Sig. (2-tailed)
Y (Kinerja Usaha)
Pearson Correlation Sig. (2-tailed)
.769 **
1
.674 ** .000
.699 **
.674**
1
.000
.000
.000
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed). a. Listwise N=67
Berdasarkan tabel 4.72 diatas, Diperoleh hasil perhitungan korelasi Lingkungan Internal dan Kinerja Usaha yaitu 0,699. Besarnya korelasi Lingkungan Internal dan Kinerja Usaha masuk dalam kategori kuat. Nilai korelasi yang diperoleh positif berarti bahwa hubungan antara Lingkungan
Internal dan Kinerja Usaha berbanding lurus (bersifat positif), yang berarti semakin mendukung Lingkungan Internal maka Kinerja Usaha diprediksi akan semakin tinggi. Hasil perhitungan nilai korelasi Lingkungan eksternal dan Kinerja Usaha yaitu 0,674. Besarnya korelasi Lingkungan eksternal dan Kinerja Usaha masuk dalam kategori kuat. Nilai korelasi yang diperoleh positif berarti hubungan antara Lingkungan eksternal dan Kinerja Usaha berbanding lurus (bersifat positif). Hasil tersebut berarti jika semakin mendukung Lingkungan eksternal maka Kinerja Usaha diprediksi akan semakin tinggi.
Hasil perhitungan korelasi Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal yaitu 0,769. Besarnya korelasi Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal masuk dalam kategori cukup kuat. Nilai korelasi yang diperoleh positif berarti bahwa hubungan antara Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal berbanding lurus (bersifat positif).
4.4.1 Analisis Korelasi Parsial lingkungan internal (X1) Dengan kinerja
140
Koefisien korelasi antara lingkungan internal dengan kinerja usaha ketika lingkungan eksternal tidak berubah dapat dilihat berdasarkan Hasil perhitungan dengan menggunakan software SPSS adalah sebagai berikut:
Tabel 4.73 Korelasi Parsial Lingkungan Internal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan eksternal Tidak mengalami perubahan Correlations
Control Variables
Y (Kinerja Usaha)
X2 Y (Kinerja Usaha) (Lingkungan eksternal)
Correlation
X1 (Lingkungan Internal)
X1 (Lingkungan Internal)
1.000
.382
Significance (2-tailed)
.
.002
Df
0
64
.382
1.000
.002
.
64
0
Correlation Significance (2-tailed) Df
Nilai korelasi yang diperoleh antara Lingkungan Internal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan eksternal tidak mengalami perubahan sebesar 0,382 masuk dalam kategori tidak kuat. Artinya antara Lingkungan Internal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan eksternal tidak mengalami perubahan terjadi hubungan positif yang tidak terlalu kuat, jika
Lingkungan Internal semakin mendukung, maka akan diikuti dengan Kinerja Usaha yang menjadi semakin tinggi.
Koefisiensi Determinasi (KD) parsial X2 terhadap Y diperoleh menggunakan rumus berikut :
Kd = r2 x 100 %
141
Kd = 0,1457 x 100% Kd= 14,57%
Besar pengaruh Lingkungan Internal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan eksternal tidak berubah adalah 14,57%.
4.4.2 Analisis Korelasi Parsial lingkungan eksternal (X2) Dengan kinerja usaha (Y) Ketika lingkungan internal (X 1) Tidak Berubah
Koefisien korelasi antara lingkungan eksternal dengan kinerja usaha ketika lingkungan internal tidak berubah dapat dilihat berdasarkan Hasil perhitungan dengan menggunakan software SPSS adalah sebagai berikut:
Tabel 4.74 Korelasi Parsial Lingkungan eksternal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan Internal tidak mengalami perubahan Correlations
Control Variables
X2 (Lingkungan eksternal)
Y (Kinerja Usaha) X1 Y (Kinerja Usaha) (Lingkungan Internal) X2 (Lingkungan eksternal)
Correlation
1.000
.300
Significance (2-tailed)
.
.014
Df
0
64
Correlation
.300
1.000
Significance (2-tailed)
.014
.
64
0
Df
Nilai korelasi yang diperoleh antara Lingkungan eksternal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan Internal tidak mengalami perubahan sebesar 0,300 masuk dalam kategori positif. Artinya antara Lingkungan eksternal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan eksternal tidak
142
mengalami perubahan terjadi hubungan positif yang kuat, jika Lingkungan eksternal semakin mendukung akan diikuti dengan Kinerja Usaha yang menjadi semakin tinggi.
Koefisiensi Determinasi (KD) parsial X2 terhadap Y diperoleh menggunakan rumus berikut :
Kd = r2 x 100 % Kd = (0,300)2 x 100 % Kd = 0,090 x 100% Kd= 9,0%
Besar pengaruh Lingkungan eksternal dengan Kinerja Usaha pada saat Lingkungan Internal tidak berubah 9,0%. 4.4.3 Analisis Korelasi Simultan Antara lingkungan internal (X1) dan lingkungan eksternal (X2) dengan kinerja usaha (Y)
Dengan menggunakan software SPSS , diperoleh hasil analisis korelasi simultan antara lingkungan internal (X1) dan lingkungan eksternal (X2) dengan kinerja usaha (Y) sebagai berikut:
Tabel 4.75 Pengaruh lingkungan internal dan eksternal Terhadap kinerja usaha Model Summaryb Model R 1
R Square .731a
.534
Adjusted R
Std. Error of the
Square
Estimate .520
.44138
143
b. Dependent Variable: Y (Kinerja Usaha)
Berdasarkan output di atas, diketahui koefisien korelasi simultan antara lingkungan internal, dan lingkungan eksternal dengan kinerja usaha sebesar 0,731. Nilai 0,731 menunjukkan hubungan simultan yang terjadi antara lingkungan internal dan eksternal dengan kinerja usaha berada pada interval 0,71 - 1,00 termasuk dalam kategori hubungan yang tinggi. Koefisien korelasi bertanda positif menunjukkan hubungan simultan yang terjadi antara lingkungan internal dan eksternal dengan kinerja usaha adalah searah, dimana semakin mendukung lingkungan internal dan eksternal secara simultan akan diikuti oleh semakin tinggi pengaruhnya terhadap kinerja usaha.
2. Analisis Korelasi Ganda dan Koefisien Determinasi
Untuk mengetahui korelasi ganda dan besarnya pengaruh secara bersama-sama Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal terhadap
Kinerja Usaha dapat dilihat nilai korelasi dan koefisien determinasi (R 2). Tabel berikut merupakan hasil perhitungan koefisien determinasi untuk persamaan regresi yang diperoleh dengan menggunakan software SPSS
sebagai berikut :
Tabel 4.76 Tabel Hasil Perhitungan Koefisien Determinasi
144
Model Summaryb
Model R 1
R Square .731a
Adjusted R Square
.534
Std. Error of the Estimate
.520
.44138
a. Predictors: (Constant), X2 (Lingkungan eksternal), X1 (Lingkungan Internal) b. Dependent Variable: Y (Kinerja Usaha)
Sumber : Lampiran Output SPSS
Diperoleh besarnya korelasi ganda antara Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal dengan Kinerja Usaha sebesar 0,731. Nilai korelasi yang diperoleh sebesar 0,731 masuk dalam kategori positif. Artinya antara Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal dengan Kinerja Usaha terjadi hubungan yang sejalan dan berbanding lurus.
Dari hasil analisis data dapat diketahui, pada tabel model summary besarnya R- square (R 2) atau koefisien determinasi adalah 0,534. Hal ini berarti 53,4% perubahan Kinerja Usaha dipengaruhi (dapat dijelaskan) oleh Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal, sedangkan 46,6% lainnya dipengaruhi oleh faktor lain seperti jiwa kewirausahaan, motivasi dan inovasi yang tidak termasuk dalam variabel yang diteliti dalam penelitian ini. 4.4.4 Hasil Pengujian Hipotesis
Pengujian hipotesis dilakukan untuk mengetahui pengaruh seluruh variabel bebas terhadap variabel tidak bebas menggunakan uji F dan pada tahap kedua dilakukan uji secara parsial untuk melihat kebermaknaan masingmasing variabel bebas dalam model regresi yang diperoleh menggunakan uji T.
1. Pengujian Koefisien Regresi secara Bersama melalui Uji F
145
Uji F digunakan untuk pengujian koefisien regresi secara keseluruhan untuk mengetahui keberartian hubungan antara variabel bebas dan variabel tidak bebas. Hipotesis yang diuji adalah sebagai berikut :
Ho1 : Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal secara 1
2
0
bersama-sama tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Usaha industri kecil menengrah rajutan binong jati bandung.
Ha1 : Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal secara Ada bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Usaha
i
0 industri kecil menengrah rajutan binong jati bandung.
Untuk menguji hipotesis yang ditetapkan sebelumnya dilakukan dengan membandingkan antara F hitung dengan nilai Ftabel . Dari tabel F diperoleh nilai Ftabel dengan db1 = 2 dan db 2 = 67-2-1= 9764 sebesar 3,140. Nilai statistik uji F diperoleh dalam tabel Anova hasil SPSS pada tabel berikut:
Tabel 4.77 Hasil Uji Hipotesis Simultan (Uji F) ANOVAb
Model 1
Sum of Squares Regression
14.296
Residual
12.468
Total
26.765
Df
Mean Square 2 64 66
7.148 .195
a. Predictors: (Constant), X2 (Lingkungan eksternal), X1 (Lingkungan Internal) b. Dependent Variable: Y (Kinerja Usaha)
Sumber : Lampiran Output SPSS
F 36.692
Sig. .000 a
146
36.692 dengan signifikansi 0,000. Diperoleh F hitung lebih besar dari Ftabel (36.692 > 3,140). Dengan demikian, hasil uji menunjukkan Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya terdapat pengaruh secara simultan yang signifikan dari
Lingkungan Internal dan Lingkungan eksternal terhadap Kinerja Usaha. Untuk melihat lebih rinci pengaruh secara parsial dari variabel bebas terhadap variabel terikat, berikut disajikan uji hipotesis secara parsial dengan menggunakan Uji T
2. Pengujian Koefisien Regresi Secara Parsial melalui Uji T
Untuk mengetahui variabel yang berpengaruh signifikan secara parsial dilakukan pengujian koefisien regresi dengan menggunakan statistik Uji T. Berdasarkan hasil pengolahan data menggunakan program SPSS diperoleh nilai thitung untuk masing-masing variabel independen sebagai berikut:
Tabel 4.78 Hasil Uji Hipotesis Parsial (Uji T) Coefficientsa Model
Unstandardized Coefficients B
1
(Constant)
Standardized Coefficients
Std. Error
-.031
.367
X1 (Lingkungan Internal)
.652
.197
X2 (Lingkungan eksternal)
.430
a. Dependent Variable: Y (Kinerja Usaha)
.171
Beta
t
.441 .336
Sig.
-.084
.933
3.304
.002
2.516
.014
147
Penentuan hasil pengujian (penerimaan/penolakan H 0) dapat dilakukan dengan membandingkan t hitung dengan t tabel atau juga dapat dilihat dari nilai signifikansinya. Nilai ttabel dengan taraf kesalahan 5% dan db = n – k – 1 = 67-21 = 64 adalah 1,998.
a. Pengaruh Lingkungan Internal Terhadap Kinerja Usaha
Dugaan sementara lingkungan internal berpengaruh terhadap kinerja usaha, karena itu peneliti menetapkan hipotesis pe nelitian untuk pengujian dua pihak dengan rumusan hipotesis sebagai berikut:
H02 : 1= 0
Lingkungan Internal tidak berpengaruh terhadap Kinerja
Usaha industri kecil menengah rajutan Binong Jati Bandung. Ha2 : 1≠ 0
Lingkungan Internal berpengaruh terhadap Kinerja Usaha
industri kecil menengah rajutan Binong Jati Bandung.
Hasil perhitungan nilai t-hitung untuk variabel Lingkungan Internal (X1) diperoleh sebesar 3,304 dengan nilai signifikansi (p-value) = 0,002.
Keputusan penolakan/penerimaan hipotesis (hasil perbandingan t hitung dengan ttabel ) pada pengujian parsial dapat digambarkan dalam diagram daerah penerimaan dan penolakan H0 sebagai berikut :
148
Daerah Tidak tolak Ho Daerah
Daerah
Penolakan H o
Penolakan Ho 0
-t(0,95; 64) = -1,998
t(0,95; 64) =1 ,998
3,304
Gambar 4.4 Daerah Penerimaan Dan Penolakan Uji Parsial Lingkungan Internal Terhadap Kinerja Usaha
Berdasarkan gambar diatas Diperoleh nilai t-hitung lebih besar dari ttabel (t
hitung
= 3,304 > t tabel = 1,998). Keputusan uji adalah menolak H0.
Kesimpulan di atas didukung pula dari nilai signifikansinya (0,002) yang lebih
kecil dari nilai α = 0,05. Artinya kesalahan untuk menyatakan ada pengaruh Lingkungan Internal terhadap Kinerja Usaha signifikan 0,2% atau lebih kecil dari tingkat kesalahan yang ditetapkan sebesar
5% (α = 0,05) sehingga
keputusan uji adalah menolak H0.
Hasil uji-t menunjukkan bahwa Lingkungan Internal berpengaruh berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Kinerja Usaha.
b. Pengaruh Lingkungan eksternal Terhadap Kinerja Usaha
Dugaan sementara lingkungan eksternal berpengaruh terhadap kinerja usaha, karena itu peneliti menetapkan hipotesis pe nelitian untuk pengujian dua pihak dengan rumusan hipotesis sebagai berikut:
149
H03 : 2= 0
Lingkungan eksternal tidak berpengaruh terhadap Kinerja
Usaha industri kecil menengah rajutan binong jati bandung. Ha3 : 2≠ 0
Lingkungan eksternal berpengaruh terhadap Kinerja Usaha
industri kecil menengah rajutan binong jati bandung.
Dari hasil perhitungan diperoleh nilai t-hitung untuk variabel Lingkungan eksternal (X 2) sebesar 2,516 dengan nilai signifikansi (p-value) = 0,014.
Keputusan penolakan/penerimaan hipotesis (hasil perbandingan t hitung dengan ttabel ) pada pengujian parsial dapat digambarkan dalam diagram daerah penerimaan dan penolakan H0 sebagai berikut :
Daerah
Tidak tolak Ho Daerah
Daerah
Penolakan H o
Penolakan Ho 0
-t(0,95; 64) = -1,998
t(0, 95; 64) =1 ,998 2,516
Gambar 4.5 Daerah Penerimaan Dan Penolakan Uji Parsial Lingkungan Eksternal Terhadap Kinerja Usaha
Berdasarkan gambar diatas diperoleh nilai t-hitung lebih besar dari ttabel (thitung = 2,516 > t tabel = 1,998). Keputusan uji adalah menolak H0.
150
kecil dari nilai α = 0,05. Artinya kesalahan untuk menyatakan ada pengaruh Lingkungan eksternal terhadap Kinerja Usaha signifikan 1,4% atau lebih kecil
dari tingkat kesalahan yang ditetapkan sebesar 5% (α = 0,05) sehingga keputusan uji adalah menolak H0.
Hasil uji T menunjukkan bahwa Lingkungan eksternal berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Kinerja Usaha.
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan
1. Hasil yang diperoleh dari penilaian pengrajin sentra IKM menunjukkan bahwa lingkungan internal pada IKM Rajutan Binong Jati Bandung cukup mendukung. Dimana indikator tertinggi adalah aspek Sumber Daya Manusia sedangkan aspek terendah adalah aspek pasar dan pemasaran yang dinilai masih perlu ditingkatkan, agar lebih baik dimana aspek Pasar dan Pemasaran dinilai oleh pengrajin sentra IKM yang diteliti masuk dalam kategori kurang mendukung. Hal ini dikarenakan para pengrajin masih merasa kesulitan dalam memasarkan produknya di pasaran karena harus bersaing secara langsung dengan produk-produk impor yang lebih murah.
2. Hasil yang diperoleh dari penilaian pengrajin sentra IKM menunjukkan bahwa lingkungan eksternal pada sentra IKM Rajutan Binong jati Bandung kurang mendukung dalam usaha bisnis Rajutan, dimana indikator tertinggi mengenai aspek kebijakan pemerintah di s ektor usaha kecil sedangkan aspek terendah adalah aspek sosial , budaya dan ekonomi dinilai masih kurang mendukung. Hal ini dikarenakan adanya peraturan dan regulasi kebijakan terhadap bisnis yang cenderung berubah-ubah dan kurang memperhatikan keberadaan usaha kecil yang hanya tergantung
152
148
trend gaya hidup masyarakat yang cenderung berubah-ubah dan lebih memilih dan tertarik pada produk impor .
3. Kinerja usaha pada IKM rajutan dinilai cukup tinggi dalam usaha bisnis rajutan, dimana indikator yang tertinggi adalah tingkat pengembalian modal sedangkan indikator terendah adalah tingkat keuntungan. hal ini dikarenakan para pengrajin masih merasa laba/keuntungan yang dihasilkan belum sesuai dengan yang diharapkan dan diinginkan karena sebagian laba usaha/keuntungan yang dihasikan harus dipakai apabila terjadi masalah dalam usahanya, seperti harga bahan baku naik, sehingga ongkos produksi usahapun ikut naik.
4. Lingkungan internal dan eksternal memberikan kontribusi atau pengaruh terhadap kinerja usaha, artinya semakin lingkungan internal dan eksternal mendukung,
maka
semakin
tinggi
kinerja
usahanya.
Sedangkan sisanya variabel kinerja usaha dipengaruhi oleh faktor lain seperti jiwa kewirausahaan, inovasi, motivasi, dan faktor lainnya yang tidak termasuk kedalam variabel yang diteliti dalam penelitian ini. Dengan demikian bahwa semakin lingkungan internal dan eksternal mendukung, maka kinerja usaha semakin tinggi. lingkungan internal mempunyai pengaruh lebih tinggi dibandingkan lingkungan eksternal terhadap kinerja usaha.
5.2 Saran
Berdasarkan keseluruhan uraian pada bab sebelumnya maka penulis
153
masalah lingkungan internal dan eksternal dalam kinerja usaha. Adapun sara n yang ingin penulis sampaikan yaitu:
1. Lingkungan Internal pada sentra Industri kecil menengah (IKM) dinilai cukup mendukung dan masih perlu ditingkatkan agar lebih baik lagi dimana aspek pasar dan pemasaran masuk dalam kategori kurang mendukung, tetapi aspek sumber daya manusia, aspek keuangan dan aspek teknis produksi dan operasi sudah cukup mendukung dan perlu ditingkatkan agar menjadi lebih baik lagi, maka untuk mencapai tingkat maksimal dalam pemasaran diperlukan adanya promosi penjualan secara langsung dari sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung. Hal ini bertujuan untuk mengenalkan secara langsung produk dari Rajutan Binong Jati kepada masyarakat yang belum mengenal dan mengetahui lebih dalam tentang produk yang dihasilkan oleh Sentra Rajutan Binong Jati Bandung.
2. Lingkungan Eksternal pada sentra IKM Rajutan Binong jati Bandung dinilai masih kurang mendukung dan perlu ditingkatkan agar menjadi lebih baik lagi dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat. Maka untuk menghadapi ketidakpastian lingkungan eksternal yang terjadi, diperlukan kemampuan dari para pengrajin untuk menghadapi hal tersebut seperti menekan biaya produksi dalam usahanya, mampu menciptakan
produk
baru
dengan
tujuan
untuk
memenangkan
persaingan pasar, meminta bimbingan dan pelatihan dari lembaga terkait agar dapat menambah wawasan dan keterampilan para pengrajin rajutan
154
dalam mengembangkan usahanya, dan bisa dijadikan acuan dalam mennghadapi persaingan yang kian kompetitif.
3. Kinerja usaha pada sentra IKM Rajutan Binong Jati bandung dinilai sudah cukup tinggi, terlihat pada tingkat penjualan, pengembalian modal, dan pangsa pasar yang diraih sudah cukup baik, namun tingkat keuntungan masih rendah, maka untuk mencapai tingkat keuntungan yang tinggi atau sesuai dengan yang diharapkan, yaitu para pengrajin harus dapat menekan biaya produksi dan diperlukan keahlian serta keterampilan dari para pengrajin dalam membuat produk rajutan, seperti mengaplikasikan pembuatan produk rajutan dari benang wol dan kain lainnya agar terlihat lebih menarik dan bagus sehingga dapat bersaing dengan produk rajut dan pakaian lainnya.
4. Dari hasil penelitian, menunjukkan bahwa lingkungan internal dan eksternal berpengaruh terhadap kinerja usaha pada sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Rajutan Binong Jati Bandung, maka disarankan para pengrajin IKM Rajutan binong Jati bandung selalu melakukan inovasi baik dalam hal produk maupun dalam hal pemasaran-nya, selalu dapat mengantisipasi faktor-faktor atau masalah-masalah yang akan muncul dalam kegiatan usahanya baik internal maupun eksternal . Untuk kinerja usahanya harus ditunjang dengan para karyawan yang terampil, rajin dan ulet serta peralatan atau mesin-mesin baru yang modern untuk menghasilkan produk yang lebih banyak lagi, yang berkualitas tinggi, sehingga dapat mencapai target pasar dan keuntungan sesuai dengan
155
DAFTAR PUSTAKA
Alma, Buchari. 2010. Kewirausahaan. Alfabeta. Bandung Buchory, Herry Achmad.; Saladin, Djaslim. 2010. Manajemen Strategik . Linda Karya. Bandung. Obiwuru Timothy, Chidi; Olusola Babatunde, Oluwalaiye.; Okwu, Andy Titus. 2011. External And Internal Environment Of Businesses In Nigeria: An Apraisal , Euro Journals, Inc. ISSN: 1451-243X. http://www.Eurojournals.com/IBBA_12_02.pdf, Senin 12 Maret 2012 Pkl. 15.00. I Gusti Putu, Darya. 2011. Pengaruh Ketidakpastian Lingkungan Dan Karakteristik Kewirausahaan Terhadap Kompetensi Usaha Dan Kinerja Usaha Mikro Kecil Di Kota Balikpapan, Jurnal Inovasi Dan Kewirausahaan, STIE Madani, Balikpapan, Vol. 1 (1), 65-78, http://jurnal.dppm.uii.ac.id/files/2012/02/07, Senin, 12 Maret 2012 Pkl. 15.00 Eka, Handriani. 2011. Pengaruh Faktor Internal eksternal, Entrepreneurial Skill, Strategi dan Kinerja Terhadap Daya Saing UKM Di Kabupaten Semarang., Dinamika Sosial Ekonomi, Undaris-Ungaran, Vol. 7 (1), http://www.kopertis6.or.id/journal/index.php/sosek/article/view/24., Kamis 08 Maret 2012 Pkl. 09.00. Dedi, Kusmayadi. 2008. Pengaruh Lingkungan Bisnis Terhadap Kinerja Perusahaan : Sebuah Tinjauan Teoritis Dan Empiris, Jurnal akuntansi, Universitas Siliwangi Tasikmalaya, Vol.3 (2) ISSN 1907 9958, http://ebookbrowse.com/pdf-d260672125. Minggu 04 Maret 2012 Pkl. 19.00. Musran, Munizu. 2010. Pengaruh Faktor-Faktor eksternal dan Internal Terhadap Kinerja Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di Sulawesi Selatan , Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, Universitas Hasanudin, Vol.12 (1),33-41. http://puslit2.petra.ac.id/ejournal/index.php/man/article/viewfile/1798 7/17898. Jumat 02 Maret Pkl. 14.00. Njaja, W.L., Ogutu, Martin., Pellisier, Rene., 2012. The Effects Of The External Environment On Internal Management Strategies Within Micro, Small And Medium Enterprises; Kenyan Case, International Journal Of Business And Management, Vol. 7 (3) ISSN 1833-3850, http://ccsenet.org/journal/index.php/ijbm/article/view/14703/10094. 14 Maret 2012 Pkl 23.00. Oghojafor, B.E.A., Dakare, Olamitunji., Sulaimon, A.A. 2011. Assessing The Small And Medium Entreprises Environment In Nigeria, International Journal Of African Studies, ISSN 1451-213X., pp. 22-27,
Pkl.16.00
152
Anik, Ratnaningsih.; Anwar, Nadjaji.; Suwignjo, Patdono. 2010. Analysis Of Internal And External Factors For Competitive Avantage Of Indonesian Contractors, Journal Of Economics And Engineering, ISSN 2078-0346, http://www.Lit.az/ijar/pdf/jee/4/jee2010(4-9).pdf. 14 Maret 2012 Pkl. 23.00. Soegoto, Eddy Soeryanto. 2009. Entrepreneursip “Menjadi Pebisnis Ulung”. Elex Media Komputindo. Jakarta. Rahayu Puji, Suci. 2009. Peningkatan Kinerja Melalui Orientasi Kewirausahaan, Kemampuan Manajemen, Dan Strategi Bisnis (Studi pada industri kecil Menengah Bordir Di Jawa Timur)., Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, Universitas Widyagama, Malang, Vol. 11 (1), 46-58, http://puslit2.petra.ac.id/ejournal/index.php/man/article/view/17745. Jumat 09 Maret 2012 Pkl 19.00. Rahayu Puji, Suci. 2009. Orientasi Kewirausahaan, Dinamika Lingkungan, Dan Kemampuan Manajemen Serta Dampaknya Terhadap Kinerja (Studi Pada Industri Kecil Menengah Bordir Di Jawa Timur), Jurnal Aplikasi Manajemen, Universitas Widyagama, Malang, Vol. 7 (2), 335-344 ISSN 1693-5241, http://isjd.pdii.lipi.go.id/admin/jurnal/7209335344.pdf. Senin 12 Maret 2012 Pkl. 15.00 Sugiyono. 2010. Metodologi Penelitian Bisnis. Alfabeta. Bandung. Sugiyono. 2005. Memahami Penelitian Kualitatif . Alfabeta. Bandung. Suryana. 2006. Kewirausahaan. Salemba Empat. Jakarta. Wispandono. 2010. Pengaruh Lingkungan Bisnis Terhadap Kinerja Pengrajin Industri Batik Di Kabupaten Bangkalan, jurnal mitra ekonomi dan manajemen bisnis, Universitas Trunojoyo, Vol. 1, (2), 152-162 ISSN 2087-1090, http://puslit2.petra.ac.id/ejournal/index.php/idei/article/viewfile/18115 /18008. jumat 02 Maret 2012 Pkl. 14.00.
157
DAFTAR RIWAYAT HIDUP
1.
Data Pribadi
Nama
:
Eva Muharomatil Arofah
NIM
:
21208055
Jurusan
:
Manajemen
Fakultas
:
Ekonomi
Tempat Tanggal Lahir :
Bandung, 18 September 1987
Agama
:
Jenis Kelamin
:
Islam
Perempuan
Kewarganegaraan
:
Indonesia
Alamat
:
Jl. Terusan pasirkoja No. 202/197 C
2.
Data Pendidikan
1994-2000
SDN BABAKAN TAROGONG 6
2000-2003
SMP NEGERI 24 BANDUNG
2003-2006
SMK NEGERI 3 BANDUNG